Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Real Madrid dan Balada 151 Kali Kehilangan Bola

Kompas.com - 15/02/2019, 20:36 WIB
Firzie A. Idris,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Real Madrid perlu menjawab sejumlah pertanyaan besar jelang laga leg kedua babak 16 besar Liga Champions kontra Ajax Amsterdam pada Rabu (6/3/2019) dini hari WIB.

Pada laga leg pertama di Amsterdam medio pekan ini, Real Madrid terhitung beruntung pulang dengan kemenangan.

Real Madrid mencuri kemenangan 2-1 di Amsterdam lewat gol-gol dari Karim Benzema serta Marco Asensio untuk membalas gol Hakim Ziyech.

Pada laga tersebut, Ajax Amsterdam membuat repot Real Madrid hampir sepanjang 90 menit.

Pemain-pemain kelas dunia seperti Toni Kroos dan Luka Modric dibuat kesulitan oleh pressing agresif para pemain tuan rumah sejak peluit awal laga dibunyikan wasit Damir Skomina.

Bahkan, seperti dikutip Kompas.com dari Guardian Football Weeekly, Real Madrid kehilangan bola sebanyak 151 kali.

Baca juga: Julen Lopetegui Tidak Dapat Kesempatan Perbaiki Real Madrid

Para pemain Ajax menekan personel Santiago Solari sebegitu hebatnya sehingga secara rata-rata mereka dua kali kehilangan bola dalam semenit.

Bahkan, ini adalah laga kedua terbanyak Madrid kehilangan bola setelah 2013 kala mereka menyerah 1-4 di tangan Borussia Dortmund besutan Juergen Klopp.

Statistik pada akhir babak pertama menggambarkan kesulitan yang dialami Real Madrid.

Dani Carvajal menjadi pemain Los Blancos yang paling banyak menuntaskan operan di sepertiga serangan akhir.

Carvajal hanya bisa menorehkan empat operan, sedangkan enam pemain Ajax menuntaskan operan lebih banyak dari sang bek.

Baca Juga: Selebrasi Gol Marco Asensio, Kacang Selai Demi Sang Nenek di Rotterdam

Etos kerja para pemain Ajax terlihat dari fakta bahwa seorang penyerang seperti Hakim Ziyech dapat memenangi bola kembali hingga 12 kali.

Bisa diperdebatkan bahwa laga di Amsterdam tersebut dimenangi oleh kualitas individu-individu yang dimiliki para pemain Madrid ketimbang kehebatan mereka sebagai suatu unit.

Media Spanyol, Marca, mencatat bahwa hasil tersebut membuat Madrid lolos dari trio ujian berat Los Blancos dalam delapan hari terakhir.

Pertama, hasil seri 1-1 lawan Barcelona di semifinal leg pertama Copa del Rey yang dilanjuti kemenangan 3-1 atas Atletico Madrid di Wanda Metropolitano, dan hasil di Amsterdam ini.

Namun, balada Real Madrid kehilangan bola hingga 151 kali di Johan Cruyff Arena tersebut harus menjadi bahan pertimbangan bagi Madrid.

Walau lawan harus menang dengan marjin dua gol, apa pun bisa menimpa tim Real Madrid besutan Santiago Solari musim ini.

Pasukan Solari harus lebih tenang dan terukur menjelang leg kedua. Apalagi, mereka tak akan diperkuat kapten tim, Sergio Ramos, yang bakal menjalani skorsing.

Tim sekelas Levante dan Real Sociedad sudah mencicipi kemenangan di rumput Bernabeu.

Sociedad bahkan menang 2-0, skor yang dibutuhkan Ajax Amsterdam untuk lolos.

Wajar apabila para fans Madrid mengharapkan Karim Benzema cs untuk terus membenahi diri agar mereka bisa kembali merayakan kemenangan sebagai juara Eropa di Plaza de Cibeles, alun-alun di tengah kota Madrid.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Timnas Indonesia
Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Timnas Indonesia
Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Badminton
Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Liga Indonesia
Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Badminton
4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Timnas Indonesia
Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Liga Lain
Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Timnas Indonesia
Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Sports
Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Liga Inggris
Ernando dan Karakter Adu Penalti

Ernando dan Karakter Adu Penalti

Timnas Indonesia
Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Motogp
Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com