Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Bursa Transfer Liga 1, Mantan Striker Asing Persela Merapat ke Persib

Persela Lamongan sejatinya tidak memperpanjang status kontrak Alex Dos Santos di Liga 1 musim depan.

Kepastian Alex tak lagi berseragam biru muda dikonfirmasi oleh sang agen, Aggy Eka Ressy.

"Kontrak Alex tidak diperpanjang oleh Persela Lamongan," ujar Aggy dikutip BolaSport.com dari Surya.

"Keputusan itu sudah fixed, jadi Alex akan bermain untuk klub lain musim depan," ucapnya.

Keputusan tersebut tentunya membuat beberapa kalangan bertanya-tanya, termasuk suporter Persela, LA Mania.

Padahal, Alex mampu menjelma sebagai predator haus gol bagi Persela selama gelaran Liga 1 2019.

Dia berhasil menyumbangkan 17 gol dan dua assists selama berkostum biru muda.

Catatan tersebut hanya kalah dari striker Persija, Marko Simic (28), dan penyerang Madura United, Alberto Goncalves (18).

Setelah resmi akan berpindah klub musim depan, beberapa tim diakui Aggy mulai melirik Alex dos Santos.

Salah satu tim yang sangat serius mendatangkan pemain tersebut adalah PS Tira-Persikabo.

"Banyak yang mau meminang Alex untuk musim depan," kata Aggy.

"Salah satunya adalah tim asal Jawa Barat yang sempat bilang ingin menduetkan Alex dan Ciro Alves," tuturnya.

Selain Tira-Persikabo, Alex juga masih berpeluang untuk digaet Persib Bandung.

Sebab saat ini, Persib masih waswas terkait kabar mundurnya striker mereka, Ezechiel N'Douassel.

Dengan adanya Alex dos Santos, tentu akan menjadi pengganti yang sepadan dengan kualitas Eze di Persib Bandung. (Nezatullah Wachid Dewantara)

https://bola.kompas.com/read/2019/12/30/20400078/bursa-transfer-liga-1-mantan-striker-asing-persela-merapat-ke-persib

Terkini Lainnya

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Timnas Indonesia
Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Liga Lain
Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Liga Italia
5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Bundesliga
Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Liga Champions
Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Liga Italia
Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Liga Indonesia
Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Sports
Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Sports
Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke