Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Vidal dan Turan Sudah Padu dengan Permainan Barcelona

Kompas.com - 10/01/2016, 13:59 WIB


BARCELONA, KOMPAS.com
- Arda Turan dan Aleix Vidal menjalani debutnya di La Liga dengan seragam Barcelona saat meraih kemenangan 4-0 atas Granada, Sabtu (9/1/2016).

Pada laga yang berhias hat-trick Lionel Messi ini, Vidal bermain selama 65 menit lalu ditarik keluar oleh pelatih Luis Enrique dan digantikan Dani Alves. Enam menit berselang, giliran Turan digantikan Adriano.

Kendati tidak bermain penuh, Vidal mengaku senang bisa merasakan atmosfer La Liga dengan kostum Barcelona. Sebelumnya, dia menjalani debut pada pertandingan Copa del Rey melawan Espanyol pada tengah pekan lalu.

"Pertandingan seperti ini begitu menuntut para pemain. Namun, kami bisa mengatasinya," ujar Vidal seusai pertandingan seperti dilansir dari situs resmi Barcelona.

"Turan dan saya sudah beradaptasi sampai level maksimal. Selama 7 bulan, kami bekerja keras menunggu datangnya kesempatan bermain," tutur bek kanan asal Sevilla itu.

Vidal dan Turan memang dibeli sejak bursa transfer musim panas. Namun, lantaran Barcelona terkena embargo transfer, status mereka mulai "bersih" pada Senin (4/1/2016) lalu.

Kendati baru tampil dalam 2 laga, performa Vidal dan Turan sudah dipuji oleh rekan-rekan setim. Salah satunya adalah Dani Alves yang punya posisi sama dengan Vidal.

"Vidal dan Turan telah beradaptasi dengan cara permainan kami. Mereka hanya butuh lebih banyak waktu bermain," ujar Alves.

"Mereka tampil lebih baik dari hari ke hari. Kami pun akan membantu mereka," tutur bek asal Brasil itu.

 

 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kembangkan Basket di Indonesia, 3 Misi Beavers Hadirkan Kompetisi

Kembangkan Basket di Indonesia, 3 Misi Beavers Hadirkan Kompetisi

Sports
Polandia Vs Belanda, Van Dijk Siap Kerja Keras demi Menangi Laga Perdana

Polandia Vs Belanda, Van Dijk Siap Kerja Keras demi Menangi Laga Perdana

Internasional
Ronaldinho Kritik Skuad Brasil, Tim Terburuk di Copa America 2024

Ronaldinho Kritik Skuad Brasil, Tim Terburuk di Copa America 2024

Internasional
Pendekatan Como Dihiraukan Klub, Ali Jasim Luapkan Kekecewaan

Pendekatan Como Dihiraukan Klub, Ali Jasim Luapkan Kekecewaan

Liga Italia
Jadwal Euro 2024 Malam ini: Belanda dan Inggris Akan Turun

Jadwal Euro 2024 Malam ini: Belanda dan Inggris Akan Turun

Internasional
Hasil Jeka Saragih Vs Westin Wilson, Kekalahan Perdana Jeka di UFC

Hasil Jeka Saragih Vs Westin Wilson, Kekalahan Perdana Jeka di UFC

Sports
Spalletti: Italia Unggul Berkat Tim, Bukan Karena Satu Pemain

Spalletti: Italia Unggul Berkat Tim, Bukan Karena Satu Pemain

Internasional
Timnas Italia Cetak Sejarah, Jorginho dan Chiesa Senang Lewati Kejutan

Timnas Italia Cetak Sejarah, Jorginho dan Chiesa Senang Lewati Kejutan

Internasional
Messi Terpesona Talenta Inter: Masa Kini dan Masa Depan Argentina

Messi Terpesona Talenta Inter: Masa Kini dan Masa Depan Argentina

Internasional
Klasemen Grup B Piala Eropa 2024 Setelah Spanyol dan Italia Menang

Klasemen Grup B Piala Eropa 2024 Setelah Spanyol dan Italia Menang

Internasional
Hasil Italia Vs Albania: Gol Tercepat Euro, Barella Lewati Totti, Tripoin Azzurri

Hasil Italia Vs Albania: Gol Tercepat Euro, Barella Lewati Totti, Tripoin Azzurri

Internasional
Alvaro Morata Masuk Jajaran Elite Pencetak Gol Piala Eropa, Siap untuk Italia

Alvaro Morata Masuk Jajaran Elite Pencetak Gol Piala Eropa, Siap untuk Italia

Internasional
Serba-serbi Catatan Bersejarah Lamine Yamal di Piala Eropa

Serba-serbi Catatan Bersejarah Lamine Yamal di Piala Eropa

Liga Spanyol
Spanyol Vs Kroasia, Kabar Terkini Cedera Alvaro Morata dan Rodri

Spanyol Vs Kroasia, Kabar Terkini Cedera Alvaro Morata dan Rodri

Internasional
Italia Vs Albania: Azzurri Jebol dalam 23 Detik, Gol Tercepat Euro Lahir

Italia Vs Albania: Azzurri Jebol dalam 23 Detik, Gol Tercepat Euro Lahir

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com