Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Alasan Pioli Pilih Tomori daripada Kapten Romagnoli Saat Milan Bungkam Roma

KOMPAS.com - Pelatih AC Milan, Stefano Pioli, mengungkap alasan lebih memilih menurunkan Fikayo Tomori daripada kapten Alessio Romagnoli.

AC Milan berhasil memetik kemenangan atas AS Roma pada laga pekan ke-24 kompetisi teratas Liga Italia, Serie A, musim 2020-2021.

Bertanding di Stadion Olimpico pada Minggu (28/2/2021) waktu setempat atau Senin (1/3/2021) dini hari WIB, duel Roma vs Milan berakhir untuk kemenangan bagi Rossonerri.

Zlatan Ibrahimovic dkk sukses menaklukkan AS Roma dengan skor 2-1.

Dua gol Milan masing-masing dicetak Franck Kessie (43', penalti) dan Ante Rebic (58').

Sementara itu, satu gol AS Roma dicetak oleh Jordan Veretout (50').

Pada susunan pemain yang diturunkan Pioli, sang pelatih tidak menurunkan sang kapten Romagnoli.

Pioli justru lebih memilih Tomori berduet dengan Simon Kjaer di jantung pertahanan sejak menit awal.

Pada laga tersebut, Tomori bermain dengan baik meski gagal membawa Milan mencatatkan clean sheet.

Pioli pun menjelaskan lebih memilih menurunkan Tomori daripada Romagnoli.

"Saya mengharapkan penampilan ini karena Tomori memainkan derbi beberapa hari setelah bergabung dengan kami. Jadi, dia berada di level baik sejak awal," kata Pioli seusai laga dikutip dari situs Football Italia.

"Saya percaya bahwa kerja kolektiflah yang memungkinkan individu untuk mengekspresikan dirinya dengan cara terbaik dan kami berhasil memenangi laga penting ini," ujar Pioli.

Adapun berkat kemenangan atas AS Roma, Milan berhasil memutus rekor dua kekalahan beruntun di Liga Italia.

Rossoneri sementara masih berada di peringkat kedua klasemen Liga Italia dengan koleksi 52 poin.

AC Milan hanya terpaut empat angka dari rival sekota, Inter Milan, yang berada di puncak klasemen.

https://bola.kompas.com/read/2021/03/01/09150078/alasan-pioli-pilih-tomori-daripada-kapten-romagnoli-saat-milan-bungkam-roma

Terkini Lainnya

Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Liga Inggris
Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Motogp
Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Liga Inggris
Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Badminton
Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Timnas Indonesia
Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Liga Inggris
Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Motogp
Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Badminton
Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Timnas Indonesia
Semifinal Piala Asia U23, Jangan Remehkan Lagi Indonesia

Semifinal Piala Asia U23, Jangan Remehkan Lagi Indonesia

Liga Indonesia
Hasil Thomas Cup 2024, Anthony Sinisuka Ginting Menang

Hasil Thomas Cup 2024, Anthony Sinisuka Ginting Menang

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke