Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

PSM Vs Persib, Maung Bandung Waspadai Kebangkitan Juku Eja

KOMPAS.com - Persib Bandung bersiap menghadapi PSM Makassar dalam laga tunda pekan ke-22 Liga 1 2021-2022.

Duel klasik alumni kompetisi Perserikatan itu akan tersaji di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Selasa (22/2/2022).

Pelatih Persib Robert Rene Alberts mengatakan, pertandingan dengan PSM akan menjadi partai yang berat. Klub berjulukan Maung Bandung itu tidak memiliki masa persiapan yang ideal.

Menatap laga melawan PSM, Persib hanya memiliki jeda dua hari dari pertandingan sebelumnya menghadapi Persipura Jayapura.

Dalam situasi jadwal padat kompetisi, recovery menjadi prioritas utama dalam masa persiapan menuju pertandingan.

"Terpenting adalah bagaimana melakukan recovery, karena jeda antar laganya begitu ketat. Saya mendengar pelatih PSM komplain karena mereka memiliki waktu recovery lebih sedikit satu hari," kata Alberts dalam virtual konferensi pers, Senin (21/2/2022).

"Situasi tersebut sudah sempat kami alami ketika bersiap menghadapi Persipura. Tentunya dengan waktu pemulihan singkat, laga ini akan berjalan sulit," sambung dia.

Persib menargetkan kemenangan untuk menjaga persaingan juara di papan atas.

Klub beralias lain Pangeran Biru itu masih tertahan di posisi keempat dengan 50 poin. Tertinggal lima angka dari pemuncak klasemen sementara Arema FC.

Tambahan tiga poin atas PSM bisa mengantar Maung Bandung naik ke posisi tiga. Sekaligus mengikis jarak poin dengan Arema FC hingga dua angka.

Di atas kertas Persib pun diunggulkan bisa mengalahkan PSM. Klub berjulukan Juku Eja itu sedang dalam tren negatif setelah menelan tiga kekalahan beruntun.

"Itu tidak penting bagi kami untuk melihat bagaimana hasil yang mereka raih. Jika melihat mereka bertanding, kita tetap melihat mereka bermain dengan intensitas dan hasrat yang sama, terutama dalam kualitas penyerangannya. Mereka selalu berpeluang untuk mencetak gol di setiap laga, tim yang berkualitas," tutur Alberts.

Alih-alih menganggap enteng, Alberts justru mewaspadai kebangkitan Juku Eja. Diakui Alberts, semua tim di Indonesia selalu memiliki motivasi berlipat untuk mengalahkan Persib.

Apalagi bagi PSM, Persib terbilang musuh bebuyutan. Sejak era Perserikatan, kedua kesebelasan sering terlibat dalam persaingan langsung perebutan gelar juara.

"Dan jangan lupa juga, tim yang tampil menghadapi Persib Bandung selalu ingin menang karena ini adalah tim besar, menghadapi Persib ada motivasi ekstra. Itu terjadi pada beberapa laga yang kami hadapi, pemain lawan nampak sangat termotivasi," ucap dia.

https://bola.kompas.com/read/2022/02/21/17300078/psm-vs-persib-maung-bandung-waspadai-kebangkitan-juku-eja

Terkini Lainnya

Sorotan untuk Wasit Laga Timnas Indonesia di Piala AFF 2024

Sorotan untuk Wasit Laga Timnas Indonesia di Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Respons Shin Tae-yong soal Hasil Drawing ASEAN Cup 2024 Vs Vietnam

Respons Shin Tae-yong soal Hasil Drawing ASEAN Cup 2024 Vs Vietnam

Timnas Indonesia
Alasan Henderson dan Rashford Tak Masuk Skuad Inggris untuk Euro 2024

Alasan Henderson dan Rashford Tak Masuk Skuad Inggris untuk Euro 2024

Internasional
Akses Istimewa Passport Planet Persib Saat Nonton Laga Maung Bandung

Akses Istimewa Passport Planet Persib Saat Nonton Laga Maung Bandung

Liga Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia pada Piala AFF 2024

Jadwal Timnas Indonesia pada Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Fakta Bojan Hodak Empat Kali Final Beruntun, Peluang Juara di Persib

Fakta Bojan Hodak Empat Kali Final Beruntun, Peluang Juara di Persib

Liga Indonesia
Daftar Skuad Inggris untuk Euro 2024: Tanpa Rashford-Henderson, Ada Maguire

Daftar Skuad Inggris untuk Euro 2024: Tanpa Rashford-Henderson, Ada Maguire

Internasional
Toni Kroos Pensiun, Ruang Ganti Real Madrid Terguncang

Toni Kroos Pensiun, Ruang Ganti Real Madrid Terguncang

Liga Spanyol
Toni Kroos Gantung Sepatu Setelah Piala Eropa 2024

Toni Kroos Gantung Sepatu Setelah Piala Eropa 2024

Internasional
Hasil Lengkap Malaysia Masters 2024: Vito ke Babak Utama, Sabar/Reza Tersingkir

Hasil Lengkap Malaysia Masters 2024: Vito ke Babak Utama, Sabar/Reza Tersingkir

Badminton
Kata David Beckham Usai Klopp Pergi dari Liverpool: Luar Biasa...

Kata David Beckham Usai Klopp Pergi dari Liverpool: Luar Biasa...

Liga Inggris
Daftar 34 Pemain Timnas Putri Indonesia untuk Lawan Singapura

Daftar 34 Pemain Timnas Putri Indonesia untuk Lawan Singapura

Timnas Indonesia
Piala AFF 2024, Pelatih Vietnam Sebut Indonesia Kuat, Yakin Menang dan Juara

Piala AFF 2024, Pelatih Vietnam Sebut Indonesia Kuat, Yakin Menang dan Juara

Timnas Indonesia
Respons Media Vietnam Usai Segrup dengan Indonesia di Piala AFF 2024

Respons Media Vietnam Usai Segrup dengan Indonesia di Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Saat Shin Tae-yong Pilih Tak Hadir di Drawing Piala AFF 2024

Saat Shin Tae-yong Pilih Tak Hadir di Drawing Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke