Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Selain Bek Kanan, Asnawi Mangkualam Ungkap Opsi Posisi Lain di Ansan Greeeners

Asnawi Mangkualam telah resmi direkrut oleh klub K-League 2, Ansan Greeners FC pada Jumat (29/1/2021) lalu.

Pemain asli Makassar itu dikontrak selama satu tahun dengan opsi perpanjangan semusim di Ansan Greeners.

Asnawi sudah berada di Korea Selatan sejak Rabu (3/2/2021) setelah menyelesaikan berkas transfernya dari PSM Makassar ke Ansan Greeners.

Ia tengah melakukan karantina mandiri sebelum bergabung dengan tim sebagai protokol kesehatan yang ditetapkan di Korea Selatan.

Resmi menjadi bagian Ansan Greeners, Asnawi mengutarakan keinginan untuk main di posisi bek kanan jika dia bisa memilih.

Pasalnya, posisi tersebut sudah melekat sejak Indra Sjafri menarik posisinya dari gelandang ke bek kanan saat di timnas U19 Indonesia.

"Pertama kalau disuruh memilih mungkin saya akan pilih bermain di bek kanan," kata Asnawi dikutip  dari BolaSport.com, Sabtu (6/2/2021).

"Memang untuk opsi lain yaitu bermain di gelandang bertahan."

Di sisi lain, Asnawi juga mengungkapkan perasaannya ketika akan bergabung dengan Ansan Greeners. Diketahui bahwa pemain berusia 21 tahun sempat ragu.

Namun, karena Asnawi mendapat rekomendasi dari pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, ia sudah tak terbebani.

Eks PSM Makassar itu pun bertekad untuk tidak mengecewakan Shin Tae-yong.

"Kalau untuk masalah beban dari aku sendiri tidak ada," ujar Asnawi.

"Sebenarnya hal itu bahkan akan menjadi motivasi buat saya."

"Biar bagaimana juga saya tidak mau mengecewakan apa yang sudah coach Shin Tae-yong rekomendasikan kepada pelatih Ansan Greeners," katanya. (Metta Rahma Melati)

https://bola.kompas.com/read/2021/02/07/05300058/selain-bek-kanan-asnawi-mangkualam-ungkap-opsi-posisi-lain-di-ansan-greeeners

Terkini Lainnya

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke