Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Smith Rowe Harus Atasi Fobia Keramaian untuk Tampil Cemerlang

KOMPAS.COM - Pemain Arsenal, Emile Smith Rowe, mengungkapkan bahwa ia harus mengatasi rasa takutnya bermain di depan banyak orang saat menembus tim utama Arsenal.

Emile Smith Rowe mendapat panggilan pertamanya di timnas Inggris besutan Gareth Southgate pada pekan ini.

Pemain berusia 21 tahun itu dipanggil setelah Marcus Rashford dan James Ward-Prowse mundur dari pemanggilan tersebut.

Pemanggilan Smith Rowe ke skuad Tiga Singa berkat performa impresifnya bersama Arsenal dengan koleksi empat gol dan dua assist dari 11 laga di Liga Inggris 2021-2022.

Smith Rowe tampil perdana di bawah kendali Mikel Arteta dalam kemenangan 3-1 atas Chelsea pada Boxing Day musim lalu.

Sejak saat itu, ia langsung menjadi pemain andalan di skuad Mikel Arteta serta menandatangani kontrak baru lima tahun.

Sang pemain juga mengambil nomer punggung 10 yang dulu identik dikenakan oleh Mesut Oezil di kubu The Gunners.

Gelandang berpaspor Inggris itu mengakui bahwa dia diuntungkan dengan tidak adanya penonton di stadion karena pandemi Covid-19.

Hal itu karena ia merasa fobia pada keramaian ketika menjalani masa peminjaman bersama RB Leipzig.

“(Melawan Chelsea) itu adalah pertandigan besar tetapi tidak ada penggemar benar-benar membantu saya,” ucap Smith Rowe, dikutip dari ESPN.

“Saya selalu gugup sebelum pertandingan dan tidak mendapat tekanan dari penonton yang berteriak, itu sangat membantu saya. Saya senang dengan apa yang terjadi. Sejujurnya saya terkejut bahwa hal ini berhasil (mengatasi ketakutan). Saya pikir saya tidak akan percaya diri saat ini. Bagaimanapun, bermain di Emirates selalu istimewa,” tutur dia.

“Mungkin dua musim lalu, sebelum saya pergi ke Leipzig, itu mempengaruhi saya. Saya pikir sekarang baik-baik saja,” ujar dia.

Smith Rowe juga menceritakan bagaimana ia merasa gugup sebelum pertandingan dimulai.

“Saya pikir saya selalu gugup sebelum pertandingan. Mungkin itu membantu dan merupakan hal baik. Terutama di ruang ganti sebelum pertandingan. Saat itulah saya merasa paling gugup. Saya telah berbicara ke beberapa pemain dan mereka juga demikian,” ungkap Smith Rowe.

Arteta mengklaim bahwa kemajuan yang dialami Smith Rowe juga tak lepas dari perubahan gaya hidup yang dilakukan sang pemain.

Smith Rowe pun menyadari bila ia saya telah memperbaiki pola makannya saat ini.

“Sejujurnya, saya tidak bisa makan dengan baik. Dulu saya kram setelah 60 menit. Saya tidak makan dengan baik,” ucapnya.

“Saya tidak minum dengan baik, sebelum pertandingan saya dehidrasi tetapi sejak itu saya mencoba untuk fokus pada itu. Keluarga saya telah banyak membantu saya, memasak makanan untuk saya. Terutama untuk diet saya, nutrisi dan hal-hal seperti itu. Itu sangat membantu saya,” papar dia.

https://bola.kompas.com/read/2021/11/10/13300078/smith-rowe-harus-atasi-fobia-keramaian-untuk-tampil-cemerlang

Terkini Lainnya

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bush Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bush Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke