Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Timnas U-22 Seri Tanpa Gol, Pelatih Luis Milla Tetap Beri Pujian

Kompas.com - 06/04/2017, 06:51 WIB

KOMPAS.com - Sepak terjang tim nasional Indonesia yang dilatih Luis Milla mendapat sorotan tajam dari audiens Kompas.com pada Rabu (5/4/2017). Hasil imbang tanpa gol antara timnas U-22 dan Persija Jakarta menjadi artikel populer Kanal Bola kemarin.

Pada pertandingan di Stadion Patriot, Bekasi, itu, pelatih Luis Milla melakukan perubahan pada komposisi timnas U-22 dibandingkan saat kalah dari Myanmar pada Maret lalu.

Evan Dimas dan Hansamu Yama dimainkan sejak menit awal. Begitu juga dengan Satria Tama yang dipercaya sebagai benteng terakhir pertahanan.

Kendati demikian, Milla belum bisa mempersembahkan kemenangan pertamanya bagi timnas seusai ditunjuk sebagai pelatih kepala. Timnas U-22 versus Persija Jakarta berakhir imbang 0-0.

Baca juga: Timnas U-22 Vs Persija Berakhir Tanpa Gol

"Saya sangat senang atas permainan malam ini. Kami melewati tim yang sangat bagus. Kami sama-sama bermain bagus," kata Milla seusai laga.

Pada pertandingan tersebut, Evan Dimas dan kawan bermain dalam tekanan. Alur serangan mereka pun kerap mudah dipatahkan oleh barisan pertahan Persija yang digalang Maman Abdurahman dan kawan-kawan.

Baca juga: Luis Milla: Jika Bermain Jelek, Timnas Kalah 0-5

Bahkan, timnas hanya memiliki tiga tembakan tepat ke gawang. Berbanding terbalik dengan Persija yang rajin mengancam gawang timnas yang dikawal Satria Tama.

"Indonesia bermain bagus, yang kurang cuma penguasaan bola. Tim ini baru dua bulan terbentuk. Pelatihnya juga asing," ujar Luis Milla.

"Anak-anak juga memiliki gaya permainan berbeda dibanding gaya permainan saya di Spanyol. Kalau kami bermain jelek kami akan kalah 0-5," tutur mantan pelatih timnas U-21 Spanyol itu.

Sisi positif lain dari laga uji coba timnas kemarin adalah jumlah penonton yang hadir. Jumlah penonton di Stadion Patriot dua kali lipat dibandingkan uji coba kontra Myanmar di Stadion Pakansari, Selasa (21/3/2017). 

 

Selain hasil timnas U-22, berikut adalah dua berita terkait sepak bola nasional yang masuk terpopuler di Kanal Bola pada Rabu:

Euforia Bela Timnas Jadi Modal Ezra Walian Cetak Gol di Liga Belanda

Ezra Walian memborong dua gol saat timnya, Jong Ajax, menang 2-0 atas Utrecht II pada pertandingan lanjutan Eerste Divisie - kasta kedua Liga Belanda, Senin (3/4/2017).

Keberhasilan penyerang berdarah Manado tersebut membukukan dua gol tidak terlepas dari kegembiraannya seusai melakoni debut bersama tim nasional Indonesia.

"Anda tahu, ada perasaan luar biasa ketika menjalani debut bersama (timnas) Indonesia. Itu merupakan sebuah kebanggaan," kata Ezra. kepada Kompas.com, Selasa (4/4/2017) malam.

Essien Cetak Gol Saat Persib Pesta Tujuh Gol ke Gawang Persika

Persib Bandung berhasil menaklukan Persika Karawang tujuh gol tanpa balas. Satu dari tujuh gol itu dicetak Michael Essien.

Kedua klub beda kasta ini bersua dalam laga uji coba yang digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, Rabu (5/4/2017).

Selain Michael Essien, enam gol Persib pada laga tersebut masing-masing dicetak oleh Dedi Kusnandar (dua gol), Atep, Shohei Matsunaga, Raphael Maitimo, dan Carlton Cole.

 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs China di Final Uber Cup 2024, Ulangan 16 Tahun Silam

Indonesia Vs China di Final Uber Cup 2024, Ulangan 16 Tahun Silam

Badminton
Komang Ayu: Penentu Kemenangan, Bangga Masuk Final bersama Tim Uber

Komang Ayu: Penentu Kemenangan, Bangga Masuk Final bersama Tim Uber

Badminton
Susunan Pemain Indonesia Vs Taiwan di Semifinal Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Kembali

Susunan Pemain Indonesia Vs Taiwan di Semifinal Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Kembali

Badminton
Putaran Nasional Liga 3: Kans Lolos Menipis, ASIOP FC Wajib Sapu Bersih

Putaran Nasional Liga 3: Kans Lolos Menipis, ASIOP FC Wajib Sapu Bersih

Liga Indonesia
Siaran Langsung dan Link Live Streaming Piala Thomas 2024 Pukul 16.00 WIB

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Piala Thomas 2024 Pukul 16.00 WIB

Badminton
Hasil Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia 3-2 Korea Selatan, Jumpa China di Final

Hasil Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia 3-2 Korea Selatan, Jumpa China di Final

Badminton
Ciro Alves Winger Tersubur Liga 1 untuk Persib, Sesalkan Gol Vs PSM

Ciro Alves Winger Tersubur Liga 1 untuk Persib, Sesalkan Gol Vs PSM

Liga Indonesia
Hasil Uber Cup 2024: Komang Ayu Menang, Merah Putih Tembus Final Setelah 16 Tahun

Hasil Uber Cup 2024: Komang Ayu Menang, Merah Putih Tembus Final Setelah 16 Tahun

Badminton
Alasan Timnas Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Digelar Tertutup

Alasan Timnas Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Digelar Tertutup

Timnas Indonesia
Hasil Uber Cup 2024: Ribka/Lanny Kalah 2 Gim Langsung, Indonesia 2-2 Korsel

Hasil Uber Cup 2024: Ribka/Lanny Kalah 2 Gim Langsung, Indonesia 2-2 Korsel

Badminton
Jadwal Championship Series, Agenda Persiapan Panjang Persib

Jadwal Championship Series, Agenda Persiapan Panjang Persib

Liga Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Ester Berjaya via Tiga Gim, Indonesia 2-1 Korsel

Hasil Piala Uber 2024: Ester Berjaya via Tiga Gim, Indonesia 2-1 Korsel

Badminton
Reus Pergi dari Dortmund, Bukti Pengabdian 12 Tahun Hadirkan Cinta Besar

Reus Pergi dari Dortmund, Bukti Pengabdian 12 Tahun Hadirkan Cinta Besar

Liga Lain
Thiago Silva Tinggalkan Chelsea, Pulang Kampung ke Fluminense

Thiago Silva Tinggalkan Chelsea, Pulang Kampung ke Fluminense

Internasional
Girona Bidik Kemenangan Kandang Pertama atas Barcelona

Girona Bidik Kemenangan Kandang Pertama atas Barcelona

Liga Spanyol
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com