Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Djanur Sempat Ingin Datangkan Teja Paku Alam ke Persebaya

Kompas.com - 12/01/2019, 17:15 WIB
Ghinan Salman,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

SURABAYA, KOMPAS.com - Persebaya Surabaya disebut sempat ingin mendatangkan mantan penjaga gawang Sriwijaya FC, Teja Paku Alam.

Posisi penjaga gawang Bajul Ijo memang hanya diisi Miswar Saputra. Pemain asal Aceh itu menjadi satu-satunya kiper yang dipertahankan Persebaya.

Dua rekan Miswar lainnya di posisi kiper, yakni Dimas Galih Pratama dan Alfonsius Kelvan, kontraknya tidak diperpanjang di Persebaya.

Saat ini, Persebaya membutuhkan tambahan dua kiper baru untuk mengarungi sengitnya kompetisi Liga 1 musim 2019.

Baca juga: Djanur Masih Beri Kesempatan Raphael Maitimo Bela Persebaya, tetapi...

Pelatih Persebaya Surabaya, Djadjang Nurdjaman, mengungkapkan, pihaknya sebenarnya sudah menghubungi Teja Paku Alam untuk bergabung.

Namun, Teja Paku Alam menolak tawaran Djanur dan memilih pulang kampung ke Padang.

"Sejak awal Teja Paku Alam sudah saya hubungi. Namun, dia memilih pulang kampung ke Padang dan bergabung dengan Semen Padang," kata Djanur.

Praktis, klub yang bermarkas di Stadion Gelora Bung Tomo ini baru menyeleksi satu penjaga gawang, yakni Imam Arief Fadillah, yang pernah membela Persib Bandung dan PSM Makassar.

Sebenarnya, kata Djanur, ada banyak pemain di posisi penjaga gawang yang ingin melamar. Namun, dia memilih menunggu komunikasi dan hasil pertimbangan tim pelatih.

"Memang banyak yang (melamar). Namun, saya belum (menyetujui) karena saya masih menunggu coach Miftahul Hadi (pelatih kiper Persebaya). Saya lebih intens untuk komunikasi dengan coach Hadi," ujar dia.

Baca juga: Kondisi Fisik Pemain Persebaya Masih di Bawah Rata-rata

Sementara itu, Imam Arief Fadillah belum bergabung di latihan kedua bersama Bajul Ijo. Untuk sementara waktu, Imam masih berada di Bandung untuk sebuah urusan dan akan kembali pada Minggu (12/1/2019) nanti.

"Dia saya kasih izin dulu, tetapi dia nanti mau melanjutkan latihan bersama Persebaya," kata Djanur.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Uber Cup 2024: Komang Ayu Menang, Merah Putih Tembus Final setelah 16 Tahun

Hasil Uber Cup 2024: Komang Ayu Menang, Merah Putih Tembus Final setelah 16 Tahun

Badminton
Alasan Timnas Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Digelar Tertutup

Alasan Timnas Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Digelar Tertutup

Timnas Indonesia
Hasil Uber Cup 2024: Ribka/Lanny Kalah 2 Gim Langsung, Indonesia 2-2 Korsel

Hasil Uber Cup 2024: Ribka/Lanny Kalah 2 Gim Langsung, Indonesia 2-2 Korsel

Badminton
Jadwal Championship Series, Agenda Persiapan Panjang Persib

Jadwal Championship Series, Agenda Persiapan Panjang Persib

Liga Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Ester Berjaya via Tiga Gim, Indonesia 2-1 Korsel

Hasil Piala Uber 2024: Ester Berjaya via Tiga Gim, Indonesia 2-1 Korsel

Badminton
Reus Pergi dari Dortmund, Bukti Pengabdian 12 Tahun Hadirkan Cinta Besar

Reus Pergi dari Dortmund, Bukti Pengabdian 12 Tahun Hadirkan Cinta Besar

Liga Lain
Thiago Silva Tinggalkan Chelsea, Pulang Kampung ke Fluminense

Thiago Silva Tinggalkan Chelsea, Pulang Kampung ke Fluminense

Internasional
Girona Bidik Kemenangan Kandang Pertama Atas Barcelona

Girona Bidik Kemenangan Kandang Pertama Atas Barcelona

Liga Spanyol
Apriyani/Siti Kalah Dua Gim Langsung, Indonesia 1-1 Korsel

Apriyani/Siti Kalah Dua Gim Langsung, Indonesia 1-1 Korsel

Badminton
Kata Klopp soal Mo Salah Usai Ribut-ribut di Pinggir Lapangan

Kata Klopp soal Mo Salah Usai Ribut-ribut di Pinggir Lapangan

Liga Inggris
Hasil Piala Uber 2024: Gregoria Menang Dua Gim Langsung, Indonesia 1-0 Korsel

Hasil Piala Uber 2024: Gregoria Menang Dua Gim Langsung, Indonesia 1-0 Korsel

Badminton
Timnas Indonesia Langsung ke Perancis, Bersiap Lawan Guinea demi Mimpi Olimpiade

Timnas Indonesia Langsung ke Perancis, Bersiap Lawan Guinea demi Mimpi Olimpiade

Timnas Indonesia
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Kiper Pahlawan Tepis Penalti di Injury Time

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Kiper Pahlawan Tepis Penalti di Injury Time

Internasional
Milan dan Bayern Gigit Jari, De Zerbi Komitmen di Brighton

Milan dan Bayern Gigit Jari, De Zerbi Komitmen di Brighton

Liga Inggris
Rencana Persib Bidik Pemain Timnas U23 Indonesia

Rencana Persib Bidik Pemain Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com