Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Liverpool Vs Everton, Klopp Akui Everton Era Ancelotti Lebih Berbahaya

KOMPAS.com - Juergen Klopp mengakui Everton merupakan lawan yang lebih berbahaya semenjak diarsiteki oleh Carlo Ancelotti.

Jelang laga putaran ketiga Piala FA, Liverpool vs Everton, Klopp menegaskan kembalinya Ancelotti ke Inggris membuat kompetisi di negara tersebut semakin kompetitif.

"Carlo (Ancelotti) kembali ke Inggris dan membuat kompetisi terlihat semakin keren. Bahkan kehadirannya di Everton semakin membuat klub itu keren dan berbahaya," kata Klopp yang dilansir dari Goal.

"Saya benar-benar menganggapnya sebagai teman. Dia (Ancelotti) orang yang luar biasa dan sangat rendah hati," kata dia menambahkan.

Menurutnya, Ancelotti telah berhasil meraih beberapa kemenangan sebagai pemain dan juga pelatih.

Namun, Klopp menilai Ancelotti tetap rendah hati dan menjadi tolak ukur bagi semua pelatih.

"Dia memenangi banyak pertandingan sebagai pemain dan pelatih, tetapi dia tetap rendah hati," tegas Klopp.

"Dia adalah tolok ukur bagi kita yang bekerja dalam industri sepak bola hari ini."

Bahkan, Klopp menyebut kedatangan Ancelotti di kursi kepelatihan Everton membuat klub tersebut semakin berbahaya bagi para rivalnya.

"Everton selalu menjadi lawan yang sulit bagi kami. Di bawah Carlo, dengan pengalamannya, saya pikir mereka menjadi semakin berbahaya," ucap Klopp.

Meski demikian, Klopp optimistis performa Liverpool tidak mengendur jelang laga Piala FA.

Pemuncak klasemen Liga Inggris itu justru terus ingin meraih kemenangan di setiap laga yang mereka lakoni, baik di kompetisi Liga Inggris maupun kompetisi lainnya.

"Kami ingin memenangi pertandingan dengan semua yang kami miliki," kata Klopp.

"Kami melihat permainan sebagai sebuah peluang. Kami tahu apa yang diharapkan para suporter kami. Tidak boleh ada pemain Liverpool yang memiliki keinginan untuk menang lebih kecil dari lawan."

Sementara itu, Carlo Ancelotti bakal menghadapi tugas yang sulit dengan Everton karena klub asuhannya terakhir kali menikmati kemenangan di Anfield pada tahun 1999.

Laga Liverpool vs Everton bakal berlangsung di Stadion Anfield hari Minggu (5/1/2020) atau pukul 23.00 WIB.

https://bola.kompas.com/read/2020/01/05/19593348/liverpool-vs-everton-klopp-akui-everton-era-ancelotti-lebih-berbahaya

Terkini Lainnya

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Reaksi Media Korsel: 'Magis Shin Tae-yong' dan 'Tragedi di Doha'

Reaksi Media Korsel: "Magis Shin Tae-yong" dan "Tragedi di Doha"

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun 'Menari'...

Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun "Menari"...

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke