Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Purwaka Yudhi Kembali Gabung ke Persib Bandung

Kompas.com - 31/07/2017, 15:25 WIB
Dendi Ramdhani

Penulis

BANDUNG, KOMPAS.com - Persib Bandung mengawali aktivitas bursa transfer putaran pertama Liga 1 Indonesia dengan kembali memakai jasa Purwaka Yudhi.

Manajemen Persib resmi memperkenalkan kembali Purwaka Yudhi di Graha Sulanjana, Senin (31/7/2017).

Purwaka bukan nama baru di tubuh Persib. Ia sempat memperkuat Persib hingga putaran pertama kompetisi TSC 2016.

Nasibnya bersama Persib sempat menggantung setelah mengalami cedera lutut.

Purwaka mengatakan, niatnya kembali ke Persib ialah karena merasa kondisi fisiknya sudah siap bermain pasca-operasi lutut.

"Saya sebenarnya bukan pemain baru di sini. Kemarin saya cedera, pemulihan, sekarang kondisi saya sudah bagus, jadi saya balik ke Persib," ujar Purwaka.

Baca juga: Bobotoh Dilarang Dukung Persib Sebanyak 5 Laga

Pemain kelahiran Lampung itu mengatakan, rajutan komunikasi dirinya dengan manajemen Persib telah berlangsung sejak putaran pertama Liga 1 Indonesia.

"Sebelum putaran kedua ini, (manajemen) menanyakan kabar kondisi. Saya sudah lebih bagus. Sudah, saya gabung dengan Persib Bandung," ungkapnya.

Dia tak menampik jika selama proses pemulihan cedera sempat ditawari sejumlah klub Liga 1.

Namun, ia menolak lantaran merasa punya tanggung jawab moral kepada Persib.

"Kalau tawaran pasti ada. Karena ada tanggung jawab moral di tim ini, jadi saya meneruskan di Persib," ucapnya.

Sementara itu, Manager Persib Bandung Umuh Muchtar mengatakan, kehadiran Purwaka diproyeksikan untuk menambal lubang yang ditinggalkan Supardi Nasir yang saat ini tengah menjalani ibadah haji.

"Kami dengan Purwaka sudah ada komitmen dari dulu. Dia kan pemain bagus dan baik, dedikasinya juga baik dengan Persib," kata Umuh.

"Jadi, hubungan emosional dengan Persib dengan Purwaka besar. Sekarang juga Supardi beberapa hari absen. Dia kan lagi berangkat haji. Kami sudah sepakat kalau kita bertanggung jawab atas cedera Purwaka," ucapnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com