Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rojo: Di Maria Pemain Terbaik MU

Kompas.com - 30/06/2015, 21:05 WIB
Ferril Dennys

Penulis

Sumber GOAL
MANCHESTER, KOMPAS.com - Bek Manchester United (MU) asal Argentina, Marcos Rojo, memuji rekan senegaranya Angel Di Maria sebagai pemain bertalenta di Old Trafford. Rojo mengaku yakin Di Maria bisa tampil lebih baik pada musim depan.

MU mendatangkan Di Maria dari Real Madrid pada 26 Agustus 2014. Setan Merah harus menggelontorkan dana sebesar 59,7 juta poundsterling, yang membuat Di Maria memecahkan rekor sebagai pemain termahal yang dibeli klub Britania Raya.

Namun, rekor tersebut tidak berbanding lurus dengan penampilan Di Maria. Pemain asal Argentina itu dinilai gagal menampilkan permainan terbaiknya sehingga lebih banyak duduk di bangku cadangan.

Meskipun kesulitan pada musim pertama, Di Maria telah berkomitmen bertahan di Old Trafford. Rojo pun menyambut baik keinginan tersebut. Menurut Rojo, MU membutuhkan pemain sehebat Di Maria.

"Bagiku, pemain yang sangat bertalenta di Manchester United adalah Angel. Memang banyak pemain hebat di klub, tetapi Angel adalah salah satu pemain terbaik di tim dan dunia," kata Rojo kepada Goal.

Rojo menilai Di Maria tidak tampil maksimal karena kesulitan beradaptasi bersama skuad Setan Merah. Namun, menurut Rojo, hal tersebut wajar bagi pemain baru.

"Tahun lalu merupakan momen sulit baginya. Dia memiliki beberapa masalah soal adaptasi, tetapi itu normal. Setiap pemain yang datang ke negara dan liga baru harus beradaptasi dengan perbedaan dan itu yang terjadi (dengan Di Maria). Namun, aku yakin dia akan tampil baik pada bulan depan," bebernya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Italia Vs Albania, Tekanan di Pundak Gli Azzurri

Italia Vs Albania, Tekanan di Pundak Gli Azzurri

Internasional
Australia Open 2024: Hendra/Ahsan Siap Hadapi Unggulan Pertama

Australia Open 2024: Hendra/Ahsan Siap Hadapi Unggulan Pertama

Badminton
Jadwal Siaran Langsung Euro 2024 Malam Ini, Ada Spanyol dan Italia

Jadwal Siaran Langsung Euro 2024 Malam Ini, Ada Spanyol dan Italia

Internasional
Spanyol Vs Kroasia, Modric Sebut La Roja Tim Favorit di Euro 2024

Spanyol Vs Kroasia, Modric Sebut La Roja Tim Favorit di Euro 2024

Internasional
Euro 2024: Pidato Kroos Menenangkan Jerman Usai Membukukan Rekor Kemenangan

Euro 2024: Pidato Kroos Menenangkan Jerman Usai Membukukan Rekor Kemenangan

Internasional
Kisah Ibnu Jamil Dukung Timnas Indonesia bersama Ultras Garuda

Kisah Ibnu Jamil Dukung Timnas Indonesia bersama Ultras Garuda

Timnas Indonesia
Daftar Pemain yang Paling Banyak Tampil di Piala Eropa, Ronaldo Sang 'Raja'

Daftar Pemain yang Paling Banyak Tampil di Piala Eropa, Ronaldo Sang "Raja"

Internasional
Rekap Hasil Semifinal Australian Open 2024, Tiga Wakil Indonesia Lolos ke Final

Rekap Hasil Semifinal Australian Open 2024, Tiga Wakil Indonesia Lolos ke Final

Badminton
Cerita di Balik Unggahan Ibnu Jamil soal Gonzales, Harapkan Ada Apresiasi untuk Legenda

Cerita di Balik Unggahan Ibnu Jamil soal Gonzales, Harapkan Ada Apresiasi untuk Legenda

Timnas Indonesia
Efek Liga Europa di Euro 2024

Efek Liga Europa di Euro 2024

Internasional
Sebuah Peringatan dari Kebobolan Gawang Jerman

Sebuah Peringatan dari Kebobolan Gawang Jerman

Internasional
Argentina Sikat Guatemala 4-1, Lionel Messi Puas tetapi Was-was

Argentina Sikat Guatemala 4-1, Lionel Messi Puas tetapi Was-was

Internasional
Euro 2024, Aksi Nekat Pendukung Cristiano Ronaldo Terobos Sesi Latihan Portugal

Euro 2024, Aksi Nekat Pendukung Cristiano Ronaldo Terobos Sesi Latihan Portugal

Internasional
Klarifikasi Spalletti Soal Larangan Playstation di Hotel Timnas Italia

Klarifikasi Spalletti Soal Larangan Playstation di Hotel Timnas Italia

Internasional
BCL Asia 2024: Pelita Jaya Masuk 5 Besar, Harumkan Nama Indonesia

BCL Asia 2024: Pelita Jaya Masuk 5 Besar, Harumkan Nama Indonesia

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com