Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Cerita Pemain Madura United U16, Beralih dari Striker ke Penjaga Gawang

Pemain berusia 16 tahun itu awalnya hanya menjadikan sepak bola sebagai hobi.

Namun, ketika duduk di bangku kelas 2 Sekolah Dasar (SD), dia mulai serius menggeluti sepak bola dengan masuk ke SSB PS HW Pamekasan, Jawa Timur.

Kala itu, Bima memutuskan bermain sebagai penyerang atau striker.

Melansir dari laman resmi Madura United, Bima memilih posisi tersebut karena terinspirasi oleh mantan winger Madura United, Andik Vermansyah.

"Saya tambah suka dengan sepak bola dan ingin belajar lebih mendalam tentang olahraga itu sejak saya kelas 2 SD. Saya ikut SSB PS HW," ungkap Bima.

"Saya jadi striker bernomor punggung 9 dan mengidolakan Andik Vermansah hingga beli sepatu yang sama seperti milik Andik,” tutur dia menambahkan.

Kemudian, ketika masuk ke Sekolah Menengah Pertama (SMP), Abim memilih bermain di klub internal Pamekasan PS RIO.

Namun, terdapat perubahan drastis saat dia mulai berlatih di sana.

Alih-alih mempertajam kemampuan sebagai seorang striker, Abim justru beralih ke posisi penjaga gawang alias kiper.

Berdasarkan cerita Abim, keputusan itu diambil menyusul permintaan orang tuanya.

"Kelas 1 SMP saya pindah ke SSB RIO dan disuruh menjadi penjaga gawang. Ya, saya siap karena diminta orangtua. Saya terus berlatih," ujarnya.

"Saya sudah pernah menjadi striker. Jadi, saat menjadi kiper, sedikit banyak tahu tipikal striker, serta cara mengantisipasinya," kata Abim.

Keputusan untuk beralih posisi dari penyerang ke penjaga gawang ternyata menjadi berkah tersendiri bagi Abim.

Kerja kerasnya berbuah hasil ketika dipercaya menjadi sebagai palang pintu Madura United U16 sejak musim 2018 hingga saat ini.

"Ada seleksi Madura United U16 2018, saya mendaftar di kantor Pojur."

"Alhamdulillah, saya diterima menjadi bagian dari skuad Madura United U16. Sampai sekarang saya masih menjadi bagian dari Madura United," tandasnya.

https://bola.kompas.com/read/2020/04/06/17400038/cerita-pemain-madura-united-u16-beralih-dari-striker-ke-penjaga-gawang

Terkini Lainnya

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke