Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Wajib Militer Son Heung-min, 10 dari 10 Tembakan Akurat dan Dapat Penghargaan

KOMPAS.com - Penyerang Tottenham Hotspur, Son Heung-min, telah menyelesaikan wajib militer dengan nilai-nilai mengagumkan. Son bahkan mendapat penghargaan sebagai salah satu personel dengan performa terbaik.

Korea Selatan merupakan salah satu negara yang mewajibkan semua warga negara pria mengikuti wajib militer sebelum usianya menginjak 28 tahun.

Son Heung-min akan berusia tersebut dua bulan dari sekarang dan ia sempat dilepaskan dari wamil wajib selama 21 bulan setelah membawa Korea Selatan menjadi juara Asian Games 2018.

Semua atlet pria yang memenangkan medali apapun di Asian Games atau Olimpiade memang mendapat pengecualian.

Namun, Son tetap harus mengikuti wamil selama tiga pekan.

Penyerang lincah ini bergabung ke Korps Marinir di Pulau Jeju di mana ia mengikuti latihan dasar.

Setelah ini, Son tetap harus mengikuti 544 jam pelayanan umum selama 34 bulan ke depan di sela-sela kehidupannya sebagai atlet.

Son masuk ke kamp pada 20 April dan mengikuti serangkaian program militer dasar seperti latihan menembak dan teknik menggunakan bayonet, serta pelatihan untuk menghadapi perang kimia, biologis, dan radiologis.

Ia juga mengikuti pelatihan pertempuran individu dan pertolongan pertama.

Kantor berita Yonhap melaporkan, berdasarkan laporan ofisial, performa Son memukau sepanjang latihan dasar itu.

Antara lain, ia mengenai 10 dari 10 sasaran saat melakukan ujian menembak.

Son pun menjadi satu dari lima personel terbaik yang mendapatkan penghargaan pada seremoni kelulusan, Jumat (8/5/2020).

"Son akan mendapat penghargaan bergengsi, 'Pilsung' yang merupakan satu dari lima tipe penghargaan bagi para personel dengan performa terbaik," tutur seorang perwira di Korps Marinir Korsel kepada Yonhap.

"Pilsung" berarti "kemenangan mutlak", yang menjadi semacam motto bagi Korps Marinir, Angkatan Laut, dan Angkatan Udara Korsel.

"Semua sesi dinilai secara jujur dan ketat. Para perwira yang melatihnya mengutarakan bahwa Son melalui latihan dengan sepenuh hati," tuturnya.

https://bola.kompas.com/read/2020/05/08/15100048/wajib-militer-son-heung-min-10-dari-10-tembakan-akurat-dan-dapat-penghargaan

Terkini Lainnya

Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Timnas Indonesia
Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Badminton
Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Liga Indonesia
Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Badminton
4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Timnas Indonesia
Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Liga Lain
Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Timnas Indonesia
Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Sports
Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Liga Inggris
Ernando dan Karakter Adu Penalti

Ernando dan Karakter Adu Penalti

Timnas Indonesia
Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Motogp
Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Badminton
Jadwal Lengkap Semifinal Piala Asia U23 2024, Indonesia Vs Uzbekistan

Jadwal Lengkap Semifinal Piala Asia U23 2024, Indonesia Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Semifinal Piala Asia U23 2024, Prediksi Klok Tak Ada yang Mustahil untuk Indonesia

Semifinal Piala Asia U23 2024, Prediksi Klok Tak Ada yang Mustahil untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke