Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Libas Getafe, Madrid Hanya Tertinggal Satu Angka dari Barcelona

Kompas.com - 16/04/2016, 23:35 WIB

GETAFE, KOMPAS.com - Real Madrid melibas tuan rumah Getafe dengan skor 5-1 pada lanjutan La Liga di Stadion Coliseum Alfonso Perez, Sabtu (16/4/2016). Tambahan tiga poin ini membuat pasukan Zinedine Zidane terus memberikan tekanan terhadap Barcelona di puncak klasemen.

Madrid saat ini mengumpulkan total 75 poin dari 33 pertandingan yang sudah dilakoni. Los Blancos hanya tertinggal satu angka dari Barca, yang akan menjamu Valencia pada Minggu (17/4).

Namun posisi Real Madrid belum aman, karena rival sekotanya, Atletico Madrid, masih berpeluang menggeser mereka. Atletico saat ini ada di peringkat ketiga dengan raihan 73 poin. Atletico akan menjamu Granada pada Minggu.

Sedangkan bagi Getafe, hasil ini membuat mereka terpaku di dasar klasemen. Getafe memiliki 28 poin, sama dengan Levante dan Sporting Gijon di atasnya, tetapi mereka kalah selisih gol.

Lima gol kemenangan Real Madrid dicetak lima pemain. Mereka adalah Karim Benzema, Isco, Gareth Bale, James Rodriguez, dan Cristiano Ronaldo.

Real Madrid butuh 29 menit untuk bisa mencetak gol pertama. Gol ini dicetak Benzema dari dalam kotak penalti dengan melepaskan tendangan memanfaatkan umpan silang dari James Rodriguez.

Gol itu merupakan koleksi ke-22 Benzema di La Liga musim ini. Gol tersebut menjadi spesial karena pertama kalinya bagi Benzema bisa mencetak lebih dari 21 gol di liga domestik dalam satu musim.

Los Blancos bisa menggandakan keunggulan 2-0 pada menit ke-40 lewat gol yang dicetak Isco. Berawal dari umpan terobosan Benzema, Isco berhasil menaklukkan kiper Vicente Guaita.

Cristiano Ronaldo dkk semakin perkasa setelah Bale ikut menyumbang satu gol pada menit ke-50. Benzema kembali terlibat dalam proses gol tersebut dengan memberikan bola terobosan dan berhasil dimaksimalkan Bale menjadi gol.

Zidane tampaknya sudah cukup puas dengan kemenangan 3-0 atas Getafe. Ia pun mengganti tiga pemain pentingnya, yakni Daniel Carvajal, Bale, dan Benzema.

Perubahan strategi yang diterapkan Zidane membuat Getafe bisa lebih memberikan tekanan lewat serangan balik.

Skuad asuhan Juan Eduardo pun akhirnya berhasil mencetak gol balasan pada menit ke-83. Gol ini dicetak Pablo Sarabia memanfaatkan umpan Moi Gomez.

Madrid masih sanggup mencetak dua gol sebelum pertandingan berakhir. James Rodriguez ikut menyumbang gol dengan memanfaatkan umpan Lucas Vazquez. Ronaldo menutup pesta gol Madrid usai mendapatkan umpan dari Jese Rodriguez.

Satu gol tersebut merupakan koleksi ke-20 Ronaldo dari 12 laga melawan Getafe. Madrid pun memastikan kemenangan 5-1 pada pertandingan ini. (Wisnu Nova Wistowo)

Getafe 1-5 Real Madrid (Pablo Sarabia 83' - Karim Benzema 29', Isco 40', Gareth Bale 50', James Rodriguez 88', Cristiano Ronaldo 90'+2)

Getafe: 13-Vicente Guaita, 2-Alvaro Pereira (11-Abdoul Yoda), 5-Santiago Vergini, 15-Carlos Vigaray, 19-Damian Suarez, 8-Medhi Lacen (32-Emiliano Buendia 52'), 10-Pablo Sarabia, 14-Pedro Leon, 22-Juan Rodriguez, 9-Alvaro Vasquez (21-Moises Gomez 62'), 12-Stefan Scepovic.

Pelatih: Juan Eduardo

Real Madrid: 1-Keylor Navas, 2-Raphael Varane, 3-Pepe, 12-Marcelo, 15-Daniel Carvajal (6-Nacho 52'), 8-Toni Kroos, 10-James Rodriguez, 22-Isco, 7-Cristiano Ronaldo, 9-Karim Benzema (20-Jese 67'), 11-Gareth Bale (18-Lucas Vazquez 57').

Pelatih: Zinedine Zidane

Wasit: Alfonso Alvarez

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas Indonesia Vs Filipina, Peran Kiper Persib untuk The Azkals

Timnas Indonesia Vs Filipina, Peran Kiper Persib untuk The Azkals

Timnas Indonesia
Timnas Indonesia Vs Filipina, Christian Rontini Termotivasi Fan Garuda

Timnas Indonesia Vs Filipina, Christian Rontini Termotivasi Fan Garuda

Timnas Indonesia
Daftar Tim Lolos Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia, Kans Indonesia

Daftar Tim Lolos Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia, Kans Indonesia

Timnas Indonesia
Cerita Witan Sulaeman Naik Haji: Dapat Restu STY, Terharu Melihat Kabah

Cerita Witan Sulaeman Naik Haji: Dapat Restu STY, Terharu Melihat Kabah

Timnas Indonesia
Nesta Segera Latih Monza, Dua Kali Direkrut Galliani

Nesta Segera Latih Monza, Dua Kali Direkrut Galliani

Liga Italia
Indonesia Vs Filipina, Saat Shin Tae-yong Sedang Tak Baik-baik Saja…

Indonesia Vs Filipina, Saat Shin Tae-yong Sedang Tak Baik-baik Saja…

Timnas Indonesia
Giuliano Simeone, Penerus 'Dinasti' Simeone di Timnas Argentina

Giuliano Simeone, Penerus "Dinasti" Simeone di Timnas Argentina

Internasional
Indonesia Vs Filipina: Garuda Tim Kuat Asia, Hormat dari Pelatih Lawan

Indonesia Vs Filipina: Garuda Tim Kuat Asia, Hormat dari Pelatih Lawan

Timnas Indonesia
Prediksi Skor dan Susunan Pemain Timnas Indonesia Vs Filipina

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Timnas Indonesia Vs Filipina

Timnas Indonesia
Siaran Langsung dan Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Filipina

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Filipina

Timnas Indonesia
Frenkie De Jong Dipastikan Tak Bisa Bela Belanda di Euro 2024

Frenkie De Jong Dipastikan Tak Bisa Bela Belanda di Euro 2024

Internasional
Kata PSSI soal Rencana Penambahan Pemain Asing untuk Liga 1

Kata PSSI soal Rencana Penambahan Pemain Asing untuk Liga 1

Liga Indonesia
Indonesia Vs Filipina, Alasan Bukan Laga Mudah bagi Tim Garuda

Indonesia Vs Filipina, Alasan Bukan Laga Mudah bagi Tim Garuda

Timnas Indonesia
Edukasi dan Undang-Undang Keolahragaan, Solusi untuk Suporter Timnas

Edukasi dan Undang-Undang Keolahragaan, Solusi untuk Suporter Timnas

Timnas Indonesia
Ancelotti Pastikan Madrid Tak Tolak Tawaran Piala Dunia Antarklub FIFA

Ancelotti Pastikan Madrid Tak Tolak Tawaran Piala Dunia Antarklub FIFA

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com