Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Tyson Fury Ingin Pensiun di Old Trafford Usai Kalahkan Wilder

KOMPAS.com - Pertandingan perebutan sabuk juara tinju kelas berat versi WBC, Deontay Wilder vs Tyson Fury, rampung digelar.

Tyson Fury keluar sebagai juara berkat technical knock out (TKO) pada ronde ketujuh.

Pertarungan panas Deontay Wilder vs Tyson Fury 2 dihelat di MGM Grand Arena, Nevada, pada Sabtu (22/2/2020) atau Minggu pagi WIB.

Berkat kemenangan tersebut, Wilder harus merelakan sabuk juara WBC yang dia pertahankan sejak 17 Januari 2015 lalu.

Kemenangan Fury atas Wilder sesuai dengan tekad sebelum pertandingan digelar.

Kala itu, petinju asal Inggris menyatakan akan mengalahkan Wilder untuk melanjutkan cita-citanya, yakni menutup karier tinju di markas Manchester United, Old Trafford.

"Saya akan mengalahkan Wilder, saya tidak ingin menggelar tanding ulang, dan bertarung dengan Joshua," kata Fury seperti dikutip BolaSport dari The Sun, 3 Februari 2020.

"Kemudian, saya selalu berkata kepada teman lama saya, Derek Chisora, bahwa saya akan melawannya untuk pertandingan perpisahan," ujar dia.

"Mungkin kami bisa tertarung di Old Trafford dengan Del Boy (Derek Chisora), dan itu akan menjadi akhir karier yang fantastis," katanya.

Kendati memiliki rencana menggelar pertandingan tinju di markas Manchester United, laga tersebut bukan menjadi kali pertama.

Pasalnya, 9 Oktober 1993 silam, pernah diselenggarakan pertarungan tinju di Ol Trafford.

Kala itu, ada duel antara dua petinju Inggris, Nigel Benn melawan Chris Eubank, dengan 42.000 penonton.

Sebagai informasi, Tyson Fury memang dikenal sebagai fans dari Setan Merah, julukan Man United.

Kota Manchester juga bukan tempat asing bagi Fury karena menjadi tempat kelahirannya.

Dalam wawancara Manchester Evening News, Fury jelas-jelas menyebut legenda Setan Merah, Eric Cantona, sebagai idolanya.

"Cantona akan selalu menjadi pahlawanku," kata Fury.

https://bola.kompas.com/read/2020/02/23/18000088/tyson-fury-ingin-pensiun-di-old-trafford-usai-kalahkan-wilder

Terkini Lainnya

Link Live Streaming Liga Champions Madrid Vs Bayern, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Liga Champions Madrid Vs Bayern, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Badminton
Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Timnas Indonesia
Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Liga Indonesia
Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Liga Champions
Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Timnas Indonesia
Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Sports
Pernyataan Selangor FC soal Faisal Halim Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Pernyataan Selangor FC soal Faisal Halim Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Liga Lain
RCTI Premium Sports, Diikuti Persija-PSIS dan 2 Klub Malaysia

RCTI Premium Sports, Diikuti Persija-PSIS dan 2 Klub Malaysia

Sports
Dampak Penyiraman Air Keras kepada Pemain Timnas Malaysia Faisal Halim

Dampak Penyiraman Air Keras kepada Pemain Timnas Malaysia Faisal Halim

Internasional
Madrid Vs Bayern, Alasan Los Blancos Tunda Pesta Juara Liga Spanyol

Madrid Vs Bayern, Alasan Los Blancos Tunda Pesta Juara Liga Spanyol

Liga Champions
Suara Prihatin soal Insiden Air Keras terhadap Striker Malaysia Faisal Halim

Suara Prihatin soal Insiden Air Keras terhadap Striker Malaysia Faisal Halim

Internasional
Jadwal Timnas Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U17 Putri 2024

Jadwal Timnas Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U17 Putri 2024

Timnas Indonesia
Timnas U17 Putri Indonesia Vs Korea Selatan: Garuda Pertiwi Matangkan Komunikasi

Timnas U17 Putri Indonesia Vs Korea Selatan: Garuda Pertiwi Matangkan Komunikasi

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke