Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

KOMPAS.com - Empat tim dipastikan lolos menuju semifnal Liga Eropa 2023-2024.

Leverkusen, AS Roma, Atalanta, dan Marseille dipastikan melaju ke babak selanjutnya setelah menyingkirkan lawan-lawannya di perempat final pada Kamis (18/4/2024) atau Jumat (19/4) dini hari WIB.

Semi final akan bergulir pada 2 dan 9 Mei 2024.

Atalanta menelan kekalahan 0-1 dari Liverpool dalam leg kedua perempat final, di Stadio di Bergamo.

Gol semata wayang yang dibukukan Mohamed Salah (7') melalui titik putih tidak cukup membawa The Reds mengalahkan Atalanta.

Gli Orobici, julukan Atalanta, unggul agregat 3-1 atas Liverpool. Di mana pada leg pertama, tim asal Italia tersebut mampu menang tiga gol tanpa bala, kala pertandingan bergulir di Stadion Anfield.

Atalanta akan bertemu dengan Marseille di babak semi final. Hal tersebut dipastikan, setelah Marseille mengalahkan Benfica melalui babak adu penalti.

AS Roma mencatat hasil apik atas AC Milan di leg kedua. Serigala Roma memetik kemenangan 2-1 atas tim tamu.

Teristimewa kemenangan ini diraih Roma dengan bermain 10 pemain. Tuan rumah harus kehilangan satu pemain karena Zeki Çelik diganjar kartu merah pada menit ke-31'.

Zeki Celik dikeluarkan setelah melanggar Rafael Leao.

Pertandingan AS Roma dengan AC Milan bergulir di Stadio Olimpico, Roma, Italia.

Gol-gol kemenangan bagi Roma tercipta melalui Gianluca Mancini (12') dan Paulo Dybala (22'). Sedangkan, balasan bagi AC Milan dilesatkan oleh Matteo Gabbia (85').

Hasil akhir, AS Roma unggul agregat 3-1 atas Rossoneri. Skuad De Rossi berhasil memetik kemenangan 1-0 pada leg pertama di San Siro.

Mereka akan berjumpa dengan Bayer Leverkusen di babak semi final, usai wakil Jerman tersebut menyingkirkan West Ham.

Leverkusen berbagi hasil imbang 1-1 dengan West Ham dalam laga yang bergulir di Stadion London.

Gol semata wayang West Ham diciptakan oleh Michail Antonio pada menit ke-13. Sedangkan, balasan bagi Leverkusen hadir dari Jeremie Frimpong (89').

Werkself menang agregat 3-1 atas West Ham.

Hasil perempat final Liga Eropa 2023-2024

  • Atalanta 0-1 Liverpool (agg. 3-1)
  • AS Roma 2-1 AC Milan (agg. 3-1)
  • West Ham 1-1 Bayer Leverkusen (agg. 1-3)
  • Marseille 1-0 Benfica (agg. 2-2) (pen. 4-2)

https://bola.kompas.com/read/2024/04/19/05384298/hasil-liga-eropa-liverpool-tersingkir-as-roma-taklukkan-ac-milan

Terkini Lainnya

Indonesia Vs Filipina: Gol Spektakuler Thom Haye, Selebrasi Dekat Bench Lawan

Indonesia Vs Filipina: Gol Spektakuler Thom Haye, Selebrasi Dekat Bench Lawan

Timnas Indonesia
Babak Pertama Indonesia Vs Filipina: Roket Indah Thom Haye Bawa Garuda Unggul 1-0

Babak Pertama Indonesia Vs Filipina: Roket Indah Thom Haye Bawa Garuda Unggul 1-0

Timnas Indonesia
LIVE Indonesia vs Filipina 1-0, Tembakan Geledek Thom Haye Bawa Garuda Unggul

LIVE Indonesia vs Filipina 1-0, Tembakan Geledek Thom Haye Bawa Garuda Unggul

Timnas Indonesia
Jelang Kickoff Indonesia Vs Filipina, Hujan Guyur SUGBK

Jelang Kickoff Indonesia Vs Filipina, Hujan Guyur SUGBK

Timnas Indonesia
Susunan Pemain Indonesia Vs Filipina: Calvin Verdonk Debut, Jay Idzes Starter

Susunan Pemain Indonesia Vs Filipina: Calvin Verdonk Debut, Jay Idzes Starter

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Filipina: Kurniawan-Arif Yakin Garuda Lolos, Hindari Salah Sendiri

Indonesia Vs Filipina: Kurniawan-Arif Yakin Garuda Lolos, Hindari Salah Sendiri

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Indonesia vs Filipina, Kickoff 19.30 WIB

Link Live Streaming Indonesia vs Filipina, Kickoff 19.30 WIB

Timnas Indonesia
Cara Luizinho Passos Cari Bibit Kiper Muda Kiper Persib

Cara Luizinho Passos Cari Bibit Kiper Muda Kiper Persib

Liga Indonesia
Rezaldi Hehanussa : Tak Terbayang Gabung Persib, Apalagi Juara

Rezaldi Hehanussa : Tak Terbayang Gabung Persib, Apalagi Juara

Liga Indonesia
Indonesia Vs Filipina: STY Ingin Pemainnya Bermain Fokus

Indonesia Vs Filipina: STY Ingin Pemainnya Bermain Fokus

Timnas Indonesia
Tidak Pernah Bicara Konkret dengan Marquez, KTM Prioritaskan Pedro Acosta

Tidak Pernah Bicara Konkret dengan Marquez, KTM Prioritaskan Pedro Acosta

Motogp
Pelaku Rasisme ke Vini Jr Dijatuhi Hukuman Delapan Bulan Penjara

Pelaku Rasisme ke Vini Jr Dijatuhi Hukuman Delapan Bulan Penjara

Liga Spanyol
PSSI Mulai Cicil Utang Rp 70 Miliar

PSSI Mulai Cicil Utang Rp 70 Miliar

Liga Indonesia
Indonesia Vs Filipina: Jokowi Yakin Garuda Menang

Indonesia Vs Filipina: Jokowi Yakin Garuda Menang

Timnas Indonesia
POBSI Gelar Laga Ekshibisi, Hadirkan Pebiliar Kelas Dunia

POBSI Gelar Laga Ekshibisi, Hadirkan Pebiliar Kelas Dunia

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke