Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Piala Menpora, Sistem Head To Head Mudahkan Arema FC Lolos ke 8 Besar

SOLO, KOMPAS.com - Meskipun memetik hasil minor di dua pertandingan awal, peluang Arema FC untuk lolos ke babak delapan besar Piala Menpora 2021 masih terbuka cukup lebar.

Singo Edan - julukan Arema FC - hanya perlu menang atas PSIS Semarang dengan skor berapa pun untuk bisa lolos ke perempat final Piala Menpora 2021.

Hal tersebut dikarenakan fase penyisihan grup Piala Menpora mengadopsi sistem head to head yang diterapkan di Liga 1 dan tidak menggunakan jumlah gol.

Pelatih Arema FC, Kuncoro, menjadikan keuntungan ini untuk membangkitkan semangat anak asuhnya pada pertandingan terakhir fase grup melawan PSIS Semarang, Selasa (30/03/2021) malam.

Sebab, peluang mereka untuk bisa lolos masih terbuka meskipun memetik hasil kurang memuaskan di pertandingan awal.

“Jadi, saya luruskan kembali bahwa kami sebenarnya tidak perlu menang dengan gol banyak," ujar dia.

"Karena, kalau hitungan sistem head to head, dengan hasil di pertandingan pertama kami cukup senang untuk bisa lolos,” ujar pelatih berusia 48 tahun itu.

“Jadi, saya tekankan kepada anak-anak tidak perlu terbebani dengan jumlah gol, yang penting menang, itu saja,” imbuhnya.

Pemain pun mengakui sistem head to head menjaga asa mereka untuk lolos ke perempat final.

Setidaknya, dengan sistem tersebut, beban mereka di dua pertandingan awal sedikit terangkat.

“Pelatih dan manajemen juga sudah melakukan hitung-hitungan," kata winger Arema FC, Dendi Santoso.

"Kalau, kami misalkan menang, tim A dan tim B pun sudah ada hitungannya sendiri. Jadi, Insya Allah, kami masih bisa,” tutur dia lagi.

Jika memenangi laga nanti, koleksi poin Arema FC akan sama dengan PSIS Semarang, yakni empat angka.

Arema FC otomatis lolos ke perempat final, jika di pertandingan lain, Barito Putera menang atau imbang melawan Tira Persikabo.

Sebab, Barito Putera saat ini juga mengantongi empat poin, sehingga hasil imbang atau menang atas Tira Persikabo akan menjadikan mereka pemuncak Grup A.

Namun peluang mereka akan berubah jika kemudian Tira Persikabo berhasil memenangi duel.

Perhitungan menjadi lebih rumit karena empat tim sama-sama mengantongi empat poin dan saling mengalahkan di fase grup Piala Menpora 2021.

Adapun laga Arema vs PSIS Semarang akan digelar di Stadion Manahan, Solo, pada Selasa malam mulai pukul 18.15 WIB.

https://bola.kompas.com/read/2021/03/30/12200048/piala-menpora-sistem-head-to-head-mudahkan-arema-fc-lolos-ke-8-besar-

Terkini Lainnya

Penjelasan MNC Group soal Nonton Bareng Timnas U23 Indonesia di Piala Asia

Penjelasan MNC Group soal Nonton Bareng Timnas U23 Indonesia di Piala Asia

Timnas Indonesia
3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Timnas Indonesia
Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Timnas Indonesia
Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Badminton
Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Liga Indonesia
Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Badminton
4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Timnas Indonesia
Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Liga Lain
Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Timnas Indonesia
Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Sports
Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Liga Inggris
Ernando dan Karakter Adu Penalti

Ernando dan Karakter Adu Penalti

Timnas Indonesia
Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Motogp
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke