Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Soal Jakabaring, Palembang Tegaskan Siap Jadi Tuan Rumah yang Baik

Kompas.com - 24/07/2018, 17:25 WIB
Aji YK Putra,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

PALEMBANG, KOMPAS.com - Kerusakan Stadion Gelora Jakabaring Palembang, Sumatera Selatan, yang diperuntukkan sebagai salah satu venue Asian Games 2018 menjadi sorotan pihak panitia terkait persiapan Indonesia sebagai tuan rumah.

Wakil Ketua Umum Komite Olimpiade Indonesia (KOI), Muddai Madang, mengatakan, pihak dari Olympic Council of Asia (OCA) pun langsung menegur keras Inasgoc sebagai panitia penyelenggara Asian Games di Palembang setelah mengetahui bahwa Stadion Jakabaring rusak akibat kerusuhan oknum suporter Sriwijaya FC.

"Di saat persiapan kita selama ini dinilai excellent dan menuai pujian dari hampir seluruh delegasi negara peserta, justru mendekati hari H ada kejadian ini. Sekarang kita harus berjuang ekstra keras memperbaiki yang rusak dan kembali memenangi kepercayaan negara peserta dan OCA bahwa kita siap menjadi tuan rumah yang baik," kata Muddai Madang, Selasa (24/7/2018).

Muddai mengatakan, kerusuhan para suporter dari Sriwijaya FC itu pun sangat disesalkan hingga membuat kerusakan di Stadion Gelora Jakabaring sehingga membuat persiapan yang dilakukan oleh Inasgoc dan Indonesia yang selama dibuat secara matang menjadi terganggu setelah kerusuhan itu.

Baca juga: Dampak Gelora Jakabaring Dirusak, Sriwijaya Hadapi Borneo di PTIK

"Dalam pertandingan olahraga itu, menang kalah biasa. Tidak perlu sampai merusak fasilitas di stadion. Apa kalau Real Madrid kalah atau Barcelona kalah suporternya merusak stadion? Saya minta pihak kepolisian mengusut tuntas kasus ini untuk mengetahui motif sebenarnya pelaku melakukan kekerasan seperti itu," katanya.

PT Jakabaring Sport City (JSC) selaku pengelola Gelora Jakabaring pun kini secara maraton memperbaiki 373 kursi yang rusak. Selain itu, mereka juga sudah menyiapkan sekitar 150 kursi cadangan untuk mengganti kursi yang rusak.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Saat Man United-Nice Tak Boleh Transfer Pemain karena Kepemilikan Ratcliffe...

Saat Man United-Nice Tak Boleh Transfer Pemain karena Kepemilikan Ratcliffe...

Liga Inggris
Euro 2024: Mbappe Luar Biasa, Pakai Topeng Bukan Alasan Tampil Buruk

Euro 2024: Mbappe Luar Biasa, Pakai Topeng Bukan Alasan Tampil Buruk

Internasional
Prediksi Skor dan Susunan Pemain Spanyol Vs Italia di Euro 2024

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Spanyol Vs Italia di Euro 2024

Internasional
Kemenpora dan Kasatgas KPK Pimpin Pemantauan Venue PON 2024

Kemenpora dan Kasatgas KPK Pimpin Pemantauan Venue PON 2024

Sports
Buntut Penyusup Maskot Palsu di Pembukaan Euro 2024, UEFA Hukum 3 Orang

Buntut Penyusup Maskot Palsu di Pembukaan Euro 2024, UEFA Hukum 3 Orang

Internasional
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Singapura di Piala AFF U16 2024

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Singapura di Piala AFF U16 2024

Timnas Indonesia
Euro 2024: Ketika Lautan Fans Banjiri Schlossplatz, Jantung Stuttgart...

Euro 2024: Ketika Lautan Fans Banjiri Schlossplatz, Jantung Stuttgart...

Internasional
Euro 2024: Head to Head Timnas Spanyol Vs Italia, Duel Dua Tim Kuat

Euro 2024: Head to Head Timnas Spanyol Vs Italia, Duel Dua Tim Kuat

Internasional
Spanyol Vs Italia: Tak Mau Imbang, La Roja Habis-habisan Ingin Menang

Spanyol Vs Italia: Tak Mau Imbang, La Roja Habis-habisan Ingin Menang

Internasional
Spanyol Vs Italia: Usai Ukir Sejarah, Lamine Yamal Tak Lupa Kerjakan PR

Spanyol Vs Italia: Usai Ukir Sejarah, Lamine Yamal Tak Lupa Kerjakan PR

Internasional
Saat Maskot Palsu Menyusup pada Pembukaan Euro 2024 di Muenchen...

Saat Maskot Palsu Menyusup pada Pembukaan Euro 2024 di Muenchen...

Internasional
Tanggapan Mills soal Hak Paten atau Milik Logo Garuda Jersey Timnas Indonesia

Tanggapan Mills soal Hak Paten atau Milik Logo Garuda Jersey Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Atlet Papua Athletics Center Raih Perak dan Perunggu di Thailand Open

Atlet Papua Athletics Center Raih Perak dan Perunggu di Thailand Open

Sports
Rahasia Messi, dari Kekalahan Menyakitkan hingga Air Terjun Usai Pensiun

Rahasia Messi, dari Kekalahan Menyakitkan hingga Air Terjun Usai Pensiun

Internasional
Bursa Transfer Liga 1, Bali United Segera Umumkan Pemain Anyar

Bursa Transfer Liga 1, Bali United Segera Umumkan Pemain Anyar

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com