Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Piala Dunia 2022, Potensi Lionel Messi Lampaui 2 Rekor Maradona

KOMPAS.com - Lionel Messi berpeluang memecahkan rekor Diego Maradona saat memperkuat timnas Argentina di Piala Dunia 2022 Qatar. 

Menjuarai Piala Dunia 2022 diketahui menjadi tujuan Lionel Messi bersama timnas Argentina. Apalagi, turnamen di Qatar itu menjadi Piala Dunia terakhir bagi Messi. 

Selain misi juara bersama Argentina di Piala Dunia 2022, Lionel Messi juga bisa menyasar target lain, yakni melampaui dua rekor Diego Maradona. 

Diego Maradona saat ini masih menjadi pemain dengan jumlah penampilan terbanyak untuk Argentina di Piala Dunia dengan catatan 21 pertandingan. 

Sementara itu, Lionel Messi menyusul dengan 19 penampilan. Artinya, pemain berjulul La Pulga itu hanya membutuhkan tiga match lagi untuk melampaui rekor Maradona. 

Maradona juga masih memegang rekor assist terbanyak untuk Argentina di Piala Dunia. Ia mencetak delapan assist dengan lima di antaranya tercipta pada 1986 saat Argentina menjadi juara. 

Messi saat ini mengoleksi lima assist di Piala Dunia. Ia berpotensi memecahkan rekor assist Maradona mengingat performa yang ia tunjukkan menjelang Piala Dunia 2022. 

Ia membuat 15 assist pada musim pertamanya bersama Paris Saint-Germain (PSG) di Ligue 1. Sementara itu, Messi sudah mencatatkan 10 assist di Ligue 1 2022-2023 yang baru berjalan separuh musim. 

Timnas Argentina terakhir kali menjadi juara Piala Dunia pada 1986 ketika masih diperkuat Diego Maradona. 

Tim berjuluk La Albiceleste itu sejatinya punya kesempatan emas untuk menjadi kampiun saat menembus final Piala Dunia 2014

Namun, timnas Argentina harus puas mengakhiri kompetisi Piala Dunia 2014 sebagai runner-up setelah kalah 0-1 dari Jerman.

Pada Piala Dunia 2018 yang berlangsung di Rusia, Argentina tersingkir di babak 16 besar setelah kalah 3-4 dari Perancis yang kemudian menjadi juara. 

Adapun pada Piala Dunia 2022, Argentina tergabung di Grup C bersama Arab Saudi, Meksiko, dan Polandia. 

Argentina akan mengawali perjalanan di Piala Dunia 2022 dengan melawan Arab Saudi terlebih dahulu pada Selasa (17/11/2022) sore WIB. 

Piala Dunia 2022 bakal dimulai akhir pekan ini, Minggu (20/11/2022) dan akan berlangsung hingga 18 Desember 2022. 

https://bola.kompas.com/read/2022/11/17/08400048/piala-dunia-2022-potensi-lionel-messi-lampaui-2-rekor-maradona

Terkini Lainnya

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Reaksi Media Korsel: 'Magis Shin Tae-yong' dan 'Tragedi di Doha'

Reaksi Media Korsel: "Magis Shin Tae-yong" dan "Tragedi di Doha"

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun 'Menari'...

Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun "Menari"...

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke