Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hasil Juventus Vs Torino 2-0: Tanduk Nyonya Tumbangkan Banteng

KOMPAS.com - Juventus sukses memenangi duel derbi kontra Torino. Gol tandukan Arkadiusz Milik merubuhkan Il Toro (Si Banteng)

Gol Federico Gatti (47') dan Arkadiusz Milik (62') menjadi penentu laga bertajuk Derby della Mole antara Juventus vs Torino di Allianz Stadium, Sabtu (7/10/2023).

Pertandingan derbi Kota Torino pada pekan kedelapan Liga Italia 2023-2024 itu berujung dengan skor 2-0 buat kemenangan tim tuan rumah beralias Si Nyonya Besar. 

Si Nyonya justru tampak lebih piawai menggunakan "tanduknya" ketimbang Torino yang berjulukan Si Banteng.

Gol Gatti dan Milik yang lahir via skema sepak pojok menjadi bukti. Sepanjang laga, Juve terbilang sering mengancam via tandukan yang bermula dari situasi bola mati.

Juventus pun menang derbi meski tak dibela dua striker andalan, yakni Dusan Vlahovic dan Federico Chiesa, yang mengalami cedera.

Derby della Mole antara Juventus vs Torino awalnya tak memunculkan banyak peluang.

Tercatat, hanya tercipta satu tembakan ke gawang via upaya gelandang Juventus, Adrien Rabiot, pada 45 menit pertama. 

Kedua tim berjalan menuju ruang ganti dengan melihat papan skor masih menunjuk angka 0-0.

Juventus sejatinya bisa menggetarkan jala gawang sang rival sekota pada menit kelima melalui sepakan keras Moise Kean yang bersarang ke pojok kanan atas gawang Torino.

Namun, gol tersebut dianulir wasit Davide Massa lantaran Kean sudah terjebak offside.

Davide Massa sempat kembali menganulir gol Juventus yang dicetak oleh Federico Gatti pada babak kedua, persisnya menit ke-47. 

Bermula dari sebuah sepak pojok, kemelut tercipta di mulut gawang Torino. Gatti yang dua pekan lalu membuat gol bunuh diri saat Juve takluk 2-4 dari Sassuolo, sigap merespons situasi. 

Ia menyongsong bola liar di depan gawang Torino dengan melepas sebuah tembakan. Upaya pertama Gatti diblok pemain Torino dari dalam garis gawang. 

Gatti kemudian memastikan bola bersarang ke gawang Torino melalui sundulan.

Wasit Davide Massa yang awalnya menganulir gol itu atas alasan offside, merevisi keputusannya usai melakukan tinjauan VAR.

Gol pun diberikan dan Juventus memimpin 1-0. Skema sepak pojok menjadi senjata Juventus untuk membedah pertahanan Il Toro (Si Banteng), julukan Torino.

Pada menit ke-62, Juventus menajamkan keunggulan menjadi 2-0 berkat tandukan Arkadiusz Milik yang baru masuk pada awal babak kedua.

Milik sukses menyambut operan Filip Kostic dari situasi tendangan penjuru. Sang bomber asal Polandia itu memenangi duel dengan kiper Torino, Vanja Milinkovic-Savic, yang maju ke depan.

Gawang Milinkovic-Savic kemudian lagi-lagi terancam oleh skema sepak pojok Juve pada menit ke-68. Skor tak berubah lantaran sundulan Gatti masih melambung. 

Pada akhirnya, Juventus sukses mengamankan keunggulan 2-0. Derby della Mole edisi pertama musim ini menjadi milik Si Nyonya.

Juventus vs Torino 2-0 (Federico Gatti 47', Arkadiusz Milik 62')

JUVENTUS (3-5-1-1): 1- Szczesny; 4-Gatti, 3-Bremer, 6-Danilo; 22-Weah, 16-McKennie, 5-Locatelli, 25-Rabiot, 11-Kostic (27-Cambiaso 76’); 20-Miretti (14-Milik 46’); 18-Kean (15-Yildiz 86’). 

Pelatih: Massimiliano Allegri.

TORINO (3-4-2-1): 32-Milinkovic-Savic; 61-Tameze, 3-Schuurs, 13-Rodriguez (27-Vojvoda 84’); 19-Bellanova, 28-Ricci, 8-Ilic (9-Pellegri 84’), 20-Lazaro (66-Gineitis 84’); 23-Seck (9-Sanabria 71’), 16-Vlasic; 91-Zapata. 

Pelatih: Ivan Juric.

https://bola.kompas.com/read/2023/10/08/00545958/hasil-juventus-vs-torino-2-0-tanduk-nyonya-tumbangkan-banteng

Terkini Lainnya

Semifinal Piala AFF Target VFF, Tak Peduli Satu Grup dengan Garuda

Semifinal Piala AFF Target VFF, Tak Peduli Satu Grup dengan Garuda

Internasional
Piala AFF 2024 Disebut Tantangan Utama Pelatih Vietnam Kim Sang-sik

Piala AFF 2024 Disebut Tantangan Utama Pelatih Vietnam Kim Sang-sik

Timnas Indonesia
Potensi Cristiano Ronaldo Pecahkan 3 Rekor di Euro 2024

Potensi Cristiano Ronaldo Pecahkan 3 Rekor di Euro 2024

Internasional
Ronaldo Bangga Dipanggil Timnas Portugal untuk Euro 2024

Ronaldo Bangga Dipanggil Timnas Portugal untuk Euro 2024

Internasional
Atletico Madrid ke Jakarta, Sesi Latihan dari Pelatih Akademi Rojiblancos

Atletico Madrid ke Jakarta, Sesi Latihan dari Pelatih Akademi Rojiblancos

Liga Spanyol
Syarat-syarat Calon Pengganti Mauricio Pochettino di Chelsea

Syarat-syarat Calon Pengganti Mauricio Pochettino di Chelsea

Liga Inggris
Persib Bandung Vs Madura United, Alasan Disebut Final Ideal Liga 1

Persib Bandung Vs Madura United, Alasan Disebut Final Ideal Liga 1

Liga Indonesia
Motivasi Pemain Asing Terlama Persib yang Begitu Dekat dengan Juara

Motivasi Pemain Asing Terlama Persib yang Begitu Dekat dengan Juara

Liga Indonesia
Jadwal Malaysia Masters 2024: 11 Wakil Indonesia Beraksi, Tersaji Duel Merah Putih

Jadwal Malaysia Masters 2024: 11 Wakil Indonesia Beraksi, Tersaji Duel Merah Putih

Badminton
Mauricio Pochettino Tinggalkan Chelsea Setelah Hanya Satu Musim

Mauricio Pochettino Tinggalkan Chelsea Setelah Hanya Satu Musim

Liga Inggris
Ronaldo Perkuat Portugal di Piala Eropa 2024, Kans Pecahkan Rekor

Ronaldo Perkuat Portugal di Piala Eropa 2024, Kans Pecahkan Rekor

Internasional
Sanksi FIFA Tuntas, PSS Sleman Persiapkan Liga 1 Musim Depan

Sanksi FIFA Tuntas, PSS Sleman Persiapkan Liga 1 Musim Depan

Liga Indonesia
Sorotan untuk Wasit Laga Timnas Indonesia di Piala AFF 2024

Sorotan untuk Wasit Laga Timnas Indonesia di Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Respons Shin Tae-yong soal Hasil Drawing Piala AFF 2024 Vs Vietnam

Respons Shin Tae-yong soal Hasil Drawing Piala AFF 2024 Vs Vietnam

Timnas Indonesia
Alasan Henderson dan Rashford Tak Masuk Skuad Inggris untuk Euro 2024

Alasan Henderson dan Rashford Tak Masuk Skuad Inggris untuk Euro 2024

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke