Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Argentina Vs Perancis, Deschamps Sebut Les Bleus Siap Kembali Juara

KOMPAS.com - Pelatih timnas Perancis, Didier Deschamps, mengungkapkan bahwa timnya siap meraih gelar juara Piala Dunia beruntun ketika melawan Argentina di partai final.

Les Bleus, julukan timnas Perancis merupakan juara bertahan setelah berjaya di Piala Dunia 2018 Rusia usai mengalahkan Kroasia 4-2 di Stadion Luzhniki.

Perancis akan menjadi negara pertama yang memenangkan Piala Dunia berturut-turut sejak Brasil pada 1962 jika mereka berhasil mengalahkan Argentina.

Partai final Piala Dunia 2022 yang mempertemukan Argentina vs Perancis tersebut akan diselenggarakan di Stadion Lusail pada Minggu (18/12/2022) pukul 22.00 WIB.

Pertandingan Perancis vs Maroko tersebut berakhir dengan skor 2-0. Les Bleus, julukan timnas Perancis, menang berkat dua gol yang dicetak Theo Hernandez pada menit kelima dan Randal Kolo Muani (79'). 

Laga Perancis vs Maroko tercipta pada semifinal Piala Dunia 2022 di Stadion Al Bayt, Al Khor, Qatar, Kamis (15/12/2022) dini hari WIB.  

"Tidak pernah mudah tapi sangat menyenangkan," kata bos Prancis Didier Deschamps dilansir dari Dailymail.

"Kami akan mengejar gelar pada Minggu nanti. Kami akan menikmati waktu yang ada," sambungnya. 

"Saya mengatakan ini kepada staf dan para pemain. Luangkan setiap momen dalam sehari untuk benar-benar menghargai dan menikmati waktu tersebut. Untuk empat hari ke depan, kami akan bermain untuk meraih gelar juara dunia," tutur pelatih timnas Perancis itu.

"Kami akan menikmatinya sekarang dan bersiap untuk pertandingan terakhir Piala Dunia ini," tambahnya.

"Ada emosi dan kebanggaan. Akan ada satu yang terakhir. Kami telah bersama dengan para pemain selama sebulan, tidak pernah mudah, tetapi sejauh ini menyenangkan," ungkap Deschamps dikutip dari Goal.

Presiden Perancis, Emmanuel Macron, yang berada di tribune stadion Al Bayt untuk menyaksikan kemenangan mereka juga memberikan apresiasi atas permainan Les Bleus.

"Skuad ini membutuhkan kegembiraan yang sederhana dan murni, olahraga menyediakan hal tersebut, khususnya sepak bola. Saya jauh lebih baik sekarang daripada satu setengah jam yang lalu," kata Macron dilansir dari Channel News Asia.

"Kami banyak menderita, tetapi ini merupakan tim yang hebat. Terima kasih banyak kepada pelatih kami dan tim ini yang sebenarnya merupakan campuran dari beberapa generasi. Itu merupakan hal yang menakjubkan," ucap Presiden Perancis tersebut.

"Deschamps ada di sini, dengan keberuntungan dan bakatnya. Kami ingin membawa kembali piala dan tentu saja Deschamps harus bertahan. Skuad Perancis ini membuat saya sangat bangga," tutupnya.

https://bola.kompas.com/read/2022/12/15/10200088/argentina-vs-perancis-deschamps-sebut-les-bleus-siap-kembali-juara

Terkini Lainnya

Legenda MU Ryan Giggs Beri Nasihat kepada Pemain Muda di Indonesia

Legenda MU Ryan Giggs Beri Nasihat kepada Pemain Muda di Indonesia

Internasional
Link Live Streaming Persib Vs Bali United, Kickoff 19.00 WIB

Link Live Streaming Persib Vs Bali United, Kickoff 19.00 WIB

Liga Indonesia
Ryan Giggs Sapa Fan Man United di Indonesia, Sebut Bakso dan Sate

Ryan Giggs Sapa Fan Man United di Indonesia, Sebut Bakso dan Sate

Internasional
PUBG Mobile dan SSC North America Berkolaborasi, Hadirkan Mobil Sport Tercepat Dunia

PUBG Mobile dan SSC North America Berkolaborasi, Hadirkan Mobil Sport Tercepat Dunia

Sports
Hasil Thailand Open 2024, Rinov/Pitha Harus Puas Sampai Semifinal

Hasil Thailand Open 2024, Rinov/Pitha Harus Puas Sampai Semifinal

Sports
Tiga Alasan Persib Bisa ke Final Championship Series dan Akhiri Tren Lawan Bali United

Tiga Alasan Persib Bisa ke Final Championship Series dan Akhiri Tren Lawan Bali United

Liga Indonesia
Allegri Dipecat Juventus, Terima Kasih dari Pria Perancis dan Anak Legenda Milan

Allegri Dipecat Juventus, Terima Kasih dari Pria Perancis dan Anak Legenda Milan

Liga Italia
Borneo FC Siap Balas Dendam demi Kawinkan Gelar Liga 1 2023-2024

Borneo FC Siap Balas Dendam demi Kawinkan Gelar Liga 1 2023-2024

Liga Indonesia
Jelang Dortmund vs Real Madrid, Perut Niklas Sule Membuncit

Jelang Dortmund vs Real Madrid, Perut Niklas Sule Membuncit

Liga Champions
Penambahan Skuad Copa America 2024, Alejandro Garnacho Diuntungkan

Penambahan Skuad Copa America 2024, Alejandro Garnacho Diuntungkan

Internasional
Man City Vs West Ham: Guardiola Terbayang Drama 2022

Man City Vs West Ham: Guardiola Terbayang Drama 2022

Liga Inggris
Liverpool Vs Wolves: Tugas Terakhir Klopp, Selamat Tinggal yang Berat...

Liverpool Vs Wolves: Tugas Terakhir Klopp, Selamat Tinggal yang Berat...

Liga Inggris
Arsenal Vs Everton: Saat Arteta Berharap Bantuan Moyes dan West Ham...

Arsenal Vs Everton: Saat Arteta Berharap Bantuan Moyes dan West Ham...

Liga Inggris
Man City Vs West Ham: Pasukan Guardiola Tiap Detik Harus Sempurna

Man City Vs West Ham: Pasukan Guardiola Tiap Detik Harus Sempurna

Liga Inggris
Persib Vs Bali United: Teco Nyaman, Tak Lagi Main di Lapangan Latihan

Persib Vs Bali United: Teco Nyaman, Tak Lagi Main di Lapangan Latihan

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke