Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Juventus Vs Sampdoria, Scudetto Pertama bagi Maurizio Sarri

KOMPAS.com - Juventus sukses menyegel gelar scudetto Serie A 2019-2020 seusai mengalahkan Sampdoria pada laga pekan ke-36 kompetisi kasta teratas Liga Italia.

Duel Juventus vs Sampdoria yang digelar di Stadion Allianz pada Minggu (26/7/2020) waktu setempat atau Senin (27/7/2020) dini hari WIB berakhir dengan kemenangan 2-0 untuk pasukan Maurizio Sarri.

Dua gol kemenangan Juventus masing-masing dicetak oleh Cristiano Ronaldo (45'+7) dan Federico Bernardeschi (67').

Kemenangan atas Sampdoria membuat tim berjulukan I Bianconeri mengunci gelar juara Liga Italia musim ini.

Tambahan tiga angka seusai mengalahkan Sampdoria membuat Juventus kini mengoleksi 83 poin, unggul tujuh angka atas Inter Milan yang berada di peringkat kedua klasemen Liga Italia.

Dengan dua pertandingan tersisa, koleksi poin tim berjulukan I Bianconeri itu sudah tidak bisa dikejar Inter Milan.

Ini merupakan scudetto pertama Sarri sepanjang kariernya sebagai pelatih.

Scudetto Serie A 2019-2020 bersama Juventus juga menjadi gelar mayor kedua bagi Sarri.

Sebelumnya, juru taktik kelahiran Napoli itu memang baru mengoleksi satu gelar bergengsi, saat ia membawa Chelsea memenangi Liga Europa musim 2018-2019.

Tak hanya itu, Sarri juga mencatatkan namanya sebagai pelatih tertua yang mampu memenangi scudetto yaitu pada usia 61 tahun enam bulan.

Sementara itu, scudetto musim ini menjadi yang ke-36 bagi Juventus dan mematenkan nama mereka sebagai penguasa Liga Italia.

Juventus berada di posisi teratas klub dengan jumlah scudetto terbanyak, mengungguli AC Milan dan Inter Milan yang sama-sama mengoleksi 18 gelar.

https://bola.kompas.com/read/2020/07/27/05331828/juventus-vs-sampdoria-scudetto-pertama-bagi-maurizio-sarri

Terkini Lainnya

Timnas Indonesia Vs Irak: Kick Off Berubah, Permintaan dari Shin Tae-yong

Timnas Indonesia Vs Irak: Kick Off Berubah, Permintaan dari Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Kronologi Hari Terakhir Allegri di Juventus: Pimpin Latihan Pagi, Sore Dipecat

Kronologi Hari Terakhir Allegri di Juventus: Pimpin Latihan Pagi, Sore Dipecat

Liga Italia
Ketum PSSI soal Elkan Baggott: Tak Mau Menghakimi, Yakin Nasionalisme Masih Ada

Ketum PSSI soal Elkan Baggott: Tak Mau Menghakimi, Yakin Nasionalisme Masih Ada

Timnas Indonesia
Como Promosi ke Serie A, Fabregas Tepati Janji Bawa Skuad Liburan

Como Promosi ke Serie A, Fabregas Tepati Janji Bawa Skuad Liburan

Liga Italia
Jadwal Thailand Open 2024, Dua Wakil Indonesia Berburu Tiket Final

Jadwal Thailand Open 2024, Dua Wakil Indonesia Berburu Tiket Final

Badminton
Man City Vs West Ham: Guardiola Minta Man City Bermain Seperti Lawan Tottenham

Man City Vs West Ham: Guardiola Minta Man City Bermain Seperti Lawan Tottenham

Liga Inggris
Juventus Pecat Allegri, Angkat Paolo Montero Si 'Bodyguard' Zidane

Juventus Pecat Allegri, Angkat Paolo Montero Si "Bodyguard" Zidane

Liga Italia
Jadwal Siaran Langsung Persib Vs Bali United di Championship Series Liga 1

Jadwal Siaran Langsung Persib Vs Bali United di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Al Nassr Vs Al Hilal: Ronaldo Assist, Mane Picu Penalti, Laga Seri

Al Nassr Vs Al Hilal: Ronaldo Assist, Mane Picu Penalti, Laga Seri

Internasional
Juventus Pecat Massimiliano Allegri, Dua Hari Usai Juara Coppa Italia

Juventus Pecat Massimiliano Allegri, Dua Hari Usai Juara Coppa Italia

Liga Italia
Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

Bundesliga
Persib Vs Bali United, Wasit VAR Diharapkan Fair

Persib Vs Bali United, Wasit VAR Diharapkan Fair

Liga Indonesia
PSSI Ungkap Tanzania Lebih Responsif untuk Laga Uji Coba Timnas Indonesia

PSSI Ungkap Tanzania Lebih Responsif untuk Laga Uji Coba Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Thom Haye Hengkang, Urung Dilatih Robin van Persie di Heerenveen

Thom Haye Hengkang, Urung Dilatih Robin van Persie di Heerenveen

Liga Lain
Imbas Kritik Keuangan Barcelona, Xavi Hernandez Terancam Dipecat

Imbas Kritik Keuangan Barcelona, Xavi Hernandez Terancam Dipecat

Liga Spanyol
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke