Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Demi Grealish, Man City Siap Pecahkan Rekor Transfer Premier League

KOMPAS.com - Manchester City dikabarkan siap memecahkan rekor transfer Premier League untuk mendatangkan kapten Aston Villa, Jack Grealish.

Dikutip dari situs TalkSport, jumlah penawaran yang akan diajukan Man City ke Aston Villa mencapai 100 juta pounds atau sekitar Rp 2,006 triliun.

Man City dikabarkan akan mengajukan penawaran tersebut secara resmi setelah Euro 2020 berakhir pada pertengahan Juli 2021.

"Jack Grealish akan bergabung ke Man City dengan biaya transfer sebesar 100 juta pounds," kata salah satu broadcaster TalSport, Jim White.

"Man City dan Aston Villa sampai saat ini belum memberi konfirmasi. Namun, sumber kami menyatakan bahwa transfer itu sudah selesai," kata Jim White.

"Transfer tersebut tinggal menyelesaikan tahap akhir dan akan segera tuntas," ujar Jim White menambahkan.

Jika rencana Man City terealisasi, Jack Grealish akan langsung berstatus pemain termahal dalam sejarah Premier League.

Catatan emas tersebut sampai saat ini masih dipegang oleh bintang Manchester United, Paul Pogba.

Paul Pogba menjadi pemain termahal dalam sejarah Premier League ketika Man United menebusnya dari Juventus dengan mahar sebesar 89 juta pounds pada 2016.

Rumor ketertarikan Man City terhadap Jack Grealish sebenarnya sudah mulai tercium sejak akhir musim lalu.

Pelatih Man City, Pep Guardiola, dikabarkan mengincar Jack Grealish karena ingin merombak susunan lini tengah timnya.

Dikutip dari situs ESPN, Bernardo Silva dan Raheem Sterling disebut menjadi dua gelandang serang Man City yang akan menjadi korban dari rencana Guardiola tersebut.

Dari sumber sama, Bernardo Silva disebut mulai menjajaki kemungkinan pindah ke Italia atau Spanyol.

Di sisi lain, Raheem Sterling dikabarkan sudah tidak lagi masuk ke dalam rencana Pep Guardiola musim depan.

Hal itu tidak lepas dari inkonsistensi Raheem Sterling terutama pada paruh kedua musim lalu.

Selain sektor gelandang, Pep Guardiola dikabarkan juga ingin memperkuat lini depan Man City musim depan.

Pep Guardiola disebut mengincar Harry Kane (Tottenham Hotspur) atau Erling Braut Haaland (Borussia Dortmund) untuk dijadikan pengganti Sergio Aguero yang sudah hengkang ke Barcelona.

Dari dua nama itu, Harry Kane dikabarkan menjadi target utama Man City.

Dikutip dari situs ESPN, Man City akan langsung mengajukan penawaran ke Tottenham Hotspur untuk mendapatkan Harry Kane setelah proses transfer Jack Grealish rampung.

https://bola.kompas.com/read/2021/06/25/19194848/demi-grealish-man-city-siap-pecahkan-rekor-transfer-premier-league

Terkini Lainnya

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Reaksi Media Korsel: 'Magis Shin Tae-yong' dan 'Tragedi di Doha'

Reaksi Media Korsel: "Magis Shin Tae-yong" dan "Tragedi di Doha"

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun 'Menari'...

Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun "Menari"...

Timnas Indonesia
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Patahkan Rekor Kelolosan Korsel ke Olimpiade

Timnas U23 Indonesia Patahkan Rekor Kelolosan Korsel ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke