Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Gareth Bale Berulah di Real Madrid, Begini Jawaban Zinedine Zidane

Gareth Bale sudah dua kali tertangkap kamera bertingkah konyol ketika duduk di bangku cadangan saat Real Madrid melakoni pertandingan lanjutan Liga Spanyol.

Ulah pertama pesepak bola asal Wales itu terjadi ketika ia 'tertidur' di tribun penonton dengan menutup matanya menggunakan masker di pertandingan melawan Alaves (10/7/2020).

Tingkah konyol kedua yang Bale lakukan ketika ia bermaun dengan sebuah kertas yang dijadikannya sebagai teropong untuk melihat rekan setimnya bermain melawan Granada (14/7/2020).

Banyak penggemar yang menyebut Bale tengah menyibukan diri karena tak kunjung dimainkan, adapula yang menganggapnya sedang melihat arena golf terdekat.

Seperti yang diketahui bersama bahwa mantan pemain Tottenham Hotspur ini memang memiliki hobi bermain golf.

Namun sayang, kedua aksi konyol tersebut sama sekali tidak mendapat perhatian dari sang pelatih, Zinedine Zidane.

Pria asal Perancis itu hanya fokus pada pertandingan guna membawa kemenangan untuk El Real demi menjaga asa meraih gelar Liga Spanyol musim ini.

"Saya tidak memiliki keluhan tentang Bale, sama sekali tidak," ucap Zidane seperti BolaSport kutip dari Metro.

"Kami bersama-sama berjuang untuk bisa memenangi pertandingan sisa demi meraih gelar LaLiga," imbuhnya.

Sementara itu, BBC melaporkan bahwa Zidane sudah tak lagi bisa memberi kepercayaan kepada Bale sebagai salah satu pemain dengan bayaran tertinggi.

Performa pemain timnas Wales disebut tidak sebanding dengan bayaran yang ia terima, Bale juga dianggap sebagai alasan Zidane sempat meninggalkan Madrid pada 2018 lalu.

Di musim ini, Bale baru bermain 20 kali untuk Real Madrid dengan raihan 3 gol dan dua assist pada semua kompetisi.

Akibat kurang dapat kepercayaan dari Zinedine Zidane, Bale dikabarkan bakal bergabung dengan salah satu kontestan di Liga Inggris, Newcastle United.

Rencana besar Newcastle untuk mendatangkan Bale dari Real Madrid muncul setelah klub tersebut bakal dipimpin bos anyar, Pangeran Salman dari Arab Saudi.

Namun agen dari Gareth Bale menepis rumor tersebut dan mengatakan pemainnya masih betah bersama Real Madrid. (Eko Isdiyanto)

https://bola.kompas.com/read/2020/07/15/21400038/gareth-bale-berulah-di-real-madrid-begini-jawaban-zinedine-zidane-

Terkini Lainnya

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke