Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Tuchel Kegirangan Sebelum Final Liga Champions, Ada Apa?

KOMPAS.com - Pelatih Chelsea, Thomas Tuchel, kegirangan setelah mengetahui seluruh pemainnya dalam keadaan fit menjelang laga final Liga Champions melawan Manchester City.

Laga final Liga Champions Man City vs Chelsea akan dihelat di Stadion do Dragao pada Sabtu (28/5/2021) atau Minggu pukul 02.00 WIB.

Menjelang laga, Thomas Tuchel mendapat kabar baik dengan dua pemain intinya Edouard Mendy dan N'Golo Kante dipastikan siap bermain.

Kiper Edouard Mendy sebelumnya diragukan tampil karena satu pekan menjelang final Liga Champions mengamali cedera tulang rusuk.

Cedera itu didapatkan Edouard Mendy saat membela Chelsea pada laga pekan ke-38 Liga Inggris melawan Aston Villa, Minggu (23/5/2021).

Kiper berusia 29 tahun itu mengalami cedera tulang rusuk pada babak pertama setelah dirinya menabrak tiang gawang ketika hendak melakukan penyelamatan.

Lima hari sebelumnya, Kante mengalami cedera otot saat Chelsea menghadapi Leicester City pada laga pekan ke-37 Liga Inggris, Selasa (18/5/2021).

Cedera itu membuat Kante terpaksa absen pada laga melawan Aston Villa.

Terkini, Tuchel mengaku sangat bahagia ketika mendengar Edouard Mendy dan N'golo Kante sudah pulih dari cedera.

Hal itu diungkapkan Tuchel seusai Chelsea menyelesaikan latihan terakhir di Stadion Do Dragao, Jumat (28/5/2021) waktu setempat.

"Ini adalah berita terbaik (Kante dan Mendy bisa bermain). Para pemain lain juga tidak ada yang cedera. Semoga kondisi ini tidak berubah menjelang pertandingan" kata Tuchel dikutip dari situs Goal.

"Kami sudah menyelesaikan dua sesi latihan di London. Hari ini, kami tidak banyak melatih sisi teknis karena latihan digelar terbuka," ucap Tuchel.

"Kami hanya memastikan detil-detil terakhir. Hal terpenting dari latihan hari ini adalah pemain merasakan lapangan stadion," tutur pelatih asal Jerman itu menambahkan.

"Saya menilai kepercayaan diri pemain saat ini sangat bagus. Mereka juga sangat fokus dan disiplin selama persiapan. Pertandingan besar akan segera datang," ujar Tuchel.

Tuchel pantas sangat bahagia mendengar kabar Mendy dan Kante sudah pulih dari cedera.

Sebab, Mendy dan Kante adalah dua pemain kunci di balik keberhasilan Chelsea merebut tiket final Liga Champions musim ini.

Mendy tercatat tampil 11 kali di Liga Champions sejak fase grup musim ini.

Kiper timnas Senegal itu sukses menorehkan delapan clean sheets dan hanya kebobolan tiga kali.

Statistik itu membuat Mendy kini berstatus sebagai kiper asal tim Inggris dengan catatan clean sheets terbanyak dalam satu musim Liga Champions.

Secara keseluruhan, Mendy tercatat mengoleksi 24 clean sheets dan hanya kebobolan 29 kali dari total 43 laga bersama Chelsea musim ini.

Di sisi lain, kontribusi Kante tidak kalah mentereng dari Mendy.

Kante tercatat tidak pernah absen membela Chelsea pada 12 laga Liga Champions sejak fase grup.

Penampilan terbaik Kante di Liga Champions musim ini terjadi ketika Chelsea menghadapi Real Madrid pada babak semifinal.

Kante saat itu tampil sangat impresif dan dinobatkan oleh UEFA sebagai pemain terbaik laga semifinal leg pertama maupun kedua.

Laga final Liga Champions Man City vs Chelsea dini hari nanti akan disiarkan langsung oleh SCTV pada pukul 02.00 WIB.

Selain siaran langsung televisi, laga final Liga Champions juga bisa disaksikan melalui layanan streaming.

Berikut adalah link live streaming final Liga Champions Man City vs Chelsea >>> LINK

https://bola.kompas.com/read/2021/05/29/10200008/tuchel-kegirangan-sebelum-final-liga-champions-ada-apa-

Terkini Lainnya

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke