Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Man City Vs Liverpool: The Reds Berbahaya bagi 5 Besar, 4 Jadi Korban

KOMPAS.com - Liverpool dijadwalkan bertamu ke markas Manchester City pada pekan ke-29 Premier League, kasta tertinggi Liga Inggris, musim 2022-2023.

Laga Man City vs Liverpool dalam lanjutan Liga Inggris 2022-2023 akan berlangsung di Stadion Etihad, Manchester, pada Sabtu (1/4/2023) pukul 18.30 WIB.

Liverpool yang tengah menduduki peringkat keenam klasemen Liga Inggris bakal datang ke markas Man City dengan misi meraih kemenangan.

Klub berjulukan The Reds itu membutuhkan tambahan tiga poin untuk mendekati posisi empat besar atau Zona Liga Champions.

Sebagai tim yang menempati peringkat keenam, Liverpool memiliki riwayat apik saat melawan sebagian besar tim penghuni lima besar.

Terbukti, Liverpool telah berhasil mengalahkan empat dari lima tim teratas di papan klasemen Liga Inggris.

Hanya sang pemuncak klasemen, Arsenal, yang berhasil terhindar dari kekalahan saat melawan Liverpool.

Adapun laga antara Liverpool dan Arsenal di pentas Liga Inggris tersaji pada Oktober 2022.

Kala itu, Liverpool selaku tim tamu takluk dengan skor 2-3.

Selain Arsenal, Liverpool mampu meraih kemenangan saat melawan empat penghuni lima besar lainnya.

Terbaru, Liverpool menang 7-0 atas Manchester United setelah sempat menelan kekalahan 1-2 pada pertemuan pertama di Liga Inggris.

Sebelum itu, anak-anak asuh Juergen Klopp juga berhasil meraih dua kemenangan atas Newcastle United (2-1, 2-0) dan satu kemenangan atas Tottenham Hotspur (2-1).

Lalu, Liverpool juga sudah satu kali melawan Manchester City pada 16 Oktober 2022.

Liverpool ketika itu mampu mengalahkan Man City dengan skor 1-0 di Stadion Anfield.

Mereka menang berkat gol semata wayang Mohamed Salah pada menit ke-76.

Dengan demikian, Liverpool berhasil meraih lima kemenangan dari total tujuh pertandingan melawan klub yang saat ini menduduki lima besar klasemen Liga Inggris.

Berkat hasil itu, mereka memiliki persentase kemenangan sebesar 71,42 persen saat melawan tim penghuni lima besar.

https://bola.kompas.com/read/2023/04/01/14000038/man-city-vs-liverpool--the-reds-berbahaya-bagi-5-besar-4-jadi-korban

Terkini Lainnya

Madrid Vs Bayern, Dua Sisi Manuel Neuer

Madrid Vs Bayern, Dua Sisi Manuel Neuer

Liga Champions
Jadwal Final Liga Champions, Dortmund Vs Real Madrid

Jadwal Final Liga Champions, Dortmund Vs Real Madrid

Liga Champions
Hasil Madrid Vs Bayern 2-1 (agg. 4-3), Los Blancos ke Final Liga Champions!

Hasil Madrid Vs Bayern 2-1 (agg. 4-3), Los Blancos ke Final Liga Champions!

Liga Champions
Penyesalan Jose Mourinho Menolak Timnas Portugal

Penyesalan Jose Mourinho Menolak Timnas Portugal

Liga Italia
Kata STY soal Rizky Ridho dan Justin Hubner Serta Misteri Elkan Baggott

Kata STY soal Rizky Ridho dan Justin Hubner Serta Misteri Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Saat Eks Liverpool Dukung Guinea Menang Lawan Timnas Indonesia...

Saat Eks Liverpool Dukung Guinea Menang Lawan Timnas Indonesia...

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Sebut Lini Belakang Garuda Muda Nyaris Runtuh

Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Sebut Lini Belakang Garuda Muda Nyaris Runtuh

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Ungkap Kondisi Timnas U23 yang Tidak Baik-baik Saja

Shin Tae-yong Ungkap Kondisi Timnas U23 yang Tidak Baik-baik Saja

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Berharap Masyarakat Indonesia Dukung Kembali Marselino

Shin Tae-yong Berharap Masyarakat Indonesia Dukung Kembali Marselino

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Liga Champions Madrid Vs Bayern, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Liga Champions Madrid Vs Bayern, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Badminton
Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Timnas Indonesia
Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Liga Indonesia
Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Liga Champions
Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads

Copyright 2008 - 2023 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke