Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Nasib Vidal di Timnas Cile Tetap Aman

Kompas.com - 18/06/2015, 06:03 WIB
Ferril Dennys

Penulis

SANTIAGO, KOMPAS.com - Pelatih tim nasional Cile, Jorge Sampaoli, memutuskan tetap mempertahankan Arturo Vidal dalam skuadnya, meski pemain Juventus itu kedapatan mengendarai mobil dalam keadaan mabuk yang berujung pada kecelakaan lalu lintas di Santiago, Cile, Selasa (16/6/2015) malam.

Sampaoli mengambil keputusan tersebut seusai bertemu dengan Presiden Federasi Sepak Bola Cile (FFCH), Sergio Jadue, untuk mendiskusikan soal insiden kecelakaan yang dialami Vidal. Sampaoli pun mengonfirmasi, Vidal tetap berada di dalam tim La Roja.

"Sangat mudah mengambil mikrofon dan mengatakan dia bersalah. Dia membuat sebuah kesalahan yang tidak bisa dijadikan hal mutlak untuk mengabaikan dia di dalam skuad," kata Sampaoli.

"Tidak ada gunanya untuk mengabaikan seseorang karena kesalahan yang dia buat. Dalam cara saya memandang kehidupan dan sepak bola, saya tidak bisa menilai seseorang. Dalam olahraga begitu rumit seperti sepak bola, dia harus fokus sepenuhnya kepada gelar," sambungnya.

Diberitakan sebelumnya, Vidal mengalami insiden kecelakaan ketika sedang libur dari tugas internasional memperkuat Cile di Copa America 2015. Ia memanfaatkan waktu luang tersebut untuk pergi ke salah satu kasino di Santiago.

Namun, mobil ferarri yang dikendarai Vidal mengalami kecelakaan ketika ingin kembali ke pemusatan latihan skuad Cile. Seusai diperiksa oleh polisi, ia pun dinyatakan tidak lulus tes alkohol.

Lantaran ulahnya itu, Vidal dikenai wajib lapor setiap bulan di konsulat Cile di Milan. Hal tersebut dilakukan karena hakim menerima permintaan untuk memberikan waktu selama 120 hari guna penyelidikan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ronaldinho Kritik Skuad Brasil, Tim Terburuk di Copa America 2024

Ronaldinho Kritik Skuad Brasil, Tim Terburuk di Copa America 2024

Internasional
Pendekatan Como Dihiraukan Klub, Ali Jasim Luapkan Kekecewaan

Pendekatan Como Dihiraukan Klub, Ali Jasim Luapkan Kekecewaan

Liga Italia
Jadwal Euro 2024 Malam ini: Belanda dan Inggris Akan Turun

Jadwal Euro 2024 Malam ini: Belanda dan Inggris Akan Turun

Internasional
Hasil Jeka Saragih Vs Westin Wilson, Kekalahan Perdana Jeka di UFC

Hasil Jeka Saragih Vs Westin Wilson, Kekalahan Perdana Jeka di UFC

Sports
Spalletti: Italia Unggul Berkat Tim, Bukan Karena Satu Pemain

Spalletti: Italia Unggul Berkat Tim, Bukan Karena Satu Pemain

Internasional
Timnas Italia Cetak Sejarah, Jorginho dan Chiesa Senang Lewati Kejutan

Timnas Italia Cetak Sejarah, Jorginho dan Chiesa Senang Lewati Kejutan

Internasional
Messi Terpesona Talenta Inter: Masa Kini dan Masa Depan Argentina

Messi Terpesona Talenta Inter: Masa Kini dan Masa Depan Argentina

Internasional
Klasemen Grup B Piala Eropa 2024 Setelah Spanyol dan Italia Menang

Klasemen Grup B Piala Eropa 2024 Setelah Spanyol dan Italia Menang

Internasional
Hasil Italia Vs Albania: Gol Tercepat Euro, Barella Lewati Totti, Tripoin Azzurri

Hasil Italia Vs Albania: Gol Tercepat Euro, Barella Lewati Totti, Tripoin Azzurri

Internasional
Alvaro Morata Masuk Jajaran Elite Pencetak Gol Piala Eropa, Siap untuk Italia

Alvaro Morata Masuk Jajaran Elite Pencetak Gol Piala Eropa, Siap untuk Italia

Internasional
Serba-serbi Catatan Bersejarah Lamine Yamal di Piala Eropa

Serba-serbi Catatan Bersejarah Lamine Yamal di Piala Eropa

Liga Spanyol
Spanyol Vs Kroasia, Kabar Terkini Cedera Alvaro Morata dan Rodri

Spanyol Vs Kroasia, Kabar Terkini Cedera Alvaro Morata dan Rodri

Internasional
Italia Vs Albania: Azzurri Jebol dalam 23 Detik, Gol Tercepat Euro Lahir

Italia Vs Albania: Azzurri Jebol dalam 23 Detik, Gol Tercepat Euro Lahir

Internasional
Hasil Spanyol Vs Kroasia: Sejarah Lamine Yamal, La Roja Menang 3-0

Hasil Spanyol Vs Kroasia: Sejarah Lamine Yamal, La Roja Menang 3-0

Internasional
Link Live Streaming Italia Vs Albania, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Italia Vs Albania, Kickoff 02.00 WIB

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com