Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Prediksi Man City Vs Liverpool, The Reds Dijagokan ke Final Piala FA

KOMPAS.com - Duel tim papan atas Premier League atau kompetisi kasta tertinggi Liga Inggris Manchester City dan Liverpool kembali tersaji pada pekan ini. 

Setelah laga matchday ke-32 Liga Inggris pekan lalu yang berakhir imbang 2-2, Man City dan Liverpool bertemu lagi di semifinal Piala FA 2021-2022. 

Pertandingan Man City vs Liverpool pada semifinal Piala FA akan berlangsung di Stadion Wembley, Sabtu (16/4/2022) pukul 21.30 WIB. 

Menjelang laga, tiga pengamat sepak bola Inggris kompak memprediksi Liverpool akan lolos ke final Piala FA 2021-2022.  

Pakar sepak bola BBC yang juga mantan pemain Liverpool era 1981-1988 Mark Lawrenson menjagokan eks timnya lolos ke final Piala FA 2021-2022. 

Mark Lawrenson menilai Liverpool akan datang ke Wembley dengan kondisi yang lebih bugar daripada Man City. 

Hal itu lantaran Liverpool hanya bermain di kandang mereka Stadion Anfield pada pertengahan pekan ini saat melawan Benfica di perempat final Liga Champions 2021-2022. 

Sementara, Man City melakoni laga tandang melawan Atletico Madrid.

Namun, Mark Lawrenson memprediksi laga kedua tim tetap akan berimbang dan berakhir dengan kemenangan tipis 2-1 untuk Liverpool. 

"Saya sedikit memfavoritkan Liverpool karena mereka lebih segar," kata Mark Lawrenson, dilansir dari BBC. 

"City harus melakukan perjalanan ke Spanyol pada pertengahan pekan. Mereka menjalani pertandingan yang melelahkan melwan Atletico Madrid di Liga Champions dan mengalami beberapa cedera," ujarnya. 

"Sementara pada malam yang sama, Liverpool bisa mengistirahatkan sejumlah pemain besarnya saat melawan Benfica," tutur Mark Lawrenson. 

"Oleh karena itu, saya menduga City membuat beberapa perubahan dari tim terbaik mereka, bisa dibilang seperti itu, tetapi Liverpool akan tampil sekuat yang mereka bisa," ucapnya. 

Senada dengan Mark Lawrenson, Paul Merson dan Michael Owen juga memprediksi Liverpool melaju ke final Piala FA dengan kemenangan 2-1.  

"Prediksi saya di Liga Premier minggu lalu benar! Manchester City bermain imbang 2-2 dengan Liverpool dan saya rasa Liverpool punya sedikit keuntungan dalam laga ini (semifinal Piala FA)," kata Paul Merson, dilansir dari Manchester Evening News. 

"City menjalani pertandingan yang sangat sulit melawan Atletico Madrid. Mereka harus terbang ke Spanyol dan itu adalah permainan yang menuntut fisik," ujar Paul Merson. 

"Liverpool mengistirahatkan Sadio Mane, Mohamed Salah, dan Fabinho di Liga Champions dan hampir pasti akan mencetak gol akhir pekan ini," ucap dia. 

Penilaian yang sama juga disampaikan mantan pemain Liverpool periode 1996-2004 Michael Owen. 

Namun, Michael Owen menilai keberhasilan membuat clean sheet atau tidak kebobolan saat melawan Atletico Madrid menjadi keuntungan lain bagi Man City. 

"Pertandingan minggu lalu sangat brilian dan yang ini seharusnya sama. Man City menatap laga setelah duel dramatis di Madrid. Itu jauh dari malam yang mudah, tetapi pulang dengan clean sheet akan menjadi hal positif yang krusial," tutur Michael Owen. 

"Untuk Liverpool, itu adalah pertandingan yang menghibur melawan Benfica. Klopp bisa mengistirahatkan beberapa pemain. Mengingat ada laga-laga penting yang akan datang, itu adalah bonus besar," kata dia. 

"Fakta bahwa City memiliki pertandingan yang intens pada hari Rabu pasti akan menjadi faktor di sini. Saya sedikit menempatkan Liverpool sebagai favorit," tutur Michael Owen yang juga memprediksi Liverpool menang 2-1. 

https://bola.kompas.com/read/2022/04/16/16200038/prediksi-man-city-vs-liverpool-the-reds-dijagokan-ke-final-piala-fa

Terkini Lainnya

Allegri Dipecat Juventus, Terima Kasih dari Pria Perancis dan Anak Legenda Milan

Allegri Dipecat Juventus, Terima Kasih dari Pria Perancis dan Anak Legenda Milan

Liga Italia
Borneo FC Siap Balas Dendam demi Kawinkan Gelar Liga 1 2023-2024

Borneo FC Siap Balas Dendam demi Kawinkan Gelar Liga 1 2023-2024

Liga Indonesia
Jelang Dortmund vs Real Madrid, Perut Niklas Sule Membuncit

Jelang Dortmund vs Real Madrid, Perut Niklas Sule Membuncit

Liga Champions
Penambahan Skuad Copa America 2024, Alejandro Garnacho Diuntungkan

Penambahan Skuad Copa America 2024, Alejandro Garnacho Diuntungkan

Internasional
Man City Vs West Ham: Guardiola Terbayang Drama 2022

Man City Vs West Ham: Guardiola Terbayang Drama 2022

Liga Inggris
Liverpool Vs Wolves: Tugas Terakhir Klopp, Selamat Tinggal yang Berat...

Liverpool Vs Wolves: Tugas Terakhir Klopp, Selamat Tinggal yang Berat...

Liga Inggris
Arsenal Vs Everton: Saat Arteta Berharap Bantuan Moyes dan West Ham...

Arsenal Vs Everton: Saat Arteta Berharap Bantuan Moyes dan West Ham...

Liga Inggris
Man City Vs West Ham: Pasukan Guardiola Tiap Detik Harus Sempurna

Man City Vs West Ham: Pasukan Guardiola Tiap Detik Harus Sempurna

Liga Inggris
Persib Vs Bali United: Teco Nyaman, Tak Lagi Main di Lapangan Latihan

Persib Vs Bali United: Teco Nyaman, Tak Lagi Main di Lapangan Latihan

Liga Indonesia
Como 1907 Proyek “1 Miliar Dollar”, Bos Hartono Tak Kejar Gengsi

Como 1907 Proyek “1 Miliar Dollar”, Bos Hartono Tak Kejar Gengsi

Liga Italia
Kevin Sanjaya Pensiun, Kesedihan Besar Oma Gill, Minions Akan Dirindukan

Kevin Sanjaya Pensiun, Kesedihan Besar Oma Gill, Minions Akan Dirindukan

Badminton
Timnas Indonesia Vs Irak: Kick Off Berubah, Permintaan dari Shin Tae-yong

Timnas Indonesia Vs Irak: Kick Off Berubah, Permintaan dari Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Kronologi Hari Terakhir Allegri di Juventus: Pimpin Latihan Pagi, Sore Dipecat

Kronologi Hari Terakhir Allegri di Juventus: Pimpin Latihan Pagi, Sore Dipecat

Liga Italia
Ketum PSSI soal Elkan Baggott: Tak Mau Menghakimi, Yakin Nasionalisme Masih Ada

Ketum PSSI soal Elkan Baggott: Tak Mau Menghakimi, Yakin Nasionalisme Masih Ada

Timnas Indonesia
Como Promosi ke Serie A, Fabregas Tepati Janji Bawa Skuad Liburan

Como Promosi ke Serie A, Fabregas Tepati Janji Bawa Skuad Liburan

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke