Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Betapa Buruknya Lini Depan Arsenal

Kompas.com - 03/03/2016, 20:16 WIB
Anju Christian

Penulis

LONDON, KOMPAS.com - Arsene Wenger harus membenahi penyelesaian akhir Arsenal apabila masih ingin menjuarai Premier League 2015-2016. Rentetan hasil negatif yang dibukukan The Gunners tidak lepas dari faktor tersebut.

Bahkan, penyelesaian akhir Arsenal tidak lebih baik dari dua tim penghuni zona degradasi, Newcastle United dan Norwich City.

Menurut Sky Sports, Arsenal gagal mengonversi 67,1 persen peluang satu lawan satu atau dari jarak dekat pada Premier League 2015-2016. Mereka menempati urutan terbawah untuk aspek ini.

Di bawah Arsenal, ada Newcastle United dengan catatan 67,1 persen peluang terbuang. Sementara itu, Swansea City dan Norwich City sama-sama melewatkan 65,7 persen peluang.

Andreas Deretan peluang terbuang Arsenal pada Premier League 2015-2016.

Theo Walcott memegang andil paling besar terhadap rapor merah lini depan Arsenal. Dia hanya mencetak empat gol dari 26 pertandingan Premier League musim ini.

Kiprah Walcott diwarnai sepuluh kegagalan memanfaatkan peluang emas. Apabila dibandingkan dengan total peluang yang didapatkannya, catatan kegagalan dia mencapai 77 persen.

Olivier Giroud juga patut disalahkan. Catatan 12 golnya di liga tergolong buruk. Sebab, 68,4 persen peluang dibuang oleh striker berkebangsaan Perancis tersebut.

Meski begitu, Wenger masih memiliki faktor lain untuk pembelaan. Sebanyak 17 kali bola tendangan pemain Arsenal membentur tiang. Ini menjadi jumlah tertinggi dibandingkan 19 kontestan lainnya.

Welbeck

Menilik penyelesaian akhir yang buruk dari para pemain depan Arsenal, sebuah hal lumrah apabila Wenger mulai berpaling kepada Danny Welbeck. Statistik striker yang baru pulih dari cedera tersebut, tergolong memuaskan.

Dia baru mencatatkan penampilan selama 261 menit, tetapi mampu menyumbang dua gol. Satu gol di antaranyan menentukan kemenangan Arsenal atas pemuncak klasemen, Leicester City, 14 Februari 2016.

Welbeck juga terbukti efektif dalam memanfaatkan peluang. Catatan dua gol dibukukan pemain berkebangsaan Inggris itu dari lima tembakan, empat di antaranya tepat sasaran dan satu meleset.

Juara Arsenal 1-2 Swansea: Disosor Angsa
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Allegri Dipecat Juventus, Terima Kasih dari Pria Perancis dan Anak Legenda Milan

Allegri Dipecat Juventus, Terima Kasih dari Pria Perancis dan Anak Legenda Milan

Liga Italia
Borneo FC Siap Balas Dendam demi Kawinkan Gelar Liga 1 2023-2024

Borneo FC Siap Balas Dendam demi Kawinkan Gelar Liga 1 2023-2024

Liga Indonesia
Jelang Dortmund vs Real Madrid, Perut Niklas Sule Membuncit

Jelang Dortmund vs Real Madrid, Perut Niklas Sule Membuncit

Liga Champions
Penambahan Skuad Copa America 2024, Alejandro Garnacho Diuntungkan

Penambahan Skuad Copa America 2024, Alejandro Garnacho Diuntungkan

Internasional
Man City Vs West Ham: Guardiola Terbayang Drama 2022

Man City Vs West Ham: Guardiola Terbayang Drama 2022

Liga Inggris
Liverpool Vs Wolves: Tugas Terakhir Klopp, Selamat Tinggal yang Berat...

Liverpool Vs Wolves: Tugas Terakhir Klopp, Selamat Tinggal yang Berat...

Liga Inggris
Arsenal Vs Everton: Saat Arteta Berharap Bantuan Moyes dan West Ham...

Arsenal Vs Everton: Saat Arteta Berharap Bantuan Moyes dan West Ham...

Liga Inggris
Man City Vs West Ham: Pasukan Guardiola Tiap Detik Harus Sempurna

Man City Vs West Ham: Pasukan Guardiola Tiap Detik Harus Sempurna

Liga Inggris
Persib Vs Bali United: Teco Nyaman, Tak Lagi Main di Lapangan Latihan

Persib Vs Bali United: Teco Nyaman, Tak Lagi Main di Lapangan Latihan

Liga Indonesia
Como 1907 Proyek “1 Miliar Dollar”, Bos Hartono Tak Kejar Gengsi

Como 1907 Proyek “1 Miliar Dollar”, Bos Hartono Tak Kejar Gengsi

Liga Italia
Kevin Sanjaya Pensiun, Kesedihan Besar Oma Gill, Minions Akan Dirindukan

Kevin Sanjaya Pensiun, Kesedihan Besar Oma Gill, Minions Akan Dirindukan

Badminton
Timnas Indonesia Vs Irak: Kick Off Berubah, Permintaan dari Shin Tae-yong

Timnas Indonesia Vs Irak: Kick Off Berubah, Permintaan dari Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Kronologi Hari Terakhir Allegri di Juventus: Pimpin Latihan Pagi, Sore Dipecat

Kronologi Hari Terakhir Allegri di Juventus: Pimpin Latihan Pagi, Sore Dipecat

Liga Italia
Ketum PSSI soal Elkan Baggott: Tak Mau Menghakimi, Yakin Nasionalisme Masih Ada

Ketum PSSI soal Elkan Baggott: Tak Mau Menghakimi, Yakin Nasionalisme Masih Ada

Timnas Indonesia
Como Promosi ke Serie A, Fabregas Tepati Janji Bawa Skuad Liburan

Como Promosi ke Serie A, Fabregas Tepati Janji Bawa Skuad Liburan

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com