Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Inter Bawa 3 Poin dari Kandang Chievo

Kompas.com - 16/12/2014, 04:53 WIB
Ary Wibowo

Penulis

VERONA, KOMPAS.com - Inter Milan meraih kemenangan 2-0 atas Chievo Verona pada lanjutan pertandingan Serie-A di Stadio Marc'Antonio Bentegodi, Senin atau Selasa (16/12/2014) dini hari WIB.

Raihan tiga angka tersebut membuat Inter naik ke peringkat ke-11 klasemen sementara dengan poin 20 dari 15 pertandingan. Sementara itu, Chievo tetap menempati posisi ke-17 dengan perolehan poin 13.

Meski bermain di hadapan pendukung tim lawan, Inter mencoba mengambil alih permainan sejak menit-menit awal. Beberapa kali skuad asuhan Roberto Mancini itu mendapatkan kesempatan emas untuk mencetak gol.

Upaya mereka akhirnya membuahkan hasil pada menit ke-19 setelah Mateo Kovacic mencetak gol untuk membuat Inter unggul 1-0. Gol itu diciptakannya dengan tendangan kaki kanan keras yang bolanya masuk ke pojok bawah kanan gawang tim tuan rumah.

Gol tersebut membuat Inter semakin nyaman menguasai jalannya pertandingan. Sementara itu, Chievo terlihat hanya mengandalkan serangan balik untuk membongkar pertahanan skuad I Nerazzurri.

Pada babak kedua, Inter menambah keunggulan melalui torehan Andrea Ranocchia pada menit ke-55. Gol tersebut dicetak oleh Ranocchia setelah memaksimalkan umpan matang Danilo D'Ambrosio.

Pada menit ke-72, Chievo harus bertanding dengan 10 pemain setelah pemain pengganti, Ruben Botta menerima kartu kuning kedua. Wasit memberikan hukuman tersebut setelah Botta melanggar Zdravko Kuzmanovic.

Menurut catatan Lega Serie-A, sepanjang pertandingan, Inter melepasan tiga tembakan akurat dari tujuh usaha, dengan penguasaan bola 61 persen. Adapun Chievo melepaskan dua tembakan akurat dari lima percobaan.

Susunan pemain:
Chievo:1-Albano Bizarri; 5-Alessandro Gamberini, 12-Bostjan Cesar, 20-Gennaro Sardo, 34-Cristiano Biraghi, 8-Ivan Radovanovic, 13-Mariano Izco, 23-Valter Birsa (19-Ruben Botta 64), 56-Perparim Hetemaj, 43-Alberto Paloschi (10-Maxi Lopez 64), 69-Riccardo Meggiorini (31-Sergio Pellissier 85)
Pelatih: Rolando Maran

Inter: 1-Samir Handanovic; 5-Juan, 23-Andrea Ranocchia, 33-Danilo D'Ambrosio, 55-Yuto Nagatomo, 10-Mateo Kovacic (7-Pablo Daniel Osvaldo 81), 13-Freddy Guarin, 17-Zdravko Kuzmanovic (25-Ibrahima Mbaye 75), 18-Gary Medel, 8-Rodrigo Palacio, 9-Mauro Icardi (90-Yann M'Villa 76)
Pelatih: Roberto Mancini

Wasit: Davide Massa

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Euro 2024 Malam ini: Belanda dan Inggris Akan Turun

Jadwal Euro 2024 Malam ini: Belanda dan Inggris Akan Turun

Internasional
Hasil Jeka Saragih Vs Westin Wilson, Kekalahan Perdana Jeka di UFC

Hasil Jeka Saragih Vs Westin Wilson, Kekalahan Perdana Jeka di UFC

Sports
Spalletti: Italia Unggul Berkat Tim, Bukan Karena Satu Pemain

Spalletti: Italia Unggul Berkat Tim, Bukan Karena Satu Pemain

Internasional
Timnas Italia Cetak Sejarah, Jorginho dan Chiesa Senang Lewati Kejutan

Timnas Italia Cetak Sejarah, Jorginho dan Chiesa Senang Lewati Kejutan

Internasional
Messi Terpesona Talenta Inter: Masa Kini dan Masa Depan Argentina

Messi Terpesona Talenta Inter: Masa Kini dan Masa Depan Argentina

Internasional
Klasemen Grup B Piala Eropa 2024 Setelah Spanyol dan Italia Menang

Klasemen Grup B Piala Eropa 2024 Setelah Spanyol dan Italia Menang

Internasional
Hasil Italia Vs Albania: Gol Tercepat Euro, Barella Lewati Totti, Tripoin Azzurri

Hasil Italia Vs Albania: Gol Tercepat Euro, Barella Lewati Totti, Tripoin Azzurri

Internasional
Alvaro Morata Masuk Jajaran Elite Pencetak Gol Piala Eropa, Siap untuk Italia

Alvaro Morata Masuk Jajaran Elite Pencetak Gol Piala Eropa, Siap untuk Italia

Internasional
Serba-serbi Catatan Bersejarah Lamine Yamal di Piala Eropa

Serba-serbi Catatan Bersejarah Lamine Yamal di Piala Eropa

Liga Spanyol
Spanyol Vs Kroasia, Kabar Terkini Cedera Alvaro Morata dan Rodri

Spanyol Vs Kroasia, Kabar Terkini Cedera Alvaro Morata dan Rodri

Internasional
Italia Vs Albania: Azzurri Jebol dalam 23 Detik, Gol Tercepat Euro Lahir

Italia Vs Albania: Azzurri Jebol dalam 23 Detik, Gol Tercepat Euro Lahir

Internasional
Hasil Spanyol Vs Kroasia: Sejarah Lamine Yamal, La Roja Menang 3-0

Hasil Spanyol Vs Kroasia: Sejarah Lamine Yamal, La Roja Menang 3-0

Internasional
Link Live Streaming Italia Vs Albania, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Italia Vs Albania, Kickoff 02.00 WIB

Internasional
Proliga 2024: Jakarta Pertamina Enduro Jaga Asa ke Final Four, Tuah Malang

Proliga 2024: Jakarta Pertamina Enduro Jaga Asa ke Final Four, Tuah Malang

Sports
Stefano Beltrame Bicara Euro 2024: Inggris-Perancis Favorit, Italia Tetap Italia...

Stefano Beltrame Bicara Euro 2024: Inggris-Perancis Favorit, Italia Tetap Italia...

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com