Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Berita Populer Bola, Ironi Persija hingga Gol Indah Stefano Lilipaly

Kompas.com - 02/05/2017, 06:24 WIB

KOMPAS.com - Memasuki awal Mei, kompetisi di sejumlah negara-negara Eropa kian mendekati klimaks. Persaingan seru masih terjadi di Divisi Primera La Liga Spanyol ketika Barcelona dan Real Madrid masih sama kuat dengan koleksi poin sama dalam perebutan gelar juara.

Sementara itu, di Liga Belanda, Stefano Lilipaly terus menjadi pusat perhatian. Dia berkesempatan mengantarkan Cambuur lolos promosi ke kasta teratas atau Eredivisie.

Dari dalam negeri, Liga 1 terus menggeliat ketika pertandingan sudah memasuki pekan ketiga. Hanya, masih ada sejumlah cerita minor. Salah satunya adalah kesulitan Persija Jakarta menggunakan stadion yang berada di wilayah DKI Jakarta.

Berikut adalah beberapa artikel populer Kanal Bola Kompas.com pada akhir pekan lalu:

Ironi Persija dan Janji Old Trafford

Persija Jakarta harus menerima kenyataan pahit menjadi tim pengembara pada Liga 1, kasta tertinggi kompetisi di Tanah Air musim 2017. Alasannya, tim berjulukan Macan Kemayoran ini tidak memiliki stadion di Jakarta sehingga Stadion Patriot di Bekasi dipilih menjadi markas.

Biasanya Persija menjadikan Gelora Bung Karno di kawasan Senayan, sebagai kandang untuk menjamu para lawannya. Tetapi, stadion berkapasitas 80.000 penonton tersebut sedang dalam pekerjaan renovasi untuk menyambut Asian Games 2018, sehingga Persija harus mencari markas baru.

Ironisnya, tak ada stadion di wilayah Jakarta yang bisa dipakai Persija, bahkan untuk sekadar latihan. Tengok saja persiapan pasukan Stefano "Teco" Cugurra ini untuk menghadapi Liga 1.

Mereka harus berpindah-pindah tempat latihan. Lapangan POR Sawangan ( Depok), Lapangan Villa 2000 (Tengerang Selatan) dan Lapangan Mako Brimob, Kelapa Dua ( Depok), adalah tempat yang pernah dijajal.

Hasil Liga Spanyol, Ronaldo Gagal Penalti Saat Madrid Kalahkan Valencia

Real Madrid menang atas Valencia dengan skor 2-1 pada lanjutan La Liga atau kasta teratas Liga Spanyol 2016-2017, Sabtu (29/4/2017).

Cristiano Ronaldo dan Marcelo menjadi aktor utama kemenangan Real Madrid di Santiago Bernabeu. Adapun satu-satunya gol Valencia datang dari Dani Parejo.

Laga ini juga diwarnai kegagalan penalti ke-19 Ronaldo sepanjang kariernya sebagai pesepak bola profesional.

Setelah Singkirkan Barcelona, Buffon Ingkar Janji

Kiper Juventus, Gianluigi Buffon, mengungkapkan bahwa dirinya memiliki keinginan untuk pensiun jika berhasil mempertahankan gawangnya tak kebobolan saat melawan Barcelona pada pertandingan perempat final Liga Champions.

"Saya sempat berjanji pensiun pada akhir musim jika saya mampu mencatat clean sheet dalam dua pertandingan melawan Barcelona," kata Buffon.

Kesuksesan mensterilkan gawangya saat melawan Barca tak lantas membuat Buffon memenuhi janjinya tersebut. Lalu apa penyebabnya?

"Saya berbicara dengan Presiden (Andrea Agnelli). Saat itu, dia mengatakan bahwa dalam hidup terkadang kita berbicara sesuatu yang konyol," tuturnya.

Hasil Liga Spanyol, Barcelona Butuh 50 Menit Bungkam Espanyol

Barcelona menang 3-0 atas Espanyol pada pertandingan lanjutan La Liga di RCDE Stadium pada Sabtu (29/4/2017) atau Minggu dini hari WIB. Kemenangan ini diraih tidak mudah karena El Barca, julukan Barca, membutuhkan 50 menit untuk mencetak gol pertama.

Pelatih Barcelona, Luis Enrique, menurunkan skuad terbaiknya dalam laga ini. Trio MSN yakni Lionel Messi, Luis Suarez, dan Neymar kembali menjadi andalan El Barca untuk membongkar pertahanan lawan.

Ini adalah penampilan pertama trio MSN dalam "formasi" lengkap dari dua laga terakhir. Sebelumnya hanya Messi yang selalu tampil karena Neymar harus menjalani hukuman kartu dan Suarez dicadangkan pada laga terakhir karena dilatarbelakangi strategi.

Tiki-taka Lilipaly

Stefano Lilipaly kembali menunjukkan penampilan impresif bersama SC Cambuur. Kali ini, gelandang tim nasional Indonesia tersebut mencetak gol penutup saat Cambuur berpesta kemenangan atas Eindhoven dengan skor 4-1 pada Jumat (28/4/2017).

Pemain tim nasional Indonesia mencetak gol dari hasil kerja sama dengan rekan-rekannya. Gol yang dikemas Lilipaly ini terbilang apik. Fox Sports Netherland memuji gol Lilipaly dengan menuliskan "Tika-Taka" Lilipaly! di akun Twitter-nya.

Torehan ini merupakan gol ketujuh Lilipaly dari 16 laga bersama Cambuur. Dengan catatan tersebut, Lilipaly berada di peringkat keempat daftar pencetak gol terbanyak Cambuur.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Reaksi Media Korsel: 'Magis Shin Tae-yong' dan 'Tragedi di Doha'

Reaksi Media Korsel: "Magis Shin Tae-yong" dan "Tragedi di Doha"

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun 'Menari'...

Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun "Menari"...

Timnas Indonesia
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Patahkan Rekor Kelolosan Korsel ke Olimpiade

Timnas U23 Indonesia Patahkan Rekor Kelolosan Korsel ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Sejarah untuk Indonesia!

Daftar Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Sejarah untuk Indonesia!

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Korea Selatan: Menangi Adu Penalti, Garuda ke Semifinal!

Hasil Indonesia Vs Korea Selatan: Menangi Adu Penalti, Garuda ke Semifinal!

Timnas Indonesia
Hasil Brighton Vs Man City: Gol Langka De Bruyne, Citizens Geser Liverpool

Hasil Brighton Vs Man City: Gol Langka De Bruyne, Citizens Geser Liverpool

Liga Inggris
FT Indonesia vs Korea Selatan 2-2: Unggul Jumlah Pemain, Garuda Muda Kecolongan

FT Indonesia vs Korea Selatan 2-2: Unggul Jumlah Pemain, Garuda Muda Kecolongan

Timnas Indonesia
Unggul Jumlah Pemain, Timnas U23 Indonesia Malah Kebobolan

Unggul Jumlah Pemain, Timnas U23 Indonesia Malah Kebobolan

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com