Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Didatangi Sir Alex Ferguson Usai Man United Dihajar Liverpool 0-5, Ini Kata Solskjaer

Sir Alex Ferguson mengunjungi skuad Man United di Carrington pada Selasa (26/10/2021) waktu setempat.

Media lokal Manchester Evening News melaporkan Sir Alex Ferguson datang bersama mantan petinggi klub, Martin Edwards.

Pelatih legendaris Man United itu diyakini datang ke tempat latihan Setan Merah untuk menunjukkan dukungannya kepada Solskjaer.

Hal ini juga dilaporkan oleh pakar transfer Eropa, Fabrizio Romano, dalam kicauannya di Twitter.

Fabrizio Romano menuliskan bahwa kedatangan Ferguson ke tempat latihan merupakan salah satu upaya untuk "melindungi" Solskjaer.

Kursi kepelatihan Man United yang diduduki Solskjaer sendiri telah memanas usai kekalahan memalukan 0-5 Man United dari Liverpool.

Kekalahan itu tak hanya menjadikan catatan terburuk dalam pertemuan Setan Merah kontra Liverpool di Old Trafford.

Setan Merah juga telah gagal meraih kemenangan dalam empat laga terakhir di Premier League.

Cristiano Ronaldo dkk pun sekarang menempati peringkat ketujuh dengan torehan 14 poin, selisih delapan angka dari Chelsea di puncak.

Terkait kedatangan Sir Alex ke Carrington, Solskjaer mengaku memang mengobrol dengan mantan pelatihnya tersebut.

"Kami memiliki hari komersial di Carrington dan Sir Alex berbicara dengan saya secara singkat. Kami berbicara sebentar karena dia ada di sana bersama Cristiano Ronaldo," katanya dikutip Manchester Evening News.

Solskjaer tak mengutarakan banyak hal soal pembicaraan dengan Sir Alex Ferguson.

Pelatih asal Norwegia tersebut kemudian menyinggung soal momen buruk di Man United dan tekad kuatnya untuk membawa Setan Merah bangkit.

"Saya telah melalui beberapa momen yang sangat buruk di sini sebagai pemain dan ketika saya menjadi manajer, saya telah menghadapi kemunduran," ujar Solskjaer.

"Mungkin ada dua atau tiga krisis sejak saya menjadi manajer di sini. Satu hal yang bisa saya katakan adalah saya akan selalu berusaha dan melawan."

Solskjaer kemudian menyinggung kembali kekalahan telak yang diderita Man United kontra Liverpool.

Eks pelatih Molde tersebut mendorong timnya harus bangkit layaknya petinju asal Inggris, Tyson Fury, ketika dijatuhkan lawan.

"Tentu saja, performa itu (vs Liverpool) tidak bisa diterima. Kami harus melihat mengapa itu dapat terjadi." tambah Solskjaer.

"Saya menggunakan analogi, rasanya seperti kami adalah seorang petinju yang mabuk pukulan, dijatuhkan pada empat menit pertama."

"Kami memiliki peluang, kami kebobolan gol, kami ingin menyelesaikannya, dan bermain sedikit terlalu terbuka dan terlalu panik melawan tim yang bagus."

"Anda melihat Tyson Fury ketika dia dijatuhkan beberapa kali, sungguh luar biasa betapa tenangnya dia ketika dia terjatuh, dan hitungannya mencapai enam, tujuh, delapan, lalu dia bangkit dan membaca pertarungan."

"Pikiran harus lebih baik, tetapi kami harus melihat hal yang berbeda juga, dan berkomunikasi langsung satu sama lain," tandasnya.

Selanjutnya, Solskjaer akan memimpin Man United melawan Tottenham Hotspur pada lanjutan Liga Inggris, Sabtu (30/10/2021) malam WIB.

Ini akan menjadi ujian berat bagi Solskjaer untuk mempertahankan posisinya di Old Trafford.

https://bola.kompas.com/read/2021/10/30/07000068/didatangi-sir-alex-ferguson-usai-man-united-dihajar-liverpool-0-5-ini-kata

Terkini Lainnya

Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Sports
Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Liga Spanyol
Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke