Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Juventus Vs Lokomotiv, Dwigol Paulo Dybala Menangkan Bianconeri

KOMPAS.com - Paulo Dybala tampil gemilang pada pertandingan Juventus vs Lokomotiv Moskwa dalam matcday 3 Liga Champions. 

Laga Grup D Liga Champions antara Juventus vs Lokomotiv Moskwa di Stadion Allianz itu dimenangi tuan rumah dengan skor 2-1, Selasa (22/10/2019) atau Rabu dini hari WIB. 

Pada laga tersebut, Juventus menang berkat dua gol yang diciptakan oleh Paulo Dybala saat menit ke-77 dan 79.

Adapun satu-satunya gol Lokomotiv tercipta melalui Aleksey Miranchuk pada babak pertama.

Dengan hasil ini, Juventus memimpin klasemen sementara Grup D dengan raihan 7 poin.

Mereka punya torehan yang sama dengan Atletico, tetapi masih unggul agresivitas gol.

Jalannya pertandingan Juventus vs Lokomotiv

Pendukung tuan rumah dibuat terdiam oleh oleh gol pemain Lokomotiv Moskwa, Aleksey Miranchuk, pada menit ke-30.

Berawal dari skema serangan balik, bola kemudian diterima Joao Mario lalu ditendang ke arah gawang Juventus.

Kiper Juventus, Wojciech Szczesny, sukses menepis tendangan Joao Mario tersebut.

Namun, bola liar disambar Mirachuk dengan tendangan voli keras yang menggetarkan jala gawang tuan rumah. Skor 1-0 untuk tim tamu bertahan hingga turun minum.

Memasuki babak kedua, Juventus tampil mendominasi. Sejumlah peluang tercipta.

Meski begitu, gol penyama kedudukan baru tercipta pada menit ke-77 melalui Paulo Dybala.

Pemain asal Argentina itu melepaskan tendangan spektakuler dari luar kotak penalti ke sisi kanan gawang Lokomotiv.

Kiper Lokomotiv, Guilherme, tak berkutik. Ia hanya terpana melihat bola tembakan Dybala meluncur ke gawangnya.

Dua menit berselang, Dybala kembali mencatatkan namanya di papan skor.

Bola muntah hasil tembakan Alex Sandro yang ditepis Guilherme sukses dimanfaatkan dengan baik oleh Dybala.

Skor 2-1 untuk Juventus, dan kedudukan itu tak mengalami perubahan hingga pertandingan ini usai.

Juventus 2-1 Lokomotiv Moskwa (Paulo Dybala 77', 79'; Aleksey Miranchuk 30')

Juventus: 1-Wojciech Szczesny; 16-Juan Cuadrado, 19-Leonardo Bonucci, 4-Matthijs De Ligt, 12-Alex Sandro; 6-Sami Khedira, 5-Miralem Pjanic, 14-Blaise Matuidi; 30-Rodrigo Bentancur; 10-Paulo Dybala, 7-Cristiano Ronaldo
Pelatih: Maurizio Sarri

Lokomotiv Moskwa: 1-Guilherme; 2-Vladislav Ignatev, 27-Murilo Cerqueira Paim, 14-Vedran Corluka, 5-Benedikt Howedes, 3-Brian Oladalo Idowu; 7-Grzegorz Krychowiak, 6-Dmitri Barinov, 23-Joao Mario; 59-Aleksey Miranchuk, 19-Eder
Pelatih: Yury Semin

https://bola.kompas.com/read/2019/10/23/04490158/juventus-vs-lokomotiv-dwigol-paulo-dybala-menangkan-bianconeri

Terkini Lainnya

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Reaksi Media Korsel: 'Magis Shin Tae-yong' dan 'Tragedi di Doha'

Reaksi Media Korsel: "Magis Shin Tae-yong" dan "Tragedi di Doha"

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun 'Menari'...

Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun "Menari"...

Timnas Indonesia
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke