Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Semoga Bapak-bapak Terhormat Mau Kaji Aturan, Gonzales Itu Fenomena"

Kompas.com - 13/03/2017, 07:52 WIB
Anju Christian

Penulis

CIBINONG, KOMPAS.com - Istri Cristian Gonzales, Eva Gonzales, berharap agar pemangku kepentingan sepak bola nasional bersedia mengkaji aturan terkait pembatasan usia pemain.

Eva mengacu ke regulasi Piala Presiden 2017, yang mewajibkan setiap klub cuma mendaftarkan maksimal dua pemain berusia di atas 35 tahun.

Aturan itu menjadi perdebatan, terlebih setelah Cristian Gonzales tampil impresif selama turnamen. Striker berusia 40 tahun itu merebut predikat top scorer dengan 11 gol dan membawa Arema FC jadi juara.

"Semoga bapak-bapak terhormat mau mengkaji aturan. Gonzales itu kan fenomena, cuma satu di Indonesia," ucap Eva setelah pertandingan final di Stadion Pakansari, Cibinong, Minggu (12/3/2017).

"Aturan ini bisa mematikan karier dan sandang pangan seorang pemain berprestasi. Saya berharap tidak ada (aturan) seperti itu," kata sang istri.

Suci Rahayu/Juara.net Cristian Gonzales bersama Eva dan Amanda, anak dan istrinya.

Baca: Piala Presiden, Anak Terpintar di Hadapan Jokowi dan Luis Milla

Di sisi lain, Gonzales enggan mengkritik aturan yang berorientasi kepada pencarian pemain untuk tim nasional (timnas) Indonesia U-22 pada SEA Games 2017.

"Saya tidak bisa berkomentar banyak karena bermain di Indonesia. Saya harus menghormatinya," tutur eks pemain Persib Bandung itu.

Arema bukanlah satu-satunya kontestan Liga 1 yang bertumpu kepada pemain tua. Ada pula Persija Jakarta yang memiliki Ismed Sofyan (37) dan Sriwijaya FC dengan Alberto Beto Goncalves (36).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Badminton
Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang 'Gila Kontrol'

Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang "Gila Kontrol"

Liga Inggris
KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

Internasional
Timnas Indonesia 'Dikepung' Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia "Dikepung" Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas Indonesia
Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Liga Inggris
Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Sports
Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas Indonesia
Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Badminton
Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia
Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Internasional
Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Sports
Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Liga Spanyol
Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com