Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Update Transfer Locatelli: Arsenal Sudah Ajukan Tawaran, Juventus?

KOMPAS.com - Arsenal dipastikan telah mengajukan penawaran ke Sassuolo untuk mendapatkan bintang timnas Italia, Manuel Locatelli.

Hal itu dikonfirmasi langsung oleh Andrea D'Amico, agen dari gelandang muda Juventus, Nicolo Fagioli.

Arsenal dan Juventus saat ini memang dikabarkan sedang bersaing untuk mendapatkan tanda tangan Manuel Locatelli.

Pekan lalu, berbagai media Eropa mengklaim Arsenal sudah mengajukan penawaran sebesar 40 juta euro atau sekitar Rp 684,4 miliar kepada Sassuolo.

Di sisi lain, Sky Sports Italia menyebut Juventus juga sudah mengajukan penawaran pertama ke Sassuolo untuk mendapatkan Locatelli.

Berbeda dari Arsenal, Juventus dikabarkan ingin meminjam Manuel Locatelli terlebih dahulu selama satu atau dua musim.

Pada akhir masa peminjaman, Juventus disebut siap mempermanenkan Manuel Locatelli dengan biaya transfer sebesar 30 juta euro atau sekitar Rp 514 miliar.

Dalam proposal peminjaman tersebut, Juventus dikabarkan juga siap menyerahkan Nicolo Fagioli ke Sassuolo sebagai bagian dari kesepakatan transfer.

Namun, proposal Juventus tersebut dikabarkan sudah ditolak oleh Sassuolo.

Sassuolo pada bursa transfer musim panas kali ini dikabarkan hanya ingin melepas Manuel Locatelli secara permanen dengan biaya transfer minimal 40 juta euro.

Terkait rumor tersebut, Andrea D'Amico membenarkan bahwa Arsenal telah mengajukan penawaran sebesar 40 juta euro kepada Sassuolo untuk mendapatkan Locatelli.

Di sisi lain, Andrea D'Amico juga mengakui bahwa Juventus yang kini dilatih Massimiliano Allegri tertarik mendatangkan Manuel Locatelli.

Namun, Andrea D'Amico membantah rumor yang menyebut kliennya, Nicolo Fagioli, akan dimasukkan Juventus ke adalam proposal penawaran ke Sassuolo.

"Saya pikir Allegri ingin melihat Fagioli dalam latihan pramusim kali ini untuk memahami apakah klien saya bisa berguna pada musim depan," kata Andrea dikutip dari situs Football Italia.

"Ketika bermain di SPAL dan Crotone musim lalu, Fagioli mampu membuktikan bahwa dia bisa adalah aset masa depan Juventus," tutur Andrea.

"Juventus memang tertarik dengan Locatelli. Di sisi lain, Arsenal sudah mengajukan penawaran 40 juta euro ke Sassuolo," ucap Andrea.

"Saya juga bisa memastikan bahwa Fagioli sampai hari ini belum termasuk ke dalam proposal penawaran Juventus," tutur Andrea menambahkan.

Nama Manuel Locatelli mulai meroket setelah Euro 2020 atau Piala Eropa 2020.

Pemain berusia 23 tahun itu menjadi salah satu pemain kunci yang mengantar timnas Italia ke tangga juara Euro 2020.

Dari lima penampilan di Euro 2020, Manuel Locatelli sukses mencetak dua gol.

Juventus dikabarkan tertarik mendatangkan Locatelli untuk memperkuat lini tengah mereka musim depan.

Sebab, Juventus sudah dipastikan kehilangan Arthur Melo selama tiga bulan sampai September 2021 akibat cedera.

Si Nyonya Besar, julukan Juventus, saat ini juga dikabarkan ingin melepas Aaron Ramsey.

Sama seperti Juventus, Arsenal tertarik mendatangkan Manuel Locatelli karena ingin memperkuat lini tengah mereka.

Terkini, Arsenal dikabarkan akan melepas Granit Xhaka yang sedang diincar pelatih anyar AS Roma, Jose Mourinho.

Arsenal tentu harus bekerja keras jika ingin mendatangkan Manuel Locatelli meskipun sanggup memenuhi permintaan Sassuolo soal harga transfer.

Sebab, Manuel Locatelli dikabarkan hanya ingin pindah ke Juventus jika meninggalkan Sassuolo.

Tidak hanya itu, kepastian Arsenal tidak tampil di Liga Champions musim depan dikabarkan juga menjadi dasar pertimbangan Locatelli menentukan masa depannya.

https://bola.kompas.com/read/2021/07/20/20300078/update-transfer-locatelli--arsenal-sudah-ajukan-tawaran-juventus-

Terkini Lainnya

Jadwal Timnas Indonesia Usai Garuda Muda Jalani Playoff Olimpiade 2024

Jadwal Timnas Indonesia Usai Garuda Muda Jalani Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Pelatih Guinea Tiga Kali Ucap 'Sulit' Usai Lawan Timnas U23 Indonesia

Pelatih Guinea Tiga Kali Ucap "Sulit" Usai Lawan Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Bola Emas Diego Maradona di Piala Dunia 1986 Akan Dilelang

Bola Emas Diego Maradona di Piala Dunia 1986 Akan Dilelang

Internasional
Semifinal Championship Series Ingatkan Bos Persib ke Tahun 2014

Semifinal Championship Series Ingatkan Bos Persib ke Tahun 2014

Liga Indonesia
Guinea Kalahkan Indonesia dan Lolos Olimpiade, Ulangi Sejarah 56 Tahun

Guinea Kalahkan Indonesia dan Lolos Olimpiade, Ulangi Sejarah 56 Tahun

Internasional
Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Serukan Bangkit Usai Takluk

Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Serukan Bangkit Usai Takluk

Liga Indonesia
Bayer Leverkusen ke Final Liga Europa: 49 Laga Tak Terkalahkan, Rekor Baru di Eropa

Bayer Leverkusen ke Final Liga Europa: 49 Laga Tak Terkalahkan, Rekor Baru di Eropa

Liga Lain
Kepala Witan Sulaeman Dijahit Usai Lawan Guinea

Kepala Witan Sulaeman Dijahit Usai Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Erick Thohir Bidik Indonesia Tampil di Olimpiade Los Angeles 2028

Erick Thohir Bidik Indonesia Tampil di Olimpiade Los Angeles 2028

Timnas Indonesia
Jangan Pernah Menangis, Coach Shin Tae-yong

Jangan Pernah Menangis, Coach Shin Tae-yong

Liga Indonesia
Jadwal MotoGP Perancis 2024, Tekad Sang Juara Dunia Taklukan Le Mans

Jadwal MotoGP Perancis 2024, Tekad Sang Juara Dunia Taklukan Le Mans

Motogp
Erick Thohir Apresiasi Perjuangan Indonesia, Skuad Garuda Punya Generasi Emas

Erick Thohir Apresiasi Perjuangan Indonesia, Skuad Garuda Punya Generasi Emas

Timnas Indonesia
Atmosfer Sendu Ruang Ganti Timnas U23 Indonesia Usai Urung ke Olimpiade

Atmosfer Sendu Ruang Ganti Timnas U23 Indonesia Usai Urung ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Hasil Liga Europa: Atalanta Vs Leverkusen di Final, Sejarah bagi Sang Dewi

Hasil Liga Europa: Atalanta Vs Leverkusen di Final, Sejarah bagi Sang Dewi

Liga Lain
Erick Thohir: Terima Kasih, Skuad Garuda Muda!

Erick Thohir: Terima Kasih, Skuad Garuda Muda!

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke