Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Melihat Kemesraan Shin Tae-yong, Timnas U19 Indonesia, dan Suporter Merah Putih

Timnas U19 Indonesia menghadapi Filipina di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, pada lanjutan Grup A Piala AFF U19 2022, Jumat (8/7/2022) malam WIB.

Pertandingan timnas U19 Indonesia vs Filipina berakhir dengan skor 5-1 untuk kemenangan Garuda Nusantara.

Rabbani Tasnim menjadi bintang kemenangan Garuda Nusantara atas tim tamu dengan mencetak hattrick (14'p, 41'p, 49').

Dua gol pasukan Shin Tae-yong lainnya diciptakan oleh Alfriyanto Nico (26') dan Razzaa Fachrezi (70'). 

Sementara itu, satu gol balasan Filipina dibukukan oleh Justin Lawrence pada menit ke-28.

Pada laga Indonesia vs Filipina, Shin Tae-yong yang baru sampai ke tribune VIP untuk memantau laga lain langsung mendapatkan sambutan hangat dari suporter Merah Putih.

Para suporter dengan lantang meneriakkan "Shin Tae-yong, Shin Tae-yong" sebagai bentuk dukungan kepada sang pelatih.

Ketika meninggalkan tribune VIP, Shin Tae-yong didatangi oleh beberapa suporter yang mengajaknya berfoto bersama.

Meski harus segera kembali ke ruang ganti untuk mempersiapkan timnya, STY dengan ramah mengiyakan ajakan foto dari suporter.

Tak lama kemudian, pelatih asal Korea Selatan itu meninggalkan tribune Stadion Patriot.

Setelah itu, Shin Tae-yong terlihat ikut membantu mempersiapkan peralatan untuk pemanasan timnas U19 Indonesia di lapangan.

Suporter yang semakin ramai pun langsung bergemuruh untuk kembali menyambut Shin Tae-yong.

Sebagai respons, pelatih berusia 51 tahun tersebut memberikan tepuk tangan kepada para suporter.

La Grande Indonesia menempati tribune utara, sedangkan Ultras Garuda ada di tribune selatan.

Selain bernyanyi, mereka juga melakukan koreografi untuk memberikan dukungan kepada Rabbani Tasnim dkk.

Momen tersebut dijadikan sebagai bentuk apresiasi kepada suporter Merah Putih yang terus setia memberikan dukungan.

Ketika pemain dan tim pelatih berdiri di tengah lapangan, suporter Merah Putih kini menggemakan salah satu lagu nasional, Tanah Airku. 

Adapun pada laga-laga sebelumnya, para pemain dan pelatih berjalan mengelilingi lapangan  sebagai bentuk apresiasi kepada suporter.

Budaya Salim Terus Berlanjut

Sama halnya seperti di kelompok senior dan U23, budaya salim juga dilakukan oleh pemain-pemain timnas U19 Indonesia.

Seusai mengapresiasi suporter, sejumlah pemain timnas U19 Indonesia satu per satu salim kepada Shin Tae-yong sebelum meninggalkan lapangan.

STY sendiri juga mengapresiasi anak asuhnya. Meski harus melewati jadwal yang padat, para pemain tetap mampu berkerja keras dan menang.

"Semua pemain untuk hari ini sangat berkerja keras. Untuk itu, saya ucapkan terima kasih," kata STY dalam konferensi pers usai laga Indonesia vs Filipina yang juga dihadiri Kompas.com.

https://bola.kompas.com/read/2022/07/09/05400028/melihat-kemesraan-shin-tae-yong-timnas-u19-indonesia-dan-suporter-merah-putih

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke