Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

AC Milan dan Zlatan Ibrahimovic Sepakati Kontrak Baru, Ini Detailnya

KOMPAS.com - AC Milan dan Zlatan Ibrahimovic sepakati kontrak baru. Sang pemain akan menandatanganinya dalam beberapa hari ke depan.

Masa bakti Zlatan Ibrahimovic di AC Milan akan habis pada akhir musim 2002-2021 atau tepatnya pada 30 Juni 2021.

Sudah ada pembicaraan soal kesepakatan baru antara kedua belah pihak dalam beberapa pekan terakhir dan tampaknya berjalan positif.

Menurut laporan Sky Sport Italia, Senin (5/3/2021), AC Milan telah mencapai kesepakatan dengan Ibrahimovic perihal kontrak baru.

Kontrak baru ini berlaku satu tahun atau hingga 2022. Ibrahimovic akan menerima upah sebesar 7 juta euro (sekitar Rp 119 miliar) plus bonus dalam.

Bomber berkebangsaan Swedia itu akan menandatangani kontrak barunya di AC Milan dalam 10 hari ke depan.

Namun, ada laporan dari SportMediaset yang menyebutkan bahwa tanda tangan kontrak baru Ibrahimovic bisa dilakukan besok.

Laporan tersebut juga mengklaim bahwa Ibrahimovic menerima gaji lebih rendah dalam kontrak barunya, yakni 6,5 juta euro (sekitar Rp 111 miliar).

Akan tetapi, jumlah itu belum termasuk bonus 500.00 euro (sekitar Rp 8 miliar) yang diberikan hanya jika Ibrahimovic bisa membantu AC Milan lolos ke Liga Champions.

Jadi, jika dijumlahkan, Ibrahimovic bisa menerima 7 juta euro dalam kontrak barunya, sama yang seperti dilaporkan Sky Sport Italia sebelumnya.

Sebelumnya, Ibrahimovic sudah pernah menyatakan optimismenya untuk terus bersama AC Milan.

Juru gedor berusia 39 tahun itu merasa tertantang untuk menjadi bagian dari proyek masa depan AC Milan.

"Saya sangat optimistis terkait perpanjangan kontrak di AC Milan. Rekan satu tim saya di AC Milan seperti anak saya," kata Ibrahimovic dalam satu kesempatan.

"Atmosfer AC Milan saat ini sangat bagus. Itulah mengapa kami berhasil tampil maksimal di lapangan," tuturnya.

"Saya ingin melanjutkan karier dan berkembang di AC Milan. Projek AC Milan ke depan sangat menantang," ucap Ibrahimovic.

Zlatan Ibrahimovic musim ini telah tampil dalam 24 pertandingan AC Milan di semua kompetisi dengan kontribusi 17 gol dan dua assist.

Sebanyak 15 gol di antaranya dia cetak di Liga Italia dan membantu AC Milan bertengger di peringkat kedua klasemen sementara.

https://bola.kompas.com/read/2021/04/05/21500008/ac-milan-dan-zlatan-ibrahimovic-sepakati-kontrak-baru-ini-detailnya

Terkini Lainnya

Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Badminton
Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Timnas Indonesia
Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Liga Indonesia
Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Liga Champions
Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Timnas Indonesia
Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Sports
Pernyataan Selangor FC soal Faisal Halim Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Pernyataan Selangor FC soal Faisal Halim Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Liga Lain
RCTI Premium Sports, Diikuti Persija-PSIS dan 2 Klub Malaysia

RCTI Premium Sports, Diikuti Persija-PSIS dan 2 Klub Malaysia

Sports
Dampak Penyiraman Air Keras kepada Pemain Timnas Malaysia Faisal Halim

Dampak Penyiraman Air Keras kepada Pemain Timnas Malaysia Faisal Halim

Internasional
Madrid Vs Bayern, Alasan Los Blancos Tunda Pesta Juara Liga Spanyol

Madrid Vs Bayern, Alasan Los Blancos Tunda Pesta Juara Liga Spanyol

Liga Champions
Suara Prihatin soal Insiden Air Keras terhadap Striker Malaysia Faisal Halim

Suara Prihatin soal Insiden Air Keras terhadap Striker Malaysia Faisal Halim

Internasional
Jadwal Timnas Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U17 Putri 2024

Jadwal Timnas Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U17 Putri 2024

Timnas Indonesia
Timnas U17 Putri Indonesia Vs Korea Selatan: Garuda Pertiwi Matangkan Komunikasi

Timnas U17 Putri Indonesia Vs Korea Selatan: Garuda Pertiwi Matangkan Komunikasi

Timnas Indonesia
Sinyal Persebaya Surabaya Lakukan Perombakan Tim

Sinyal Persebaya Surabaya Lakukan Perombakan Tim

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke