Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Fulham Vs Arsenal, The Gunners Bidik Rekor Derbi London

KOMPAS.com — Laga Derbi London akan kembali tersaji dalam pekan ke-27 Liga Inggris musim ini. Terbaru, Arsenal dari London Utara akan pergi ke tepi Sungai Thames untuk menghadapi Fulham.

Pertandingan Fulham vs Arsenal akan tersaji di Stadion Craven Cottage pada Minggu (12/3/2023) pukul 21.00 WIB.

The Gunners, julukan Arsenal, mengincar kemenangan atas Fulham untuk dapat kembali mengembalikan jarak dengan Man City di tabel klasemen menjadi lima poin.

Selain itu, anak-anak asuhan Mikel Arteta tersebut juga membidik rekor baru dalam sejarah derby London.

Arsenal berpeluang mengukir rekor dalam derbi London dengan menjadi tim pertama yang sukses memenangkan lima laga tandang tanpa kemasukan gol sama sekali.

Hal tersebut dapat terjadi bila tim Meriam London tersebut dapat mengatasi perlawanan dari anak-anak asuhan Marco Silva dan gawang dari kiper Arsenal, Aaron Ramsdale, tidak kemasukan gol.

Musim ini, Arsenal telah bertandang ke kandang dari empat tim London lainnya di Liga Inggris. The Gunners telah bertemu Crystal Palace, Brentford, Chelsea dan Tottenham Hotspur.

Secara agregat, Bukayo Saka cs dalam laga tandang melawan klub-klub London tersebut sukses memenangkan semua pertandingan dengan skor 8-0 (2-0 atas Palace, 3-0 atas Brentford, 1-0 atas Chelsea dan 2-0 atas Spurs).

Arsenal tinggal dua kali bertandang ke klub London lainnya di musim ini, yakni ke Fulham dan West Ham United.

Pada pertemuan pertama kedua klub di musim ini, anak-anak asuhan Arteta berhasil menang atas Fulham dengan skor 2-1. 

Sebelumnya, Arsenal sempat tertinggal terlebih dahulu dari The Cottagers melalui gol Aleksandar Mitrovic (56’).

Namun, Martin Odegaard (64’) dan Gabriel Magalhaes (86’) sukses membuat The Gunners untuk comeback pada laga tersebut.

Kabar Kedua Tim Jelang Laga

Manajer Fulham, Marco Silva, menyebutkan bahwa Mitrovic dkk siap untuk menyulitkan Arsenal di kandang seperti pertemuan pertama di musim ini.

"Mereka semakin matang dan memiliki pengalaman untuk bereaksi ketika bermain dengan cara yang benar," ujar Silva dilansir dari situs resmi Arsenal.

"Itu akan menjadi pertandingan sangat sulit, tetapi kami akan melakukan yang terbaik lagi untuk menyusahkan mereka."

"Pertandingan tersebut berjalan sulit bagi mereka ketika kami bermain di Emirates, dan pastinya kami ingin membuat segalanya menjadi lebih sulit di Craven Cottage," sambungnya.

Sementara itu, Arteta meminta anak-anak asuhannya untuk lebih waspada ketika bertahan saat menghadapi set-pieces bola mati dari lawan.

"Benar bahwa bertahan ketika bola mati merupakan hal yang harus kami perbaiki secara masif apabila ingin memenangkan pertandingan," ujar Arteta.

"Ketika bermain di Portugal, kami terlalu mudah memberikan bola kepada lawan. Kami tidak bertahan dengan baik dan perlu memperbaiki masalah tersebut lebih baik saat melawan lawan-lawan selanjutnya," lanjut eks asisten pelatih Pep Guardiola di Manchester City tersebut.

Beberapa pemain The Gunners seperti Eddie Nketiah dan Leandro Trossard yang mengalami cedera diprediksi akan absen membela Arsenal.

Sementara itu, Martin Odegaard dan Kieran Tierney yang absen membela Arsenal saat menghadapi Sporting CP di Liga Europa disinyalir akan kembali bermain ketika bertandang ke tepi Sungai Thames.

https://bola.kompas.com/read/2023/03/12/11400038/fulham-vs-arsenal-the-gunners-bidik-rekor-derbi-london

Terkini Lainnya

Piala Asia U23 2024: STY Tak Terbebani Olimpiade, Mau Cetak Sejarah

Piala Asia U23 2024: STY Tak Terbebani Olimpiade, Mau Cetak Sejarah

Timnas Indonesia
Hasil MotoGP Spanyol 2024: Bagnaia Hattrick Menang di Jerez, Marquez Kedua

Hasil MotoGP Spanyol 2024: Bagnaia Hattrick Menang di Jerez, Marquez Kedua

Motogp
Prediksi Susunan Pemain Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan, Tanpa Struick

Prediksi Susunan Pemain Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan, Tanpa Struick

Timnas Indonesia
Hasil Inter Vs Torino: Diwarnai Kartu Merah, Calhanoglu Bawa Nerazzurri Menang

Hasil Inter Vs Torino: Diwarnai Kartu Merah, Calhanoglu Bawa Nerazzurri Menang

Liga Italia
Pemain Uzbekistan: Indonesia Tim Kuat, Jalan Laga Akan Ketat

Pemain Uzbekistan: Indonesia Tim Kuat, Jalan Laga Akan Ketat

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan, Tekad Witan dan Pelajaran Piala AFF 2022

Indonesia Vs Uzbekistan, Tekad Witan dan Pelajaran Piala AFF 2022

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik 'Gila' Uzbekistan

Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik "Gila" Uzbekistan

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Persik 2-1, Bajul Ijo Raih Poin Penuh Lewat Gol Dramatis

Hasil Persebaya Vs Persik 2-1, Bajul Ijo Raih Poin Penuh Lewat Gol Dramatis

Liga Indonesia
Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Amati Uzbekistan, Yakin Indonesia Bisa Beri Pembuktian

Piala Asia U23 2024: STY Amati Uzbekistan, Yakin Indonesia Bisa Beri Pembuktian

Timnas Indonesia
Penjelasan MNC Group soal Nonton Bareng Timnas U23 Indonesia di Piala Asia

Penjelasan MNC Group soal Nonton Bareng Timnas U23 Indonesia di Piala Asia

Timnas Indonesia
3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Timnas Indonesia
Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Timnas Indonesia
Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke