Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Argentina Hanya Perlu 8 Menit Ungguli Belgia

Kompas.com - 05/07/2014, 23:49 WIB
Ferril Dennys

Penulis

BRASILIA, KOMPAS.com - Tim nasional Argentina unggul 1-0 atas Belgia pada babak pertama pertandingan perempat final Piala Dunia 2014 di Estadio Nacional Mane Garrincha, Brasilia, Sabtu (5/7/2014).

Argentina langsung menyengat. Betap tidak, Lionel Messi dan kawan-kawan mampu unggul terlebih dulu saat laga baru berjalan delapan menit.

Gol berawal dari umpan Angel Di Maria yang membentur pemain lawan tetapi bola jatuh ke kaki Gonzalo Higuain. Bomber Napoli tersebut langsung melepaskan tembakan dengan kaki kanannya. Kiper Belgia, Thibaut Courtois, hanya tertegun melihat bola hasil tembakan Higuain meluncur ke sisi kanan gawangnya.

Keunggulan tim Tango nyaris sirna saat De Bruyne melepaskan tembakan keras pada menit ke-26. Beruntung, kiper Sergio Romero berhasil menepis bola.

Argentina kemudian mendapatkan masalah karena Di Maria mengalami cedera. Posisi Di Maria digantikan Perez pada menit ke-33.

Tanpa Di Maria, Argentina berusaha konsisten melancarkan serangan. Meski begitu, Belgia sempat melepaskan beberapa ancaman meskipun  ditekan. Salah satunya, Jan Vertonghen melepaskan tandukan keras dengan memanfaatkan umpan Kevin Mirallas pada menit ke-43. Namun, tandukan Vertonghen masih melenceng.  

Argentina berusaha menguasai bola selama mungkin untuk menjaga keunggulannya hingga jeda. Alhasil, Argentina mampu menutup babak pertama dengan skor 1-0.

Susunan Pemain
Argentina: 1-Sergio Romero; 2-Ezequiel Garay, 4-Pablo Zabaleta, 15-Martin Demichelis, 23-Jose Basanta; 6-Lucas Biglia, 7-Angel Di María (Perez 33), 10-Lionel Messi, 14-Javier Mascherano, 22-Ezequiel Lavezzi; 9-Gonzalo Higuain
Pelatih: Alejandro Sabella

Belgia: 1-Thibaut Courtois; 2-Toby Alderweireld, 4-Vincent Kompany, 5-Jan Vertonghen, 15-Daniel van Buyten; 6-Axel Witsel, 7-Kevin De Bruyne, 8-Marouane Fellaini, 10-Eden Hazard, 11-Kevin Mirallas; 17-Divock Origi
Pelatih: Marc Wilmots

Wasit: Nicola Rizzoli (Italia)


Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Allegri Dipecat Juventus, Terima Kasih dari Pria Perancis dan Anak Legenda Milan

Allegri Dipecat Juventus, Terima Kasih dari Pria Perancis dan Anak Legenda Milan

Liga Italia
Borneo FC Siap Balas Dendam demi Kawinkan Gelar Liga 1 2023-2024

Borneo FC Siap Balas Dendam demi Kawinkan Gelar Liga 1 2023-2024

Liga Indonesia
Jelang Dortmund vs Real Madrid, Perut Niklas Sule Membuncit

Jelang Dortmund vs Real Madrid, Perut Niklas Sule Membuncit

Liga Champions
Penambahan Skuad Copa America 2024, Alejandro Garnacho Diuntungkan

Penambahan Skuad Copa America 2024, Alejandro Garnacho Diuntungkan

Internasional
Man City Vs West Ham: Guardiola Terbayang Drama 2022

Man City Vs West Ham: Guardiola Terbayang Drama 2022

Liga Inggris
Liverpool Vs Wolves: Tugas Terakhir Klopp, Selamat Tinggal yang Berat...

Liverpool Vs Wolves: Tugas Terakhir Klopp, Selamat Tinggal yang Berat...

Liga Inggris
Arsenal Vs Everton: Saat Arteta Berharap Bantuan Moyes dan West Ham...

Arsenal Vs Everton: Saat Arteta Berharap Bantuan Moyes dan West Ham...

Liga Inggris
Man City Vs West Ham: Pasukan Guardiola Tiap Detik Harus Sempurna

Man City Vs West Ham: Pasukan Guardiola Tiap Detik Harus Sempurna

Liga Inggris
Persib Vs Bali United: Teco Nyaman, Tak Lagi Main di Lapangan Latihan

Persib Vs Bali United: Teco Nyaman, Tak Lagi Main di Lapangan Latihan

Liga Indonesia
Como 1907 Proyek “1 Miliar Dollar”, Bos Hartono Tak Kejar Gengsi

Como 1907 Proyek “1 Miliar Dollar”, Bos Hartono Tak Kejar Gengsi

Liga Italia
Kevin Sanjaya Pensiun, Kesedihan Besar Oma Gill, Minions Akan Dirindukan

Kevin Sanjaya Pensiun, Kesedihan Besar Oma Gill, Minions Akan Dirindukan

Badminton
Timnas Indonesia Vs Irak: Kick Off Berubah, Permintaan dari Shin Tae-yong

Timnas Indonesia Vs Irak: Kick Off Berubah, Permintaan dari Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Kronologi Hari Terakhir Allegri di Juventus: Pimpin Latihan Pagi, Sore Dipecat

Kronologi Hari Terakhir Allegri di Juventus: Pimpin Latihan Pagi, Sore Dipecat

Liga Italia
Ketum PSSI soal Elkan Baggott: Tak Mau Menghakimi, Yakin Nasionalisme Masih Ada

Ketum PSSI soal Elkan Baggott: Tak Mau Menghakimi, Yakin Nasionalisme Masih Ada

Timnas Indonesia
Como Promosi ke Serie A, Fabregas Tepati Janji Bawa Skuad Liburan

Como Promosi ke Serie A, Fabregas Tepati Janji Bawa Skuad Liburan

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com