Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Persija Vs Persita, Tekad Macan Manfaatkan Momentum Kemenangan

Tim memastikan akan berusaha keras untuk menjaga momentum tersebut saat menghadapi Persita Tangerang pada pekan kelima di Stadion Pakansari Bogor, Selasa (28/9/2021) malam.

Seperti diketahui, Macan Kemayoran, julukan Persija, sukses memetik kemenangan saat menghadapi Persela Lamongan dengan skor 2-1, yang merupakan kemenangan perdana hingga pekan keempat Liga 1 bergulir.

Tim yakin kemenangan atas Persela tersebut membuka jalur kemenangan Persija.

Tugas Persija saat ini adalah menjaga tim tetap konsisten berada di jalur kemenangan.

"Saya pikir kami harus menjaga sikap positif dalam latihan dan pertandingan. Tidak ada cara lain kecuali untuk bekerja keras dengan kekurangan dan kelebihan yang dimiliki tim," ujar pelatih Persija, Angelo Alessio.

"Kami harus berusaha untuk lebih baik dan berkembang untuk memperbaiki setiap kelemahan sehingga momentum kemenangan itu akan selalu menyertai kami di setiap pertandingan," katanya.

Hal senada juga diungkap pemain Marco Motta. Fullback asal Italia tersebut mengakui hasil manis yang didapatkan tim pada pekan keempat mengangkat mental tim.

Saat ini dia dan pemain sudah sepakat untuk melupakan hasil tersebut. Namun, kemenangan tersebut bak candu yang membuat mereka ingin merasakannya kembali.

Tim pun menegaskan keinginan besar untuk memetik kemenangan yang lebih banyak.

"Karena kami ingin sekali memenangi pertandingan dan bekerja keras untuk hasil terbaik. Pertandingan kemarin sudah selesai, kami harus fokus pada pertandingan selanjutnya," tuturnya.

"Sangat penting untuk tetap konsisten dan untuk mendapatkan kemenangan yang lain. Kemenangan selalu membuat kondisi tim lebih baik," katanya.

https://bola.kompas.com/read/2021/09/28/07200058/persija-vs-persita-tekad-macan-manfaatkan-momentum-kemenangan

Terkini Lainnya

3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Timnas Indonesia
Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Timnas Indonesia
Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Badminton
Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Liga Indonesia
Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Badminton
4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Timnas Indonesia
Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Liga Lain
Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Timnas Indonesia
Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Sports
Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Liga Inggris
Ernando dan Karakter Adu Penalti

Ernando dan Karakter Adu Penalti

Timnas Indonesia
Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Motogp
Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke