Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Oezil Kecewa Dicoret dari Skuad Arsenal, Ini Respons Mikel Arteta

KOMPAS.com - Pelatih Arsenal, Mikel Arteta, merespons luapan kekecewaan Mesut Oeziel setelah ditendang dari skuad Arsenal untuk Liga Inggris dan Liga Europa musim 2020-2021.

Mesut Oezil mengungkapkan kekecewaannya lewat akun Instagram pribadinya pada Rabu (21/10/2020).

Dia mengaku sangat patah hati dengan langkah manajemen Arsenal tersebut. Keputusan itu membuat Mesut Oezil bakal menjadi pengangguran hingga Januari 2021.

Padahal, dia juga masih terikat kontrak dengan Arsenal hingga Juni 2021. 

Menanggapi curhat Mesut Oezil, Mikel Arteta mengaku tak masalah. Menurutnya, setiap orang berhak mengutarakan pendapat.

Lebih lanjut, Mikel Arteta mengatakan dia sudah berlaku adil pada setiap pemain Arsenal. Dia juga bertanggung jawab penuh atas keputusannya mencoret Mesut Oezil.

"Semua orang bebas mengungkapkan perasaan mereka. Itu keputusan dalam sepak bola yang saya ambil dengan pikiran tenang," ujar Mikel Arteta dilansir dari Sky Sports.

"Saya sudah benar-benar adil dengannya, tingkat komunikasi saya dengannya sangat tinggi. Kami tahu apa yang kami harapkan satu sama lain."

"Dia memiliki peluang seperti orang lain. Saya sedih karena harus mencoret tiga pemain. Akan tetapi, harus saya akui bahwa saya mencoba menilai semua pemain dan saya merasa nyaman dengannya."

"Dengan Mesut, saya memiliki perasaan tersebut karena saya selalu jujur sejak tiba di klub ini," tutur pelatih yang juga mantan pemain Arsenal ini.

Mikel Arteta sekaligus menegaskan keputusannya ini bukan karena perilaku Mesut Oezil.

Pemain asal Jerman itu pernah menolak pemotongan gaji pada masa kompetisi ditangguhkan akibat pandemi virus corona.

Keputusan itu dikabarkan membuat manajemen Arsenal kecewa karena Oezil saat ini merupakan pemain dengan gaji tertinggi di tim.

Dikutip dari situs Sky Sports, pendapatan Oezil di Arsenal mencapai 350 ribu pounds atau setara Rp 6,731 miliar per pekan.

Oezil merupakan pemain termahal sepanjang sejarah Arsenal.

"Ini tidak ada hubungannya dengan perilaku Oezil, seperti yang saya baca, soal pemotongan gaji. Ini murni keputusan saya," kata Arteta. 

"Saya bertanggung jawab atas keputusan ini. Saya harus menjadi orang pertama yang bisa mengeluarkan yang terbaik dari para pemain."

"Tugas saya adalah mengeluarkan yang terbaik dari setiap pemain untuk berkontribusi pada kinerja tim. Saat ini saya merasa gagal karena menginginkan yang terbaik dari Mesut untuk tim."

"Beberapa kali saya nyaris mengeluarkan performa terbaiknya, tetapi saat ini saya belum bisa melakukannya. Ini adalah kenyataan dan kita harus menghadapinya. Cara terbaik adalah membicarakan hal-hal secara tatap muka," tutur Mikel Arteta.

https://bola.kompas.com/read/2020/10/22/15000068/oezil-kecewa-dicoret-dari-skuad-arsenal-ini-respons-mikel-arteta-

Terkini Lainnya

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bush Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bush Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke