Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Segini Harga Tiket Laga Piala AFF 2020

SINGAPURA, KOMPAS.com - Asosiasi Sepak Bola Singapura (FAS) merilis harga tiket laga-laga Piala AFF 2020.

FAS menjual tiket secara daring mulai Minggu (28/11/2021).

"Tiket hanya untuk warga lokal SIngapura," kata pernyataan FAS, Sabtu (27/11/2021).

harga tiket untuk penonton usia dewasa, di atas 12 tahun, per orang per pertandingan sebesar 25 dollar Singapura atau sekitar Rp 262.000.'

Sementara, harga tiket untuk penonton mulai usia 12 tahun ke bawah besarnya 12 dollar Singapura atau sekitar Rp 126.000.

Singapura, tuan rumah, menggelar Piala AFF 2020, ajang turnamen sepak bola kawasan Asia Tenggara, mulai Minggu (5/12/2021) hingga Sabtu (1/1/2022).

Turnamen diikuti 9 negara dengan sistem home tournament.

Peserta berada dalam dua grup.

Pada Grup A, ada Singapura, Thailand, Timor Leste, dan Filipina yang akan saling bersua.

Grup A menjalani laga di Stadion Nasional Singapura yang berkapasitas 55.000 penonton.

Singapura akan membuka Piala AFF 2020 dengan melawan Myanmar pada Minggu (28/11/2021).

Sementara, penghuni Grup B adalah Vietnam, Laos, Kamboja, Indonesia, dan Malaysia.

Laga di Grup B berlangsung di Stadion Bishan yang berkapasitas 10.000 penonton.

"Kami memberi opsi kehadiran langsung penonton lokal menyaksikan pertandingan Piala AFF 2020," kata FAS.

Kendati demikian, FAS menegaskan adanya protokol kesehatan yang ketat berkenaan dengan pencegahan meluasnya pandemi Covid-19.

Lantaran itulah, FAS merilis jumlah penonton langsung yang diperkenankan hadir.

FAS hanya memberi izin kehadiran 10.000 penonton di Stadion Nasional SIngapura.

Sementara, di Stadion Bishan hanya ada izin untuk 1.000 penonton langsung.

https://bola.kompas.com/read/2021/11/27/23102988/segini-harga-tiket-laga-piala-aff-2020

Terkini Lainnya

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Reaksi Media Korsel: 'Magis Shin Tae-yong' dan 'Tragedi di Doha'

Reaksi Media Korsel: "Magis Shin Tae-yong" dan "Tragedi di Doha"

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun 'Menari'...

Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun "Menari"...

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke