Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Final Piala AFF 2018, Malaysia dan Vietnam Imbang pada Leg Pertama

Kompas.com - 11/12/2018, 21:39 WIB
Alsadad Rudi,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KUALA LUMPUR, KOMPAS.com - Tim nasional Malaysia dan Vietnam bermain imbang 2-2 pada leg pertama final Piala AFF 2018 di Stadion Nasional Bukit Jalil, Malaysia, Selasa (11/12/2018).

Dua gol Malaysia dicetak Shahrul Saad (36) dan Safawi Rasid (60). Sedangkan dua gol Vietnam diciptakan Nguyen Huy Hung (22) dan Pham Duc Huy (25).

Baca juga: Harapan Malaysia Bertumpu pada Ini

Pada laga tersebut, Vietnam unggul lebih dulu pada menit ke-22. Menerima umpang panjang, Phan Van Duc menusuk ke sisi kiri pertahanan Malaysia.

Setelah mengecoh seorang pemain Malaysia, Van Duc melepaskan umpan ke tengah kotak penalti.

Bola sempat dihalau pemain Malaysia. Nguyen Huy Hung yang tak terkawal menyambar bola liar dan gagal dihalau kiper Malaysia.

Baca juga: Kalahkan Filipina, Vietnam Tantang Malaysia di Final Piala AFF 2018

Tiga menit berselang, giliran Pham Duc Huy yang membawa timnya menggandakan keunggulan melalui tendangan keras dari luar kotak penalti.

Tak mau dipermalukan di hadapan publik sendiri, Malaysia memperkecil ketertinggalan pada menit ke-36.

Berawal dari tendangan bebas, Shahrul Saad menyundul bola lambung yang kemudian masuk ke gawang Vietnam tanpa bisa dihalau kiper.

Skor 2-1 untuk Vietnam bertahan hingga turun minum.

Baca juga: Unggul Gol Tandang, Malaysia Lolos ke Final Piala AFF 2018

Memasuki babak kedua, serangan silih berganti dilancarkan Malaysia dan Vietnam.

Malaysia yang berupaya menyamakan kedudukan mendapat kesempatan setelah pemainnya dilanggar di depan kotak penalti Vietnam pada menit ke-59.

Safawi Rasid yang menjadi eksekutor tendangan bebas melepaskan sepakan yang melewati pagar betis dan bersarang di pojok kanan gawang Vietnam.

Baca juga: Semifinal Piala AFF 2018, Malaysia dan Thailand Bermain Imbang

Usai gol tersebut, kedua tim masih saling jual beli serangan. Namun hingga waktu habis, tak ada lagi gol tambahan yang tercipta.

Skor 2-2 bertahan hingga peluit panjang berbunyi.

Kedua tim masih akan memainkan laga leg kedua di Stadion My Dinh, Hanoi pada Sabtu (15/12/2018). Vietnam mendapat keuntungan dua gol tandang sehingga bila bermain imbang 0-0 atau 1-1, mereka menjadi juara.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bush Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bush Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com