Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

West Ham Vs Man United - 3 Gol dalam 13 Menit, Setan Merah ke 4 Besar

Laga West Ham vs Man United digelar di London Stadium, Minggu (6/12/2020) dini hari WIB.

Pada laga tersebut, Man United mengemas kemenangan 3-1 atas tim tuan rumah dengan melakukan comeback apik.

Pasukan Ole Gunnar Solskjaer semula tertinggal lebih dulu pada menit ke-38 lewat aksi Tomas Soucek.

Meski sempat kesulitan, Man United akhirnya berhasil memecah kebuntuan pada menit ke-65 berkat tendangan Paul Pogba.

Gol tersebut berawal dari umpan panjang Dean Henderson, yang tampil pertama kalinya sebagai stater di Liga Inggris bagi Man United, yang dimanfaatkan Bruno Fernandes.

Fernandes lalu mengirim bola ke Pogba yang langsung melepaskan tendangan dari luar kotak penalti. Si kulit bundar pun bersarang nyaman di gawang West Ham.

Mason Greenwood membawa Man United memimpin 2-1 pada menit ke-68. Alex Telles memberikan umpan silang yang diselesaikan dengan sempurna oleh penyerang berusia 19 tahun itu. 

Pada menit ke-78, gol Marcus Rashford yang memanfaatkan umpan Juan Mata memastikan kemenangan Man United atas West Ham.

Keberhasilan ini membuat posisi Man United di papan klasemen meningkat pesat.

Bruno Fernandes dkk melesat lima peringkat dari urutan kesembilan menjadi keempat dengan koleksi 19 poin dari 10 laga.

Hasil ini juga memperpanjang rekor kemenangan tandang Man United di liga musim 2020-2021.

Man United kini tercatat belum terkalahkan saat menyambangi markas lawan dengan rincian lima kemenangan tandang secara beruntun.

Uniknya, kelima kemenangan itu diraih Setan Merah setelah sempat tertinggal lebih dulu.

https://bola.kompas.com/read/2020/12/06/03592338/west-ham-vs-man-united-3-gol-dalam-13-menit-setan-merah-ke-4-besar

Terkini Lainnya

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke