Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Copa America 2019, Turnamen Pertama Sejak 1991 Tanpa Meksiko

Kompas.com - 08/06/2019, 10:20 WIB
Alsadad Rudi,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

Sumber GOAL

KOMPAS.com - Turnamen sepak bola antar negara-negara Amerika Selatan, Copa America akan kembali bergulir di Brasil pada 14 Juni hingga 7 Juli mendatang.

Tak seperti biasanya, kali ini tak akan ada keterlibatan Meksiko.

Meski bukan anggota resmi Conmebol, Meksiko cukup rutin terlibat dalam ajang Copa America dengan status tim undangan.

Sejak 1993, El Tri selalu menjadi satu dari dua tim undangan. Jadi, Copa America 2019 akan jadi turnamen pertama sejak 1991 yang tak akan diikuti Meksiko.

Baca juga: Jelang Copa America, Argentina Kembali Berharap Keajaiban Messi

Conmebol sendiri sudah mengundang dua tim asal Asia, yakni Qatar dan Jepang.

"Copa America Brasil 2019 akan menjadi kompetisi yang penuh semangat di mana siapa pun dapat memenangkan gelar. Selain memiliki partisipasi tim nasional dari 10 anggota asosiasi kami, kami sekali lagi menyambut tim nasional Jepang, yang asosiasinya kami miliki hubungan dekat persahabatan dan hubungan baik,"

"Dan, untuk pertama kalinya, kita akan memiliki partisipasi tim nasional Qatar, yang akan menjadi tuan rumah Piala Dunia FIFA 2022," kata Presiden Conmebol, Alejandro Dominguez.

Final Piala Asia 2019 antara tim nasional Jepang dan Qatar pada Jumat (1/2/2019). Dok. Twitter AFC Final Piala Asia 2019 antara tim nasional Jepang dan Qatar pada Jumat (1/2/2019).

Terlepas dari akan adanya Piala Emas Concacaf, hubungan antara federasi Meksiko dan Conmebol disebut memang mulai merenggang dalam beberapa tahun terakhir.

Meksiko menarik diri keluar dari Copa Libertadores, kejuaraan antar klub Amerika Selatan, dengan alasan kesulitan mengatur jadwal liga domestik setelah adanya restrukturisasi Libertadores.

Sebaliknya, Liga Meksiko mulai menjalin hubungan intens dengan tetangganya di utara, Major League Soccer. Kedua pihak bahkan sudah berencana bekerja sama untuk turnamen di masa depan.

Baca juga: Neymar Absen di Copa America 2019

Sementara itu, belum ada alasan resmi yang diberikan terkait diundangnya Jepang dan Qatar. Meskipun hal itu kemungkinan berkaitan dengan hasil Piala Asia 2019.

Jepang dan Qatar adalah finalis untuk turnamen tahun ini yang berakhir dengan kemenangan 3-1 Qatar di final.

Jepang sudah pernah ikut Copa America pada 1999. Sedangkan Qatar belum pernah bermain di Copa America sebelumnya dan akan memanfaatkannya agar membiasakan diri dengan standar sepak bola yang lebih tinggi sebelum menjadi tuan rumah Piala Dunia 2022.

Pada Copa America 2019, Qatar akan tergabung di Grup B bersama dengan Argentina, Kolombia dan Paraguay, sedangkan Jepang di Grup C bersama Uruguay, Cile dan Ekuador.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Reaksi Media Korsel: 'Magis Shin Tae-yong' dan 'Tragedi di Doha'

Reaksi Media Korsel: "Magis Shin Tae-yong" dan "Tragedi di Doha"

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun 'Menari'...

Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun "Menari"...

Timnas Indonesia
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com