Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Persib Vs Persija: Klok Memuja Thomas Doll, Percaya Luis Milla

Pertandingan Persib vs Persija akan digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Minggu (2/10/2022) dalam rangkaian pekan ke-11 Liga 1 2022-2023.

Persib berpeluang memangkas jarak poin dari Persija yang saat ini menduduki posisi lima klasemen sementara Liga 1 2022-2023 dengan 21 angka.

Persib terpaut lima angka dari Persija dan kini menempati urutan kedelapan.

Melihat posisi lawan yang berada di papan atas, Klok menilai mantan timnya itu musim ini benar-benar telah membangun kekuatan yang solid.  

“Menurut saya kalau lihat pertandingan, melihat ranking di musim ini mereka sangat baik,” kata Klok.

Persija adalah lawan yang sulit dibobol lawan. Hal itu terlihat dari jumlah kebobolan Macan Kemayoran dalam 10 pertandingan Liga 1 2022-2023.

Gawang Persija yang dikawal Andritany Ardhiyasa baru jebol lima kali.

Striker Persib, David da Silva, dan rekan-rekannya dituntut punya cara jitu membongkar pertahanan rapat Persija.

Selain punya rapor defensif apik. lini serang Macan Kemayoran juga dihuni oleh pemain menyerang jempolan.

Mulai dari sang pengatur serangan, Hanno Behrens, yang bertugas menyokong penyerang asal Ceko, Michael Krmencik, yang sudah mencetak lima gol.

Menilik hal itu, pertahanan Persib yang sudah bobol 22 kali wajib waspada.

Klok menilai capaian Persija sampai saat ini tidak lepas dari taktik cermat dari seorang Thomas Doll.

Pria asal Jerman itu dinilai telah mengubah Persija menjadi sebuah tim yang menampilkan permainan skematis dan bervariasi.

“Persija punya pertahanan yang kuat, pemain menyerang yang bagus, pemain asing bagus sekali, tapi saya lihat mereka main kompak. Mungkin dari taktik pelatih sangat baik,” kata Klok.

Kendati demikian, Marc Klok percaya skuad Persib terus menunjukkan progres yang memuaskan setelah ditangani Luis Milla.

Satu per satu permasalahan mulai teratasi. Skuad Maung Bandung pun semakin percaya diri dengan bekal rangkaian tiga kemenangan beruntun. 

“Saya percaya Persib sendiri, dengan Luis Milla kami punya era baru dan tren sudah positif sekali,” ujar Klok

“Pemain sudah improve (meningkat), tim improve, saya pikir pasti di kandang sendiri kami harus menang lawan siapa pun,” tutur Klok menambahkan.

https://bola.kompas.com/read/2022/09/30/17200028/persib-vs-persija--klok-memuja-thomas-doll-percaya-luis-milla

Terkini Lainnya

Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Badminton
Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Timnas Indonesia
Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Liga Indonesia
Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Liga Champions
Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Timnas Indonesia
Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Sports
Pernyataan Selangor FC soal Faisal Halim Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Pernyataan Selangor FC soal Faisal Halim Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Liga Lain
RCTI Premium Sports, Diikuti Persija-PSIS dan 2 Klub Malaysia

RCTI Premium Sports, Diikuti Persija-PSIS dan 2 Klub Malaysia

Sports
Dampak Penyiraman Air Keras kepada Pemain Timnas Malaysia Faisal Halim

Dampak Penyiraman Air Keras kepada Pemain Timnas Malaysia Faisal Halim

Internasional
Madrid Vs Bayern, Alasan Los Blancos Tunda Pesta Juara Liga Spanyol

Madrid Vs Bayern, Alasan Los Blancos Tunda Pesta Juara Liga Spanyol

Liga Champions
Suara Prihatin soal Insiden Air Keras terhadap Striker Malaysia Faisal Halim

Suara Prihatin soal Insiden Air Keras terhadap Striker Malaysia Faisal Halim

Internasional
Jadwal Timnas Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U17 Putri 2024

Jadwal Timnas Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U17 Putri 2024

Timnas Indonesia
Timnas U17 Putri Indonesia Vs Korea Selatan: Garuda Pertiwi Matangkan Komunikasi

Timnas U17 Putri Indonesia Vs Korea Selatan: Garuda Pertiwi Matangkan Komunikasi

Timnas Indonesia
Sinyal Persebaya Surabaya Lakukan Perombakan Tim

Sinyal Persebaya Surabaya Lakukan Perombakan Tim

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke