Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Eks Kiper: Man United Usai Ferguson bak iPhone dengan Charger Nokia

Kompas.com - 11/06/2019, 09:40 WIB
Alsadad Rudi,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pensiunnya Sir Alex Ferguson bisa dibilang telah membuat Manchester United berada dalam masa-masa sulit.

Sejak Ferguson pensiun pada 2013, Man United tak pernah lagi menjuarai Premier League. Setan Merah bahkan kerap tertatih untuk sekadar lolos ke Liga Champions.

Musim 2018-2019, Man United bahkan gagal meraih satu pun trofi dan hanya finis di posisi keenam.

Mantan kiper Man United, Anders Lindegaard, mengakui pensiunnya Ferguson berdampak besar terhadap Man United. Pemain Denmark ini pernah bergabung dari 2010-2015 sehingga merasakan langsung masa transisi.

Baca juga: Tim Liverpool Sekarang Kalahkan Semua Skuat Juara Sir Alex Ferguson

"Rasanya lebih seperti kami tidak bisa menyesuaikan diri dengan cara hidup yang baru, seperti mencoba mengisi baterai iPhone dengan charger Nokia. Semua berjalan lambat dan datar," katanya kepada Evening Standard.

Anders Lindegaard (kiri), Rio Ferdinand (tengah), dan Michael Carrick saat menjalani tur di Sydney, Australia, pada 20 Juli 2013.GREG WOOD/AFP Anders Lindegaard (kiri), Rio Ferdinand (tengah), dan Michael Carrick saat menjalani tur di Sydney, Australia, pada 20 Juli 2013.

Lindegaard menilai tak ada satu pun yang patut disalahkan atas kondisi Man United saat ini, termasuk David Moyes, pelatih pertama Man United setelah Fergie.

Moyes tak sampai semusim di Man United. Ia dipecat setelah penampilan buruk Man United sepanjang musim 2013-2014.

"Saya akan menunjuk kepada diri saya dan semua orang yang terlibat dengan Man United, baik pada level profesional maupun emosional. Kami semua harus disalahkan," kata Lindegaard.

Baca juga: Ibrahimovic Minta Man United Lupakan Sir Alex Ferguson

"Tidak ada dari kami yang bisa menerima perubahan untuk Man United kami tercinta. Kami semua berpikir semuanya harus tetap sama dan kami akan terus berhasil. Itu hanya ilusi," katanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Madrid Vs Bayern 2-1 (agg. 4-3), Los Blancos ke Final Liga Champions!

Hasil Madrid Vs Bayern 2-1 (agg. 4-3), Los Blancos ke Final Liga Champions!

Liga Champions
Penyesalan Jose Mourinho Menolak Timnas Portugal

Penyesalan Jose Mourinho Menolak Timnas Portugal

Liga Italia
Kata STY soal Rizky Ridho dan Justin Hubner Serta Misteri Elkan Baggott

Kata STY soal Rizky Ridho dan Justin Hubner Serta Misteri Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Saat Eks Liverpool Dukung Guinea Menang Lawan Timnas Indonesia...

Saat Eks Liverpool Dukung Guinea Menang Lawan Timnas Indonesia...

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Sebut Lini Belakang Garuda Muda Nyaris Runtuh

Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Sebut Lini Belakang Garuda Muda Nyaris Runtuh

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Ungkap Kondisi Timnas U23 yang Tidak Baik-baik Saja

Shin Tae-yong Ungkap Kondisi Timnas U23 yang Tidak Baik-baik Saja

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Berharap Masyarakat Indonesia Dukung Kembali Marselino

Shin Tae-yong Berharap Masyarakat Indonesia Dukung Kembali Marselino

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Liga Champions Madrid Vs Bayern, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Liga Champions Madrid Vs Bayern, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Badminton
Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Timnas Indonesia
Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Liga Indonesia
Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Liga Champions
Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Timnas Indonesia
Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com