Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hal Baru Soal VAR di Piala Eropa 2024

Kompas.com - 13/06/2024, 05:31 WIB
Firzie A. Idris

Penulis

KOMPAS.com - Suatu terobosan akan dilakukan terkait VAR di Piala Eropa 2024. UEFA mengumumkan bahwa akan ada perubahan dalam pengumuman VAR di stadion demi memperjelas keputusan yang diambil.

Di Euro 2024 nanti, layar-layar besar di stadion akan digunakan untuk mengomunikasikan alasan di balik keputusan yang diambil wasit dan VAR.

UEFA mengatakan bahwa penjelasan ini akan lebih spesifik ketimbang yang pernah terlihat sejauh ini di sepak bola Eropa.

Roberto Rosetti, yang menjabat sebagai kepala perwasitan UEFA, mengutarakan perlunya ada penjelasan teknis terkait pengambilan suatu keputusan di lapangan.

Baca juga: Ernando Kirim Pesan ke Bek Filipina yang Kolaps, Bukti Sportvitas

The Athletic mencontohkan bahwa jika ada pelanggaran handball, layar-layar raksasa di stadion akan menjelaskan kenapa keputusan tersebut diambil, misalnya jika tangan suatu pemain dinilai berada dalam posisi tidak natural.

Rosetti juga mengutarakan, wasit-wasit didorong untuk menjelaskan keputusan VAR lebih seksama kepada para kapten di lapangan.

Para pemain lain tidak akan mendapatkan keistimewaan sama dan Rosetti menegaskan bahwa "pengeroyokan" dari para pemain, atau perilaku yang tidak sopan dari para pemain, akan ditindak tegas.

Baca juga: Adanya VAR di Liga 1, Tim Broadcast Terus Berusaha Menyempurnakan Diri

Piala Eropa 2024 nanti juga akan melihat teknologi bola terkoneksi untuk pertama kalinya di Piala Eropa.

Bola-bola di turnamen akan berisi microchip yang memungkinkan pelacakan kontak secara akurat, yang penting untuk teknologi offside semi-otomatis yang digunakan,

Teknologi ini juga akan memungkinkan para ofisial untuk mendeteksi apakah, dalam situasi tertentu, kontak telah terjadi.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com