Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Buka-bukaan David Beckham, Pencinta Kopi yang Lupa Pernah Cetak Gol dari Garis Tengah

KOMPAS.com - Legenda Manchester United, David Beckham, hampir lupa dirinya pernah mencetak gol dari tengah lapangan saat menghadapi Wimbledon pada ajang Liga Inggris, Agustus 1996.

Padahal, momen tersebut merupakan aksi yang mengantar David Beckham muda ke perhatian banyak pencinta sepak bola.

Hal tersebut terungkap saat David Beckham berbincang bersama Gary Neville dalam programnya di kanal YouTube The Overlap.

Tak hanya itu, Beckham juga membuka beberapa hal lain terkait kehidupan pribadinya termasuk potongan rambutnya dan jumlah tato yang ia miliki.

Neville, mantan rekan setim Beckham selama bertahun-tahun di Manchester United dan timnas Inggris, bertanya soal gol terbaik yang pernah ia cetak sepanjang kariernya.

Beckham pun menjawab santai tetapi tegas, “Yunani, gol melawan Yunani.”

Gol melawan Yunani pada laga kualifikasi Piala Dunia 2002 itu sendiri ikonik.

Beckham memastikan langkah langsung timnas Inggris ke Korea Selatan-Jepang lewat tembakan bebas ciri khasnya pada menit ketiga injury time.

Namun, Neville dengan cepat mencegat omongan Becks tersebut.

“Bukan yang dari garis tengah?” tuturnya mengingatkan, sembari mengangkat tangan untuk mengulang selebrasi khas Beckham saat itu.

Hal tersebut tampak memicu ingatan sang legenda.

“Sebenarnya, saya lupa soal yang itu. Ya, yang itu! Saya akan menjawab yang dari garis tengah,” tuturnya sehingga memicu gelak tawa dari keduanya.

“Gol dari tengah lapangan itu membuat Anda jadi terkenal kan?” ujar Nevile lagi. “Ya, benar!” timpal Becks.

Setelah itu, Neville bertanya soal berapa jumlah tato yang Beckham miliki. “Mungkin saya sekarang punya 81,” ujar pencinta kopi ini.

"Sebanyak 81 tato individu".

Beckham juga bercerita, tato kedua yang pernah ia bikin sempat lengket di salah satu tempat tidur Neville saat sedang menginap di rumahnya.

Ia juga mengatakan bahwa keputusannya memasang banyak tato dipengaruhi oleh sang ayah yang juga penuh tato di tangan dan tubuhnya.

Hal menarik lain adalah Beckham mengungkapkan, selera fashion-nya yang terkenal sejak dulu tersebut tak datang dari sang istri, Victoria, atau penasihat eksternal melainkan keputusannya pribadi.

"Saya selalu merasa, saya selalu memakai hal-hal terbaik pada masa itu," ujar Beckham yang juga mengakui potongan rambut mohawk-nya adalah yang paling kontroversial sepanjang karier.

"Sejujurnya, semua selalu menilai Victoria punya pengaruh besar terhadap apa yang saya pakai dan keputusan saya terkait gaya rambut, tato, dan baju-baju yang saya pakai" lanjutnya.

"Namun, semua keputusan itu datang dari saya. Saya suka fashion, saya suka memakai banyak hal berbeda."

Dari sisi di dalam lapangan, Beckham mengakui pemain terbaik yang ia pernah bermain bersama adalah Zinedine Zidane.

Tak hanya itu, ia juga mengatakan bahwa selain sepak bola, dirinya sangat mencintai bola basket.

https://bola.kompas.com/read/2022/06/11/06200028/buka-bukaan-david-beckham-pencinta-kopi-yang-lupa-pernah-cetak-gol-dari-garis

Terkini Lainnya

Messi Absen Bela Argentina, Dapat Cedera di Inter Miami

Messi Absen Bela Argentina, Dapat Cedera di Inter Miami

Internasional
Wakil Indonesia Raih Kejayaan di All England, Emas Olimpiade Jadi Sasaran

Wakil Indonesia Raih Kejayaan di All England, Emas Olimpiade Jadi Sasaran

Badminton
Arema FC Pantang Putus Asa, Bangun Jelang Lawan Persebaya

Arema FC Pantang Putus Asa, Bangun Jelang Lawan Persebaya

Liga Indonesia
All England 2024: Jojo dan Ginting Saling Dorong, Kemenangan Bersama

All England 2024: Jojo dan Ginting Saling Dorong, Kemenangan Bersama

Badminton
Timnas Italia Diserang Kecanduan Playstation, Pemain Bergadang Jelang Laga Krusial

Timnas Italia Diserang Kecanduan Playstation, Pemain Bergadang Jelang Laga Krusial

Liga Italia
Indonesia Vs Vietnam: Jawaban STY soal Kans Debut Jay Idzes dan Nathan

Indonesia Vs Vietnam: Jawaban STY soal Kans Debut Jay Idzes dan Nathan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Vietnam: STY Waspada, Pantang Terlena Memori Piala Asia

Indonesia Vs Vietnam: STY Waspada, Pantang Terlena Memori Piala Asia

Timnas Indonesia
Persija Jadi Musafir di Bali, Thomas Doll Sebut Pemain Sangat Profesional

Persija Jadi Musafir di Bali, Thomas Doll Sebut Pemain Sangat Profesional

Liga Indonesia
Indonesia Vs Vietnam: Dukungan Shin Tae-yong untuk Justin Hubner

Indonesia Vs Vietnam: Dukungan Shin Tae-yong untuk Justin Hubner

Timnas Indonesia
Igor Tudor Resmi Latih Lazio: Eks Asisten Pirlo, Pemuja Gasperini

Igor Tudor Resmi Latih Lazio: Eks Asisten Pirlo, Pemuja Gasperini

Liga Italia
Reaksi Shin Tae-yong soal Jersey Latihan Timnas, Kritik Daya Serap Keringat

Reaksi Shin Tae-yong soal Jersey Latihan Timnas, Kritik Daya Serap Keringat

Timnas Indonesia
Nottingham Forest Dihukum Pengurangan 4 Poin, Turun ke Zona Degradasi

Nottingham Forest Dihukum Pengurangan 4 Poin, Turun ke Zona Degradasi

Liga Inggris
Fokus Masuk 4 Besar, Bali United Ingin Stabil sampai Akhir Musim

Fokus Masuk 4 Besar, Bali United Ingin Stabil sampai Akhir Musim

Liga Indonesia
Respons Tegas Shin Tae-yong soal Sindiran Vietnam ke Timnas Indonesia

Respons Tegas Shin Tae-yong soal Sindiran Vietnam ke Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Vietnam, STY Siapkan Taktik dan Nutrisi Para Pemain

Indonesia Vs Vietnam, STY Siapkan Taktik dan Nutrisi Para Pemain

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke